Sehat di Usia 87, Ini Kunci 5D dari Ciputra

Reporter

Bisnis.com

Editor

Susandijani

Sabtu, 25 Agustus 2018 10:00 WIB

Founder Ciputra Group, Ciputra, dalam acara ulang tahunnya yang ke 87 di Hotel Raffles, Jakarta, 24 Agustus 2018. TEMPO/Chitra Paramaesti.

TEMPO.CO, Jakarta - Ciputra, salah satu pendiri grup perusahaan konglomerat Ciputra Group, membeberkan resep hidup sehat dirinya menjaga kesehatan sehari-hari.

Baca juga: Ciputra Sumbang Rp 22 Miliar per Tahun untuk Bulu Tangkis

Pak Ci, sapaan akrab Ciputra, mengatakan setidaknya terdapat 5 prinsip untuk menjaga kesehatan dirinya sehingga masih sehat dan bugar meski sudah menginjak usia 87 tahun.

"5D, yaitu Doa kepada Tuhan, Dokter yang ahli, Disiplin hidup, Diet teratur, dan terakhir adalah Dana atau uang,"ujar Pak Ci saat acara perayaan hari ulang tahunnya yang ke 87 di Jakarta, Jumat 24 Agustus 2018.

Pak Ci menjelaskan doa merupakan bentuk ucapan syukur dan pengharapan kepada Tuhan. Jika Tuhan menghendaki seseorang berumur panjang, kata dia, terjadilah hal itu kepadanya.
Ciputra dan salah satu lukisan karya Hendra Gunawan dalam konferensi pers pameran seabad seniman ini di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Kamis, 19 Juli 2018. TEMPO/Dian Yuliastuti
Dia mengatakan dokter yang ahli juga diperlukan agar seseorang bisa mengetahui dengan akurat kondisi kesehatannya.

Kemudian prinsip ketiga yaitu Disiplin hidup. Dia menjelaskan kedisiplinan sangatlah penting karena pola hidup berdisiplin berkolerasi langsung dengan tingkat kesehatan, seperti displin berolahraga.

Selain itu, Pak Ci mengaku selalu menerapkan pola diet yang teratur, terutama jika terkait dengan makanan.

Baca: Pesan Ciputra ke Generasi Milenial Soal Rahasia Telur Columbus

"Kemudian prinsip terakhir, dana atau uang, sesungguhnya uang bukanlah segala-galanya, tetapi uang juga diperlukan untuk bisa menunjang sebuah pola hidup yang sehat," papar dia.

Meski sudah berumur 87, Ciputra masih terlihat sehat dan kuat untuk merayakan hari ulangtahunnya dengan keluarga, mitra bisnis, dan manajemen perusahaan Ciputra Group di Hotel Raffles Jakarta.

Berita terkait

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

9 hari lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Orkestra Musik One Piece akan Diadakan di Indonesia, Kapan?

38 hari lalu

Orkestra Musik One Piece akan Diadakan di Indonesia, Kapan?

One Piece Music Symphony akan digelar di Indonesia pada 10 Agustus-11 Agustus

Baca Selengkapnya

Hindari Malas Saat Puasa, Berikut Tips Berolahraga Selama Ramadan

56 hari lalu

Hindari Malas Saat Puasa, Berikut Tips Berolahraga Selama Ramadan

Menjaga kebugaran tubuh bisa dilakukan dengan berolahraga saat puasa. Berikut tips olahraga yang aman selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

53 Tahun Majalah Tempo, Profil Goenawan Mohamad dan Para Pendiri Tempo Lainnya

6 Maret 2024

53 Tahun Majalah Tempo, Profil Goenawan Mohamad dan Para Pendiri Tempo Lainnya

Majalah Tempo telah berusia 53 tahuh, pada 6 Maret 2024. Panjang sudah perjalanannya. Berikut profil para pendiri, Goenawan Mohamad (GM) dan lainnya.

Baca Selengkapnya

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

6 Maret 2024

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

Hari ini, Majalah Tempo rayakan hari jadinya ke-53. Setidaknya tercatat mengalami dua kali pembredelan pada masa Orde Baru.

Baca Selengkapnya

Tips Membuat Mi Instan Menjadi Lebih Sehat

29 Desember 2023

Tips Membuat Mi Instan Menjadi Lebih Sehat

Berikut adalah beberapa tips yang dapat dilakukan agar mi instan menjadi lebih sehat.

Baca Selengkapnya

Tips Sehat Bikin Gorengan Sendiri di Rumah

14 Desember 2023

Tips Sehat Bikin Gorengan Sendiri di Rumah

Berikut tips agar tubuh tetap sehat dengan membuat gorengan sendiri di rumah.

Baca Selengkapnya

Gula Stevia vs Gula Tebu, Mana yang Lebih Sehat?

8 Desember 2023

Gula Stevia vs Gula Tebu, Mana yang Lebih Sehat?

Gula tebu dan gula stevia mewakili dua sumber pemanis yang berbeda. Masing-masing memiliki karakteristik unik.

Baca Selengkapnya

Agar Anak-anak Harus Sehat & Pintar, Budi Gunadi Ingin Pendapatan Rakyat 15 Juta per Bulan

4 Desember 2023

Agar Anak-anak Harus Sehat & Pintar, Budi Gunadi Ingin Pendapatan Rakyat 15 Juta per Bulan

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan anak-anak harus sehat dan pintar untuk mencapai Indonesia yang lebih maju.

Baca Selengkapnya

9 Investor Inisiasi Pembangunan Perumahan di IKN dengan Skema KPBU: Ada dari Malaysia dan Cina

20 November 2023

9 Investor Inisiasi Pembangunan Perumahan di IKN dengan Skema KPBU: Ada dari Malaysia dan Cina

Deputi Bidang Pembiayaan dan Investasi Otorita IKN Agung Wicaksono menjelaskan ada 9 investor yang mengisiniasi pembangunan perumahan dengan skema KPBU.

Baca Selengkapnya