Banyak Bicara Picu Jerawat di Area Masker

Reporter

Antara

Jumat, 27 Agustus 2021 15:21 WIB

Ilustrasi wanita memencet jerawat di dagu. Freepik.com/gpointstudio

TEMPO.CO, Jakarta - Mengurangi bicara bisa mencegah timbulnya jerawat selama pakai masker atau maskne. Spesialis kulit dan kelamin dari Universitas Indonesia, Susie Rendra, menjelaskan semakin sering berbicara maka semakin banyak udara pernapasan yang keluar dan menyebabkan semakin panasnya area wajah. Akibatnya muncul rasa pengap, keringat di dalam masker, dan inilah pencetus jerawat di area yang tertutup masker.

"Kurangilah mengobrol karena semakin banyak bicara, uap air yang diproduksi banyak, semakin panas, semakin pengap di dalam masker sehingga risiko jerawatnya semakin besar," kata dokter berpraktik di RS Pondok Indah-Puri Indah itu.

Maskne atau jerawat yang muncul di area tertutup masker umumnya berbentuk seperti jerawat pada umumnya, berwarna kemerahan, bengkak, hingga bernanah. Selain masalah ini, ada juga dermatitis seboroik atau eksim ketombe yang juga bisa dipicu kondisi pengap dan berkeringat di sekitar masker.

Gejala yang bisa dialami yakni kemerahan, ruam di sekitar mulut, hidung, dan pada kasus berat bisa mengenai area lain. Agar tak terkena dua masalah ini, di samping mengurangi bicara, juga perlu rutin mengganti masker setiap 3-4 jam.

Menurut Susie, setelah 3-4 jam bagian dalam masker cenderung sudah penuh uap air dari pernapasan, yang selain mengurangi efektivitas juga memicu munculnya jerawat akibat kondisi di sekitar masker yang pengap. Hal lain yang tak kalah penting ialah mencuci muka rutin sebelum mengenakan masker baru.

Advertising
Advertising

"Untuk mengurangi maskne dan seboroik, cuci muka sebelum ganti masker baru untuk mengurangi keringat, kulit mati yang menumpuk selama pemakaian masker. Saya prefer pasien bersihkan wajah dengan air suhu normal," saran Susie.

Sebaiknya jangan pakai riasan berlebihan saat mengenakan masker karena semakin tebal riasan menyebabkan area yang tertutup masker semakin panas dan risiko munculnya jerawat pun lebih besar.

Baca juga: Jerawat Membandel, Cek Apakah Pengobatannya Manjur

Berita terkait

Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

1 hari lalu

Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Berikut saran spesialis kulit untuk menjaga kesehatan kulit di tengah cuaca panas seperti belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Saran Pakar dalam Memilih Skincare yang Aman

2 hari lalu

Saran Pakar dalam Memilih Skincare yang Aman

Pakar membagi tips cara memilih obat perawatan kulit atau skincare yang mengandung bahan yang aman digunakan bagi kulit.

Baca Selengkapnya

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

2 hari lalu

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

Masyarakat diminta untuk tertib dalam menggunakan skincare sesuai peruntukannya, terutama yang beretiket biru, cek sebabnya.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

8 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

9 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

9 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

13 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

23 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

23 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

37 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya