Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mau Beli Berlian untuk Si Dia? Simak 4 Cara Menilainya

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Seorang model menunjukkan cincin berlian
Seorang model menunjukkan cincin berlian "The Pink Star" seberat 59,6 karat saat diperlihatkan sebelum lelang, di London, Inggris, 20 Maret 2017. REUTERS/Toby Melville
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDiamond is forever, and diamond is women best friend. Kalimat pujian untuk berlian ini tentu saja sudah sering kita dengar. Sebelum membelinya, simak dulun tips dari pakar berlian yang satu ini

Devi Cahyadi, GIA Gemologist Gemologist dari perusahaan perhiasan Frank & Co. Indonesia mengatakan ada 4 hal dasar yang Anda harus ketahui untuk menilai sebuah berlian berikut ini.


1. CUT atau Asahan
Kualitas berlian dapat dilihat dari cara suatu berlian memantulkan sinar dan berkilau. Tidak hanya bentuk berlian seperti bundar, hati, oval, persegi ataupun berbentuk pir, kualitas asahan berlian yang baik dapat dilihat dari cara berlian tersebut memantulkan cahaya secara sempurna. Baca:Kombinasi Perhiasan Ini Sedang Digandrungi Perempuan Indonesia

Presisi pengerjaan sangatlah dibutuhkan untuk bisa menghasilkan asahan dengan proporsi, simetri dan polesan yang dapat memantulkan sinar cahaya dengan baik.

Seorang model menunjukkan cincin berlian "The Pink Star" sebelum dilelang, di London, Inggris, 20 Maret 2017. Berlian yang indah ini merupakan berlian Internally Flawless Fancy Vivid Pink terbesar yang pernah diteliti oleh Geological Institute of America (GIA). REUTERS/Toby Melville
Asahan sebuah berlian sangatlah penting dalam menentukan keindahan dan nilai suatu berlian. Dari keseluruhan elemen 4C, asahan merupakan satu hal yang paling sulit dan rumit untuk dianalisa dan dikerjakan.

Untuk menilai kualitas asahan suatu berlian, proporsi berlian menjadi standar utama yang digunakan mengevaluasi seberapa baiknya hasil potongan tersebut. Dari proporsi ini dapat dilihat cara berlian berinteraksi dengan cahaya untuk menciptakan efek visual yang diinginkan seperti:
• Kecerahan: Cahaya putih internal dan eksternal tercermin dari berlian
• Api: Terangnya cahaya putih ke semua warna pelangi
• Kilat: Jumlah kilau yang dihasilkan berlian, dan pola area terang dan gelap yang disebabkan oleh pantulan di dalam berlian.


2. COLOR atau Warna
Kualitas warna pada suatu berlian didasarkan pada tidak adanya warna yang tampak pada berlian. Semakin jernih dan sedikit warna yang terlihat, semakin tinggilah kualitas suatu berlian. Berlian yang dianggap sempurna tidak memiliki rona warna, bersih dan murni seperti setetes air.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penilaian standar warna pada berlian dinilai dari D-Z di mana berlian dengan kualitas warna terjernih diberi nilai D. Penilaian ini dilakukan dengan membandingkan berlian di bawah pencahayaan yang terkendali dan kondisi pengamatan yang tepat untuk mendapatkan nilai warna yang pasti dan terstruktur. Perbedaan warna pada berlian tidak terlihat secara kasat mata dan harus dilakukan oleh ahli yang memiliki pelatihan khusus. Perbedaan pada warna akan menentukan perbedaan yang sangat besar pada kualitas dan harga berlian. Baca: Tren Perhiasan Emas Bergerak ke Varian Warna


3. CLARITY atau Kejernihan
Kejernihan suatu berlian merujuk pada tidak adanya noda ataupun kecacatan pada berlian. Walau tidak ada berlian yang sempurna, semakin bersih suatu berlian, semakin tinggi nilainya.

Seorang model menunjukkan cincin berlian "The Pink Star" seberat 59,6 karat saat diperlihatkan sebelum lelang, di London, Inggris, 20 Maret 2017. REUTERS/Toby Melville
Pada penilaian kejernihan suatu berlian, terdapat 6 kategori yang kemudian didetilkan kembali menjadi 11 penilaian spesifik.

- Flawless (FL) Tidak ada kecacatan maupun noda yang terlihat pada 10x pembesaran.
- Internally Flawless (IF) Tidak ada kecacatan yang terlihat pada 10x pembesaran
- Very, Very Slightly Included (VVS1 and VVS2) Kecacatan sangat sedikit yang tetap sulit dilihat, bahkan oleh ahli peneliti berlian pada 10x pembesaran
- Very Slightly Included (VS1 and VS2) Kecacatan dapat dilihat dengan sangat teliti pada 10x pembesaran, namun dapat dikategorikan sebagai kekurangan minor
- Slightly Included (SI1 and SI2) Kecacatan dapat terlihat pada 10x pembesaran
- Included (I1, I2, and I3) Kecacatan terlihat sangat jelas pada 10x pembesaran, hal ini dapat mempengaruhi kejernihan dan kilau berlian. Baca juga:  Pernikahan Kahiyang Ayu, Bobby Akan Gunakan Tiga Beskap Ini

