Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pernikahan Digital ala Twilight Semakin Tren? Simak Kata Ahli

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ekspresi Bastian Schweinsteiger bersama pasangannya Ana Ivanovic, saat berlangsungnya pesta pernikahannya di Venice, Italia. Usai prosesi pemberkatan, pasangan pengantin baru ini menaiki sebuah perahu dan mengitari Grand Canal. dailymail.co.uk
Ekspresi Bastian Schweinsteiger bersama pasangannya Ana Ivanovic, saat berlangsungnya pesta pernikahannya di Venice, Italia. Usai prosesi pemberkatan, pasangan pengantin baru ini menaiki sebuah perahu dan mengitari Grand Canal. dailymail.co.uk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Terinspirasi dengan gaya hidup yang serba digital dan berteknologi masa kini, suasana pernikahan dapat disulap bagaikan pesta di antariksa. Interior yang dipenuhi dengan kerlap-kerlip seperti elemen rasi bintang diproyeksikan akan menjadi tren di Asia pada 2018. Baca: Agnez Monica Diulas Vogue, Artis ini juga Ditulis Media Asing

Beberapa detail yang dapat diimplementasikan mulai dari layar LED hingga detail lampu bak dunia peri penuh cahaya memeriahkan momen sakral pernikahan.Oleh karena itu, Bridestory menyuguhkan pameran pernikahan dengan mengusung tema besar “Stardust” atau debu bintang.

Tema stardust juga tak hanya terbatas untuk pesta pernikahan dalam ruangan atau indoor, namun juga dapat diaplikasikan untuk pesta pernikahan outdoor pun dapat memanfaatkan suasana malam hari. “Jadi kalau pakai fairy lights akan terlihat seperti bintang-bintang,” kata Nathalia Isadora, Lead Project Coordinator Bridestory Fair.

Monokrom dan metalik menjadi warna yang ditonjolkan dalam dekorasi pernikahan. Warna tersebut juga sejalan dengan ultra violet yang menjadi pantone colour of the year. Penggunaan lampu-lampu kecil kristal atau chandelier tambah memberikan kesan glamor namun tetap meninggalkan kesan klasik.

Menurut Nathalia, mengaplikasikan tema star dust sudah banyak berkembang di luar negeri, sayangnya hal tersebut belum menjadi highlight di Indonesia. Nathalia mengatakan saat ini merupakan saat yang tepat untuk diperlihatkan untuk Indonesia agar memberikan alternatif dekorasi pernikahan. Baca: Kisah Perajin Jamu, Sekolahkan Anak S2 dan Pelanggan dari Amerika

Dia mengatakan dari sisi biaya, konsep pernikahan dengan tema star dust sebetulnya tidak akan jauh berbeda dengan tema pernikahan dengan tema yang lainnya. Justru, konsep tersebut dinilai lebih efisien dalam pembiayaan.

Pasalnya, hiasan bunga-bunga segar yang biasanya digunakan untuk dekorasi dapat digantikan dengan lampu-lampu saja. “Budget yang diperlukan justru dapat ditekan karena biasanya penggunaan bunga jauh lebih mahal,” katanya.

Sementara itu, Wedding Planner Luxury Wedding Indonesia Ria Kentjono menambahkan, tren dekorasi dengan lampu mulai muncul terinspirasi dari sebuah film Twilight yang juga menggunakan suasana stardust. "Penggunaan tema ini membuat nuansa yang sophisticated, elegan, dan karena terpengaruh tren sosial media dan film itu," tambahnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lebih detail, CEO dan co-founder Bridestory Kevin Mintaraga mengatakan, Bridestory Fair juga menyediakan beragam pilihan vendor pernikahan terbaik tradisional maupun international yang terbagi dalam 16 kategori. Baca: Jam Tangan Rp 206 Juta Tak Luput dari Potret Barack Obama

Meliputi dekorasi, perhiasan, busana pengantin pria dan wanita, kue pengantin, suvenir, hingga undangan pernikahan. Vendor pernikahan yang dimaksud diantaranya Nefi Decor, Ebimoekti, Yogie Pratama, Merras Bride, Hugo Boss, Moreno Photography, ROVE Gift, Miss Mondial.

