Kiat Membuat Konten Digital yang Menarik

Reporter

Antara

Selasa, 21 Februari 2023 22:47 WIB

Ilustrasi proses pembuatan konten digital.

TEMPO.CO, Jakarta - Kreator digital saat ini menjadi profesi yang tren di Indonesia, bahkan dunia, seiring semakin banyaknya platform digital. Karena itulah kreator digital Henry Aritonang memberi tips bagi warganet untuk membuat konten digital menarik agar sesuai dengan tren yang berkembang di media sosial.

Dalam jenisnya, kreator digital dibedakan menjadi dua jenis, yakni kreator digital yang berada di depan layar atau vlogger dan di belakang layar atau editor. Biasanya, pembuatan konten tersebut mencakup konten suara, foto, video, artikel, desain yang mengandung nilai edukasi, hiburan, bahkan pemasaran produk dengan target audiens tertentu.

"Seorang kreator digital harus dapat memberikan kontribusi dan dampak positif, menginformasikan, menghibur, serta mengedukasi," kata Henry mengenai tujuannya membuat konten digital.

Berikut beberapa tips maupun keterampilan yang wajib dimiliki kreator digital menurut Henry.

Kemampuan riset
Dalam membuat konten digital penting untuk mempersiapkan bahan yang akan dibuat. Karena itu, kreator digital harus memiliki kemampuan riset yang akurat dan pola pikir yang tepat agar konten yang dibuat berkualitas.

Advertising
Advertising

Fleksibel
Kreator digital tidak cukup hanya menguasai satu jenis konten saja. Perlu untuk memahami beberapa manajemen konten untuk dapat mengoptimalisasi konten.

Kreativitas
Salah satu keterampilan wajib yang harus dimiliki kreator digital adalah kreatif. Dalam membuat konten pastinya membutuhkan kreativitas agar konten yang dibuat menarik untuk ditonton.

Paham tren terkini
Memahami dan mengerti tren yang sedang meledak perlu dilakukan kreator digital. Hal tersebut bertujuan agar ide konten yang dibuat dapat efektif dan mendapatkan banyak audiens. Selain itu, Henry, yang pernah mengelola jasa desain interior selama 14 tahun, juga mengatakan pencarian inspirasi merupakan bentuk yang paling umum untuk menemukan ide secara alami. Inspirasi bisa muncul dengan mudah dalam berbagai situasi jika ada pemikiran dengan cara pandang yang kreatif.

"Cara mendapatkan inspirasi yang sering saya lakukan yaitu jalan-jalan ke suatu tempat yang ramai, bahkan alam bebas, atau mendekorasi ruangan kerja dan menjelajahi internet," katanya. Menurutnya, membuat konten tidaklah sesulit yang dibayangkan asal memiliki kreativitas dan konsisten melahirkan karya.

Pilihan Editor: Sejumlah Efek Negatif Menonton Konten Negatif Unfaedah

Berita terkait

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

12 jam lalu

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

Menonaktifkan akun Facebook sementara bisa dijadukan opsi jika ingin beristirahat dari media sosial. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

15 jam lalu

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

Menghapus semua postingan di Facebook mungkin menjadi opsi bagi beberapa orang yang ingin membersihkan akun. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

1 hari lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Seputar Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

1 hari lalu

Seputar Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Jokowi mengharapkan pembukaan Indonesia Digital Test House (IDTH) di BBPPT dapat memperkuat ekosistem digital lokal. Berikut hal-hal seputar IDTH.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

1 hari lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

1 hari lalu

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

Banyak yang mempertanyakan kelayakan mahasiswa tersebut sebagai penerima bantuan biaya KIP Kuliah.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

2 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

Passkey memungkinkan pengguna untuk melindungi akun pengguna WhatsApp agar lebih aman.

Baca Selengkapnya

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

4 hari lalu

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

7 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya