Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Diet Vegan ala Sophia Latjuba akan Semakin Populer?

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Aktris Sophia latjuba ditemui dibelakang panggung Konser Gue 2 di area Driving Range Senayan, Jakarta Pusat, Jumat 4 Februari 2017. TEMPO/Dini Teja
Aktris Sophia latjuba ditemui dibelakang panggung Konser Gue 2 di area Driving Range Senayan, Jakarta Pusat, Jumat 4 Februari 2017. TEMPO/Dini Teja
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Sophia Latjuba mengikuti gaya diet vegan. Hal itu terlihat dari beberapa unggahannya di mesia sosial Instagram. Sophia Latjuba sempat menampilkan makanannya yang sama sekali tidak mengandung daging. Masih dari media sosialnya, Sophia Latjuba mengaku mendapat banyak pertanyaan bagaimana ia bisa bertahan tanpa memakan daging jenis apapun. 

Diet vegan seperti yang dilakukan Sophia Latjuba kemungkinan juga akan dilakukan beberapa masyarakat Indonesia. Mengatur makanan memang menjadi resolusi yang paling populer pada tahun ini dan tahun-tahun lainnya. Diet dan semakin rajin berolahraga akan dilakukan mereka yang sangat ingin menurunkan berat badan di tahun baru ini. Para ahli nutrisi memprediksi tahun ini masyarakat kembali ke diet ala vegetarian (tidak memakan produk hewani selain telur dan susu) atau vegan (sama sekali tidak memakan produk hewani). Baca: Advent Bangun Gagal Ginjal, Simak Gejala dan Penyebabnya

Pakar nutrisi internasional Libby Limon memprediksi pola diet yang menyerupai vegetarian akan kembali populer. "Secara spesifik, tahun ini akan menjadi tahun emas bagi jamur-jamuran," kata dia, seperti dikutip dari Telegraph, awal Januari 2018. Limon mengatakan, saking populernya, jamur akan menjadi pilihan untuk ditambahkan dalam minuman smoothies.

Limon berujar, jamur sangat baik untuk menjaga daya tahan tubuh. "Saya menggunakannya untuk mengatasi batuk dan pilek, bahkan infeksi saluran kemih," kata dia. Namun khasiat jamur berbeda-beda sesuai dengan jenisnya. Limon menyebutkan jamu Reishi dan Cordyceps memiliki profil yang berbeda, sehingga khasiatnya berbeda.

Ilustrasi diet. shutterstock.com

Pakar nutrisi lainnya, Tom Oliver, menuturkan, banyak orang mulai memperhatikan diet ala vegetarian. Menurut Google Trends, terdapat peningkatan pencarian kata kunci vegetarian atau vegan di Internet. Pencarian kata-kata tersebut meningkat dalam lima tahun terakhir. Puncaknya terjadi pada Desember 2017. Baca: Sering Mimpi Buruk? Lakukan Ini agar Cemas Hilang

Selain itu, dia mengimbuhkan, orang-orang mulai peduli pada pemenuhan Omega-3. "Omega-3 merupakan kandungan nutrisi pokok dalam makanan yang harus terpenuhi dan orang-orang mulai peduli," kata dia. Sebab, sebelumnya banyak orang yang tak terlalu mempedulikan pemenuhan Omega-3 dari makanan yang disantap. Sumber makanan yang kaya akan Omega 3 adalah kacang-kacangan, biji rami, dan salmon.

Adapun pakar nutrisi Rhiannon Lambert mengatakan diet ala vegetarian merupakan tantangan untuk dirinya sendiri pada tahun ini. "Resolusi terbesar saya adalah menerapkan pola makan yang banyak mengkonsumsi apa yang dihasilkan tanaman, tidak hanya sayur," kata dia. Lambert menegaskan bahwa resolusinya ini tak berarti menihilkan konsumsi protein hewani. "Saya hanya ingin memperbesar porsi sayuran dan tidak memakan daging merah pada hari Senin," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun Lambert mewanti-wanti beberapa orang yang melakukan diet vegan karena alasan yang salah. "Orang kebanyakan tertarik dengan diet vegetarian untuk menurunkan berat badan secara instan dengan cara yang salah," kata dia. Padahal, menurut Lambert, diet vegetarian juga dapat menaikkan berat badan. Baca: Intip Resep Prabowo Subianto Turunkan Berat Badan 13 Kilogram

Lambert mengatakan, pada 2018, orang-orang akan cenderung memiliki pandangan yang tepat mengenai diet. Diet atau pengaturan pola makan tidak hanya dilakukan untuk mencapai berat badan tertentu. "Orang-orang mulai berpikir mengenai keseimbangan dan tujuan utama dari pengaturan pola makan, yaitu untuk menjaga kesehatan tubuh," dia mengungkapkan.

Unggahan Sophia Latjuba tentang anti makan daging di Instagram /Instagram

Karena itu, banyak orang mulai memperbesar porsi sayuran pada piring mereka, bukan daging atau karbohidrat. Dia juga mengingatkan soal kesehatan bakteri yang bercokol pada sistem pencernaan manusia. "Untuk memastikan kesehatan saluran cerna, konsumsilah makanan yang banyak mengandung prebiotik, seperti yogurt, kimchi, dan sauerkraut," kata dia. Baca: Cinta Penelope Hapus Tato, Amankah untuk Kesehatan?

Pakar nutrisi internasional lainnya, Jennifer Ashton, menyeru orang-orang mulai memperhatikan konsumsi sayuran, buah-buahan, dan kacang-kacangan. Dia mengatakan banyak mengkonsumsi sayuran, buah-buahan, dan kacang-kacangan merupakan resep anti-inflamasi yang mujarab. Dia juga menyarankan hal yang sama seperti Lambert, yaitu memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung prebiotik. "Prebiotik adalah makanan yang mendorong pertumbuhan mikroorganisme baik di usus," kata dia.

Selain itu, prebiotik dapat membantu tubuh menyerap kalsium, menjaga kesehatan tulang, dan memainkan peran penting dalam mengelola kesehatan sistem pencernaan. Mendapatkan prebiotik sangat mudah, menurut Ashton, karena terdapat dalam kacang kedelai, gandum utuh, pisang, dan asparagus. 

TELEGRAPH | ABC NEWS 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

1 hari lalu

Ilustrasi wanita diet. Freepik.com/Schantalao
Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

2 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

3 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

9 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

10 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

12 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.


Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

12 hari lalu

Ilustrasi label lolos uji keamanan pangan pada kemasan air minum dalam kemasan.
Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).


Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

17 hari lalu

Benjamin Netanyahu. [Middle East Monitor]
Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

Tim dokter dan kantor Perdana Menteri Israel mengumumkan operasi hernia yang dijalani Benjamin Netanyahu berjalan sukses.


Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

18 hari lalu

Hidangan lebaran. ANTARANEWS
Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

Dokter spesialis penyakit dalam memberikan tips agar tetap bisa makan enak saat lebaran tanpa menimbulkan masalah pencernaan.


Tips Aman Konsumsi Makanan buat Penderita Diabetes saat Lebaran

19 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Tips Aman Konsumsi Makanan buat Penderita Diabetes saat Lebaran

Ahli gizi dari RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo membagikan kiat konsumsi makanan yang aman bagi pengidap diabetes saat hari raya lebaran.