Selain itu, untuk menjawab kebutuhan pernikahan destinasi yang kian marak diminati oleh calon pengantin, Bridestory Fair 2018 juga menghadirkan venue pernikahan di luar Jakarta, salah satunya yaitu AMAN Indonesia serta The Westin Nusa Dua Resort dan AYANA Resort and Spa dari Bali, dan masih banyak lagi. “Kami harap Bridestory dapat menginspirasi para pengunjung serta menjadi pedoman bagi para calon pengantin dalam mewujudkan pernikahan impian mereka,” kata Kevin. Baca: Foreplay Seks di Indonesia Rendah, Pria Indonesia Kurang Menggoda

Sementara itu, untuk gaun pengantin, Perancang Busana Julianto menuturkan gaun dengan warna off white atau champagne sangat direkomendasikan untuk acara pemberkatan. Selain itu, untuk warna gold atau lighten cocok digunakan untuk acara resepsi. “Itu cukup bisa mewakili tema stardust dengan detail kristal dan payet-payet yang berbentuk kaca,” kata July.

Dia meyakini tema stardust masih menjadi primadona untuk konsep pernikahan pada 2018, mulai dari dekorasi, pemotretan, makanan, dan juga gaun pengantin itu sendiri. Tahun ini, katanya, model ballgown dan juga mermaid masih akan tetap diminati. Baca: Mendapati Suami Selingkuh, Pilihan Anda Melabrak Pelakor atau...

“Namun tetap based on bentuk badan klien yang memesan sih. Ballgown itu mewakili putri. Stardust dan Princess keduanya berhubungan dalam ruang imajinasi. So saya lebih memilih ballgown (lebih mewakili stardust),” kata July. 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

1 hari lalu

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya. Foto: Canva
3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.


Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

4 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).


Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

5 hari lalu

Rumah hancur akibat petasan di di Dusun Sembilangan Timur, Desa Sembilangan, Kecamatan Kota, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Musthofa Bisri
Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

Petasan yang hendak dibawa ke rumah calon mempelai wanita tersebut meledak hingga menghancurkan rumah dan menewaskan seorang kerabat.


Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

7 hari lalu

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

Bamsoet bersama keluarga menyelenggarakan prosesi pengajian dan siraman menggunakan adat Sunda untuk putri ke limanya, Saras Shintya Putri atau Cacha yang akan menikah dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli atau Athalla, pada Sabtu, 20 April 2024.


Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

9 hari lalu

Pasangan paruh baya berjalan bergandengan di bawah pohon saat musim gugur di Sheffield Park Garden, Haywards Heath, Inggris, Senin 20 Oktober 2014. REUTERS/Luke MacGregor
Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.


Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

16 hari lalu

Penampakan Gerhana Matahari Total yang diamati dari Pantai Airleu, Com, Distrik Lautem, Timor Leste, Kamis 20 April 2023. FOTO : Observatorium Astronomi ITERA Lampung  atau OAIL
Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.


10 Takhayul Terkait Pernikahan, Masih Percaya?

25 hari lalu

Ilustrasi pasangan menikah/pernikahan. Shutterstock
10 Takhayul Terkait Pernikahan, Masih Percaya?

Selain tradisi pernikahan, pilihan tema dan nuansa yang berbeda, takhayul yang dipercaya setiap pasangan dan kerabatnya juga tak selalu sama.


1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

36 hari lalu

Ilustrasi pasangan jenuh. Shutterstock
1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

Pasangan selalu menunda tanggal pernikahan tanpa sebab yang jelas meski sudah lama berhubungan. Berikut 10 sinyal ia enggan menikah.


5 Konflik Umum dalam Pernikahan yang Bisa Berbahaya bila Didiamkan

42 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. Foto: Freepik.com/Drazen Zigic
5 Konflik Umum dalam Pernikahan yang Bisa Berbahaya bila Didiamkan

Pernikahan yang tampak bahagia sekali pun pasti ada saja masalah. Berikut kata terapis tentang berbagai masalah yang berpotensi serius bila didiamkan.


Wacana KUA Layani Nikah Semua Agama, Wakil Ketua Komisi VIII DPR: Perlu Ubah Undang-undang

50 hari lalu

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily
Wacana KUA Layani Nikah Semua Agama, Wakil Ketua Komisi VIII DPR: Perlu Ubah Undang-undang

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Syadzily, menanggapi wacana perluasan layanan KUA agar menjadi tempat menikah semua agama.