Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pasca Anestesi: Begini Menyadarkannya, Ada Halusinasi Seksual?

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
ilustrasi pasien (pixabay.com)
ilustrasi pasien (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menyadarkan pasien usai operasi yang menggunakan anestesi, bagaimana prosedur yang betul?

Beredar di media sosial, mencubit puting susu pasien adalah salah satu cara menyadarkan pasien tersebut. Alasannya karena di sanalah saraf-saraf berkumpul. Betulkah? Spesialis Anestesi dari RS Premier Bintaro, Dr. dr. Pantja Wibowo, SpAn KIC.KMN., langsung tertawa. “Haha .. jelas tidak,” katanya kepada TEMPO.CO Sabtu 27 Januari 2018, siang.

Baca juga:
Pelecehan Seksual di National Hospital, ini Cara Pencegahannya
Bertahan di Bisnis Startup, Ini Tips dari Sang Juara
Pelecehan Seksual, Kenali 3 Ciri Predator Seksual dan Solusi Ahli

Jadi bagaimana sebetulnya proses menyadarkan pasien dari pengaruh anestesi tersebut? “Membangunkan dengan panggilan atau tepukan pada bahu atau pipi atau kalau perlu cubitan pada telinga atau kaki,” kata Pantja yang dihubungi lewat pesan tertulis.

Disebutkan Pantja bahwa menyadarkan pasien usai operasi yang menggunakan anestesi itu seperti membangunkan orang tidur. Sebetulnya pasien bisa sadar sendiri, tapi untuk mempercepat kata Pantja biasanya diberi rangsang nyeri, seperti cubitan dan tepukan itu.

“Kadang-kadang rangsang nyeri diberikan karena nyeri akan merangsang pernafasan dan ini penting untuk mengembalikan kesadaran,” katanya. Soal di mana dilakukan rangsang nyeri itu, menurut Pantja sangat tergantung pada lokasi operasi dan posisi pasien. “Yang penting praktis dan mudah dijangkau. Terpenting saat menyadarkan pasien itu, tindakannya tidak dilakukan sendirian, harus ada orang lain yang menyaksikan,” katanya menjelaskan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pantja juga menyebutkan bahwa proses membangunkan pasien adalah tanggung jawab dokter anestesi yang pelaksanaannya sering dilakukan oleh perawat anestesi. “Ada kaidah-kaidah yang harus dipenuhi dalam proses itu. Ada skor yang harus dicapai sampai pasien dinyatakan sadar dan dapat pindah ke ruang perawatan. Seluruh rangkaian kegiatan ini membutuhkan keterampilan khusus.,” katanya panjang lebar.

Intinya, lanjut Pantja adalah tanggung jawab, perawat yang melakukan sudah harus dilatih dan mampu berkomunikasi dengan pemberi tugas, yaitu dokter anestesi.

 “Skor didapat dari berbagai variabel pemeriksaan meliputi kesadaran, hemodinamik, pernafasan, aktivitas, refleks, dan lain-lain,” katanya. Menurut Pantja, sepanjang penilaian ini pasien biasanya di ruang pemulihan dan di beberapa rumah sakit bahkan sudah mulai ditemani oleh keluarga atau kerabat lainnya.

Terkait dengan beredarnya isu bahwa ada obat anestesi yang bisa membuat pasiennya berhalusinasi seksual, apa komentar lulusan Anestesiologi, Universitas Indonesia- RSCM tahun 2005, ini? “Dulu ada obat yang punya efek halusinasi, namanya ketamin. Tetapi sekarang sudah tidak dipakai dengan dosis yang menyebabkan halusinasi. Itu pun halusinasinya bersifat umum dan seringnya justru menakutkan. Rasanya tak ada obat anestesi lain yang membuat halusinasi, apalagi halusinasi seksual,” katanya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


8 Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Membeli Kulkas

3 hari lalu

Ilustrasi isi kulkas. shutterstock.com
8 Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Membeli Kulkas

Berikut deretan hal yang perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk membeli kulkas.


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

3 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Jessica Mila Tak Bisa Melahirkan Normal, Apa itu Operasi Caesar dan Alasan Harus Dilakukannya?

3 hari lalu

Jessica Mila/Foto: Instagram/Jessica Mila
Jessica Mila Tak Bisa Melahirkan Normal, Apa itu Operasi Caesar dan Alasan Harus Dilakukannya?

Jessica Mila tidak dapat melahirkan normal dan harus menjalani operasi caesar. Bagaimana prosedurnya dan apa alasan harus dilakukannya?


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

5 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

8 hari lalu

Jung Joon Young. Soompi.com
Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

Penyanyi K-Pop Jung Joon Young yang dihukum 5 tahun penjara telah bebas. Apa kasus yang menjeratnya?


6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

9 hari lalu

Ilustrasi Ibu dan Anak. Sumber: Getty/mirror.co.uk
6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

Ketika ada masalah keluarga, penting bagi orang tua untuk memberitahu anak dengan cara yang baik dan sesuai usianya.


5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

10 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

Tidak hanya segar, air kelapa hijau juga memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan tubuh.


6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

10 hari lalu

Ilustrasi santan kelapa. shutterstock.com
6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

Penting untuk menyadari bahwa santan juga memiliki sejumlah bahaya yang perlu diwaspadai, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan.


Program Mudik Gratis PLN Bisa Berangkat Satu Keluarga, Simak Cara Daftarnya

12 hari lalu

Sejumlah pemudik menunggu bus dalam acara Mudik Bareng PLN di Jakarta Selatan, 8 Juni 2018. Menyambut Idul Fitri 1439 Hijriah, PLN menyediakan 100 bus gratis bagi 5.300 orang untuk mudik ke berbagai daerah di Pulau Jawa. Tempo/Fakhri Hermansyah
Program Mudik Gratis PLN Bisa Berangkat Satu Keluarga, Simak Cara Daftarnya

Program mudik gratis PLN digelar sejak Sabtu, 16 Maret 2024.


Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

12 hari lalu

Wakil Ketua KPK, Nurul Gufron, Sekjen KPK, Cahya Hardianto Harefa, Direktur Penindakan Asep Guntur Rahayu (kiri) dan juru bicara KPK, Ali Fikri (kanan), menghadirkan 15 orang petugas Rutan KPK resmi memakai rompi tahanan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 15 Maret 2024. TEMPO/Imam Sukamto
Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

KPK telah menetapkan 15 tersangka kasus pungutan liar di rumah tahanan KPK. Berikut kilas baliknya, diawali kejadian pelecehan seksual.