Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Dia Trik Jitu Lawan Depresi ala Dwayne Johnson

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Dwayne Johnson menunjukan telapak tangannya saat perayaan film barunya San Andreas di TCL Chinese Theatre, Hollywood, 19 Mei 2015. Selain Dwayne Johnson, San Andreas juga dibintangi oleh Carla Gugino, Alexandra Daddario, Paul Giamatti, Kylie Minoque, Ioan Gruffudd dan Will Yun Lee. REUTERS/Danny Moloshok
Dwayne Johnson menunjukan telapak tangannya saat perayaan film barunya San Andreas di TCL Chinese Theatre, Hollywood, 19 Mei 2015. Selain Dwayne Johnson, San Andreas juga dibintangi oleh Carla Gugino, Alexandra Daddario, Paul Giamatti, Kylie Minoque, Ioan Gruffudd dan Will Yun Lee. REUTERS/Danny Moloshok
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Dwayne Johnson yang kini dikenal sebagai salah satu bintang dengan bayaran termahal di Hollywood, kembali menebar pesan positif kepada para pengikutnya di Twitter.

Pada Senin 2 April 2018, dia mengaku pernah mengalami depresi berat dan berjuang keras untuk mengalahkan perasaan tersebut.

Dikutip dari Reuters, dia menyadari bahwa depresi adalah sesuatu yang lumrah dan mungkin saja dialami siapapun. Menurutnya depresi tidak pernah mendiskriminasi siapapun. Menurutnya, kunci dari melawan depresi adalah dengan menjadi terbuka tentang masalah yang tengah dihadapi.

Baca juga:
Perjuangan Penyintas Kanker Usus Mengakses Kantong Stoma
Kremasi : Kenapa Kendi Abu Jenazah Sebaiknya dari Tanah Liat?
Festival Cheng Beng : Mengenal Kremasi di Berbagai Negara

“Terutama bagi Anda yang punya tendensi untuk menyimpannya sendirian. Tenang, Anda tidak pernah sendirian [menjadi depresi],” katanya.

Johnson yang tengah sibuk mempromosikan film terbarunya Rampage, mengaku bahwa dia pernah mengalami depresi yang teramat berat ketika melihat ibunya, Ata, melakukan percobaan bunuh diri di depan mata kepalanya sendiri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kala itu Johnson masih seorang bocah ingusan yang berusia 15 tahun. Dia menyaksikan bagaimana ibunya mencoba berjalan ke tengah jalan dengan kendaraan yang melaju kencang di persimpangan 65 Nashville setelah keduanya diusir dari apartemen mereka.

Dia mengaku bersyukur masih bisa menarik ibunya waktu itu untuk menggagalkan percoban bunuh diri tersebut. Namun, dia mengakui depresi yang diterimanya setelah itu tidak hilang dalam waktu singkat.

Depresinya semakin menjadi ketika dia mengalami cedera yang membuatnya harus mengubur mimpinya menjadi pemain football profesional. Selain itu, dia juga mengalami patah hati karena hubungannya dengan kekasihnya harus berakhir.

“Saya sudah sampai di titik di mana saya tidak mau melakukan apa-apa, atau tidak mau pergi kemanapun. Saya terus-terusan menangis. Namun sekarang kami berdua [dia dan ibunya] telah pulih, dan kami selalu berusaha memerhatikan siapapun yang tengah merasakan kesakitan yang sama,” jelasnya.

Dwayne Johnson sendiri dikenal sebagai mantan pegulat profesional era 1990-an dengan sebutan The Rock. Saat ini dia menjadi salah satu aktor dengan bayaran tertinggi di dunia, Forbes mencatat Johnson sebagai aktor kedua termahal di Hollywood saat ini. Sepanjang 2017, dia diperkirakan memperoleh pendapatan sebesar US$65 juta.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

2 hari lalu

Ilustrasi wanita depresi. (Pixabay.com)
Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

Gangguan mental pada ibu hamil perlu dikenali karena membuat perasaan tidak nyaman dan ada gangguan pada aktivitas sehari-hari.


Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

2 hari lalu

Ilustrasi menopause. shutterstock.com
Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

Pemilik kolesterol tinggi perlu mewaspadai gejala menopause yang kian berat, terutama risiko penyakit kardiovaskular karena ketiadaan hormon estrogen.


Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

2 hari lalu

Ilustrasi keluarga memasak bersama. Freepik.com
Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.


Aurelie Moeremans Ungkap Alami Depresi, Semangat Hilang, dan Merasa Hampa

9 hari lalu

Aurelie Moeremans saat melakukan upacara melukat. Foto: Instagram.
Aurelie Moeremans Ungkap Alami Depresi, Semangat Hilang, dan Merasa Hampa

Aurelie Moeremans mengungkapkan dirinya saat ini tengah menepi dari media sosial untuk penyembuhan dari depresi yang dirasakannya.


7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

9 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat


Gejala Depresi, dari Fisik, Psikologis, sampai Sosial

11 hari lalu

Ilustrasi depresi. Shutterstock
Gejala Depresi, dari Fisik, Psikologis, sampai Sosial

Selain pada mental, depresi juga bisa berdampak pada fisik dan sosial. Berikut gejala depresi pada fisik, mental, dan sosial.


Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

13 hari lalu

Andien dan keluarga/Instagram -@andienaisyah
Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

Penyanyi Andien menceritakan perjalanan foto Lebaran keluarganya selama 8 tahun terakhir


Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

13 hari lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com/Lifestylememory
Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

KPAI meminta orang tua memanfaatkan momen libur Idul Fitri untuk memaksimalkan peran pengasuhan yang terbaik bagi anak.


Perjalanan Kim Jonghyun, Personel Grup SHINee yang Kariernya Berakhir Tragis

15 hari lalu

Sebuah potret Kim Jong-hyun, yang lebih dikenal dengan nama panggung Jonghyun SHINee, terlihat di sebuah rumah sakit di Seoul, Korea Selatan,  19 Desember 2017. Penyanyi utama dari boy band ini mati diduga bunuh diri. AP
Perjalanan Kim Jonghyun, Personel Grup SHINee yang Kariernya Berakhir Tragis

Kematian tragis Jonghyun SHINee telah memunculkan perbincangan baru di Korea Selatan tentang tekanan yang berat yang diberikan oleh industri hiburan.


Profil Kim Jonghyun, Anggota Boy Grup SHINee yang Ditemukan Tewas di Apartemennya

15 hari lalu

Kim Jonghyun, personel grup SHINee ditemukan tewas tak bernyawa di apartemennya di kawasan Cheongdamdong. Jonghyun memutuskan mengakhiri hidupnya dengan menghirup gas kriket batubara. Instagram/@kjonghyun.018
Profil Kim Jonghyun, Anggota Boy Grup SHINee yang Ditemukan Tewas di Apartemennya

Salah satu anggota SHINee, Kim Jonghyun ditemukan tewas di apartemennya pada 18 Desember 2017 karena menghirup karbonmonoksida