4. CARAT atau Berat Carat
Bobot carat berlian adalah ukuran berat berlian. Penghitungan carat didefinisikan sebagai 200 miligram per karat. Apabila sebuah berlian memiliki kesamaan pada semua kualitas lainnya, berat karat berlian akan menentukan harga dan nilai berlian tersebut. Berlian yang lebih besar menjadi lebih diminati dan sulit ditemukan. Namun, dua berlian dengan berat karat yang sama dapat memiliki harga yang jauh berbeda, bergantung pada tiga faktor berlian yang lain yakni : Cut, Color dan Clarity

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Giliran Berlian Rusia Kena Sanksi

1 Januari 2024

Ilustrasi cincin berlian. ANTARA/Prasetyo Utomo
Giliran Berlian Rusia Kena Sanksi

Negara anggota G7 dan anggota Uni Eropa tak boleh mengimpor berlian dari Rusia.


Demi Lovato Dilamar Jutes dengan Cincin Berbentuk Buah Pir Ditaksir Bernilai Rp 2,3 M

19 Desember 2023

Demi Lovato dan Jutes. Foto: Instagram.com/@ddlovato
Demi Lovato Dilamar Jutes dengan Cincin Berbentuk Buah Pir Ditaksir Bernilai Rp 2,3 M

Demi Lovato menunjukkan cincin tunangannya di Instagram


G7 Resmi Larang Perdagangan Berlian Rusia yang Jadi Sumber Dana Perang dengan Ukraina

7 Desember 2023

Mesin pemotong berlian laser memotong berlian kasar di pabrik
G7 Resmi Larang Perdagangan Berlian Rusia yang Jadi Sumber Dana Perang dengan Ukraina

G7 sepakat menerapkan larangan terhadap berlian Rusia untuk mengekang pendanaan invasi negara tersebut di Ukraina. Berlaku mulai 1 Januari 2024


AMI Awards 2023 Hadirkan Piala dengan Berlian untuk 5 Kategori Khusus

26 Oktober 2023

Piala AMI Awards 2023. Foto: Instagram.
AMI Awards 2023 Hadirkan Piala dengan Berlian untuk 5 Kategori Khusus

AMI Awards 2023 bekerja sama dengan perusahaan berlian global Frank & co Indonesia untuk memberikan penghargaan spesial pada insan musik.


Truk Tabrak Bus Pekerja Tambang Berlian Afrika Selatan, 20 Penumpang Tewas

18 September 2023

Ilustrasi Kecelakaan Truk. antaranews.com
Truk Tabrak Bus Pekerja Tambang Berlian Afrika Selatan, 20 Penumpang Tewas

Sedikitnya 20 karyawan perusahaan pertambangan berlian raksasa De Beers tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Afrika Selatan


Top 3 Dunia: Berlian Rusia akan Dilarang hingga Anak Gembong Narkoba Diekstradisi

17 September 2023

Batu berkualitas permata dan berlian kasar 242 karat langka diukur oleh petugas yang akan dilelang oleh produsen berlian Alrosa di Moskow, Rusia 25 Februari 2021. Berlian sebening kristal itu seukuran telur kecil akan dilelang di Dubai pada 22 Maret 2021. REUTERS/Tatyana Makeyeva
Top 3 Dunia: Berlian Rusia akan Dilarang hingga Anak Gembong Narkoba Diekstradisi

Top 3 dunia adalah G7 melarang transaksi berlian Rusia, Zelensky akan ke Washington D.C hingga anak gembong narkoba El Chapo diekstradisi ke AS.


Setop Dana Perang Ukraina, G7 Berencana Melarang Penjualan Berlian Rusia

16 September 2023

Ilustrasi cincin berlian. ANTARA/Prasetyo Utomo
Setop Dana Perang Ukraina, G7 Berencana Melarang Penjualan Berlian Rusia

Larangan penjualan berlian oleh G7 akan mulai berlaku pada Januari 2024


Bea Cukai Selidiki Jaringan Penyelundupan Berlian di Celana Dalam

16 Juni 2023

Ilustrasi cincin berlian. Foto: Freepik.com/rawpixel.com
Bea Cukai Selidiki Jaringan Penyelundupan Berlian di Celana Dalam

Bea Cukai Soekarno-Hatta menangkap WNA India yang membawa berlian selundupan di celana dalamnya


Petugas Bea Cukai Curiga Selangkangan WNA India Menonjol, Temukan Berlian di Celana Dalam

16 Juni 2023

Ilustrasi cincin berlian. ANTARA/Prasetyo Utomo
Petugas Bea Cukai Curiga Selangkangan WNA India Menonjol, Temukan Berlian di Celana Dalam

Petugas Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta menemukan berlian selundupan di celana dalam WNA India yang dimodifikasi


Petugas Bea dan Cukai Soetta Tangkap WNA India Penyelundup 144,27 Gram Berlian di Celana Dalam

16 Juni 2023

Ilustrasi cincin berlian. ANTARA/Prasetyo Utomo
Petugas Bea dan Cukai Soetta Tangkap WNA India Penyelundup 144,27 Gram Berlian di Celana Dalam

Petugas menangkap WNA asal India yang kedapatan menyelundupkan 144,27 gram berlian di celana dalam. Bagaimana kronologinya?