Chord Mudah Bermain Gitar, Mulai Lagu Sheila on 7 hingga John Denver

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 25 September 2021 15:50 WIB

Personel Sheila on 7 Eros (kiri), Duta (tengah) dan Adam (kanan) tampil menggebrak di konser ulang tahun Sheila on 7 ke 16 di Pacific Hall, kabupaten Sleman, Yogyakarta, Jumat (18/05/2012). TEMPO/Suryo Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Jika di era 90-an untuk mencari chord gitar lagu yang disukai, seseorang harus ngulik dan memutar lagu tersebut berulang-ulang. Selain itu, cara untuk mendapatkan chord biasanya membeli buku chord gitar ataupun membeli majalah terlebih dahulu.

Di era digital, seseorang dapat lebih mudah belajar gitar. Hal ini dikarenakan sudah banyak content creator yang sudah mengunggah cara mudah bermain gitar, tips and trik belajar petikan gitar, bahkan juga sudah membuat tutorial lagu—mulai dari melodi gitar hingga rhytem.

Namun bagi pemula, ada beberapa hal yang perlu untuk diketahui sebelum bermain gitar, yaitu mempelajari lagu dengan nada yang simple. Selain mudah dimainkan, hal ini juga membantu untuk mengingat chord tersebut dan transisi jari dari chord satu ke yang lainnya. Berikut kami sajikan 5 lagu yang biasa dimainkan oleh beginner.

Anugerah Terindah yang Pernah Kumiliki – Sheila On 7.
Selain lirik dan nadanya mudah diingat, chord dari lagu ini juga sangat mudah untuk dimainkan. Lagu yang dibawakan oleh kelompok asal Yogyakarta ini hanya memainakn unsur chord C dan G saja. Hal tersebut berlaku dari verse hingg outro.

Leaving on a Jet Plane-John Denver.
Walaupun John Denver adalah salah satu musisi yang banyak menggubah musik Country, namun lagunya yang satu ini tetap memiliki tempat di hati oleh penggemar musik—meskipun dari berbagai genre apapun.

Advertising
Advertising

Nada yang easy listening lagu ini kerap dibawakan di berbagai konser, bahkan di tongkrongan. Selain itu liriknya juga menampilkan sisi romantis. Bagi gitaris yang ingin mulai belajar gitar, lagu ini juga cocok dimainkan. Untuk nada asli dari lagu ini adalah G. Sedangkan pola chord-nya yaitu G, C, dan D.

Perfect- Ed Sheeran.
Lagu yang termasuk dalam kategori Pop Ballad ini ditulis langsung oleh Ed Sheeran. Dia terinspirasi menulis lagu ini dari pacarnya. Tidak heran jika lirik-liriknya penuh dengan ungkapan-ungkapan romantis.

Selain terdapat keindahan pada liriknya, lagu ini juga mudah untuk dimainkan oleh seseorang yang ingin belajar gitar. Lagu ini memiliki nada dasar G dan didominasi dengan kunci gitar seperti G, C, Em, dan D. Chord tersebut bisa dimainkan secara berulan dari awal hingga akhir lagu.

Lagu-lagu tersebut hanya chord dasar yang bisa dimainkan dengan mudah bagi seseorang yang ingin belajar gitar. Namun tidak menutup kemungkinan lagu-lagu tersebut divariasikan sedemikian mungkin agar lebih melodius dan memiliki nuansa yang berbeda dari lagu aslinya.

GERIN RIO PRANATA

Baca: Tips Mudah Bermain Gitar, Tentukan Lagu yang Memiliki 2-4 Nada

Berita terkait

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

13 jam lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

15 jam lalu

Kenalkan Selokan Legendaris Van Der Wijck, Sleman Terbitkan Prangko Khusus

Selokan Van Der Wijck berperan penting menjamin irigasi di Sleman, Yigyakarta. Dibuat pada masa Sri Sultan Hamengku Buwono VIII berkuasa.

Baca Selengkapnya

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

1 hari lalu

Masalah Sampah di Yogyakarta Tak Kunjung Tuntas, Sultan Beri Pesan Ini ke Kepala Daerah

Yogyakarta sebagai destinasi wisata turut tercoreng oleh masalah sampah yang belum terselesaikan setelah TPA Piyungan tutup.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

1 hari lalu

Sultan HB X Beri Pesan Abdi Dalem Yogyakarta Amalkan Ajaran Leluhur Mataram, Apa Saja ?

Sultan Hamengku Buwono X memberi pesan khusus kepada abdi dalem Keraton Yogyakarta dan Kadipaten Pakualaman di acara Syawaan.

Baca Selengkapnya

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

1 hari lalu

Bukan Lewat YIA, 3 Ribuan Calon Jemaah Haji Yogyakarta Tahun Ini tetap Terbang Lewat Bandara Solo

Yogyakarta International Airport saat ini masih belum memiliki asrama haji untuk embarkasi.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

1 hari lalu

Yogyakarta Siapkan Regulasi Baru Pedoman Pendanaan Pendidikan, Pungutan Bakal Dilegalkan?

Salah satu beleid paling disorot terutama tentang pungutan sekolah di Yogyakarta, yang akan diubah istilahnya menjadi dana partisipasi.

Baca Selengkapnya

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

2 hari lalu

Respon PHRI DIY Pasca Bandara YIA Jadi Satu-Satunya Bandara Internasional DIY-Jateng

PHRI DIY merespon soal penetapan Bandara YIA sebagai bandara internasional satu-satunya di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

2 hari lalu

Dosen UPN Veteran Yogyakarta Akui Dugaan Kekerasan Seksual, Ini Sanksi Kampus

Beredar surat permohonan maaf seorang dosen UPN Veteran Yogyakarta (UPNVYK) terkait dugaan kekerasan seksual kepada seorang mahasiswi kampus tersebut.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

3 hari lalu

Mengenal Tradisi Merti Desa Mbah Bregas di Sleman, Keteledanan dari Sosok Pengikut Sunan Kalijaga

Pelaksanaan upacara adat Merti Desa Mbah Bregas di Sleman hanya dilangsungkan satu tahun sekali, tepatnya Jumat kliwon pada Mei.

Baca Selengkapnya

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

3 hari lalu

Viral Benda Bercahaya Hijau Melintasi Langit Yogyakarta, Meteor?

Meteor terang atau fireball itu bergerak dari selatan ke utara, tak hanya terpantau di langit Yogyakarta tapi juga Solo, Magelang, dan Semarang

Baca Selengkapnya