Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Blogger Perlu Tambah Promosi Gaya Hidup Sehat Orang Indonesia

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi Gaya Hidup Sehat Pria. probioticshub.com
Ilustrasi Gaya Hidup Sehat Pria. probioticshub.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Organisasi kesehatan asal Indonesia, Sembutopia, mendorong para blogger mengampanyekan pola hidup sehat kepada masyarakat melalui tulisan. "Kami berharap dengan menggalang kekuatan para blogger akan lebih banyak tulisan-tulisan mengenai kesehatan," kata Pendiri Sembutopia yang juga konsultan kuliner Kafi Kurnia saat acara temu blogger di Yogyakarta, Sabtu 14 April 2018.

Menurut Kafi, hingga saat ini kesadaran masyarakat Indonesia untuk membangun pola hidup sehat masih rendah. Di negara lain, masyarakatnya cenderung memiliki kemampuan menghindari sakit karena mereka sadar pentingnya pola hidup sehat. "Kalau kita lihat di beberapa negara kemampuan untuk tidak sakit makin berkembang, semakin tinggi karena memiliki kesadaran makan yang benar dan olahraga," kata dia.

Oleh sebab itu, menurut dia, literasi pola hidup sehat melalui tulisan atau artikel para blogger perlu diperbanyak melalui laman-laman digital. Dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Dunia 2018, Sembutopia menggalang dukungan para blogger melalui lomba blog. "Kita punya visi 2020, saya berharap pada 2020 lebih banyak lagi tulisan-tulisan tentang kesehatan melalui media-media online," kata dia.

Baca juga: Penderita Diabetes Tidak Boleh Makan Nasi, Fakta atau Mitos?

Menurut Kafi, masih banyak masyarakat Indonesia yang enggan makan buah dan sayuran. Data dari Balai Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertanian pada 2011, diketahui bahwa konsumsi buah-buahan masyarakat Indonesia hanya 34,55 kilogram per kapita per tahun.

Sedangkan konsumsi sayuran sebagai salah satu sumber serat bagi kesehatan, selain buah, di Indonesia hanya 40,35 kilogram per kapita per tahun. "Padahal kurangnya konsumsi sayur dan buah menjadi salah satu penyebab melonjaknya penyakit tidak menular di Indonesia," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, lanjut Kafi, berdasarkan kajian para ilmuan Amerika Serikat yang mengkaji data ponsel dari ratusan ribu orang di seluruh dunia, dapat diindikasikan bahwa orang Indonesia paling malas berjalan kaki.

Para peneliti di Universitas Stanford menggunakan data menit per menit dari 700.000 orang yang menggunakan aplikasi pemantau aktivitas pada telepon seluler mereka.

Baca juga:
Stop Kemasan Plastik atau Bahaya Ini Mengintai Kita
Mark Zuckerberg Dicecar Kasus Facebook, Ini Arti Bahasa Tubuhnya

Hasilnya, orang-orang di Hong Kong menempati urutan teratas dalam daftar penduduk paling rajin berjalan kaki. Adapun penduduk paling malas sedunia adalah orang Indonesia yang berada pada posisi terbuncit dengan mencatat 3.513 langkah per hari. "Rata-rata publik Hong Kong berjalan kaki sebanyak 6.880 langkah setiap hari," kata Kafi.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

19 hari lalu

Batu ginjal.
Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

Dengan pengetahuan yang tepat dan tindakan pencegahan yang sesuai, risiko terjadinya batu ginjal dapat diminimalkan.


Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

23 hari lalu

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

Aktivitas jalan kaki dan menaiki tangga adalah gaya hidup yang baik bisa mengurangi risiko penyakit bagi tubuh.


Sebab Ada Orang yang Lebih Panjang Umur Dibanding yang Lain

33 hari lalu

Ilustrasi panjang umur. shutterstock.com
Sebab Ada Orang yang Lebih Panjang Umur Dibanding yang Lain

Ada orang yang diberi anugerah panjang umur. Pakar pun menyebut berbagai faktor yang mempengaruhi.


Hindari Malas Saat Puasa, Berikut Tips Berolahraga Selama Ramadan

38 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai sepatu olahraga. Freepik.com
Hindari Malas Saat Puasa, Berikut Tips Berolahraga Selama Ramadan

Menjaga kebugaran tubuh bisa dilakukan dengan berolahraga saat puasa. Berikut tips olahraga yang aman selama Ramadan.


Cara Mengobati dan Mencegah Kanker Usus Besar

42 hari lalu

Ilustrasi kanker usus besar. shutterstock
Cara Mengobati dan Mencegah Kanker Usus Besar

Seorang dokter akan merancang rencana pengobatan yang terbaik sesuai dengan kondisi pasien kanker usus besar tersebut.


Kupas Tuntas Pradiabetes: Gejala Hingga Penanganannya

59 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Kupas Tuntas Pradiabetes: Gejala Hingga Penanganannya

Orang dengan pradiabetes memiliki risiko lebih tinggi untuk mengembangkan diabetes tipe 2 dan masalah kesehatan lainnya terkait metabolisme gula darah.


5 Penyebab Berat Badan Naik Setelah Wanita Menikah

59 hari lalu

Ilustrasi suami-istri bulan madu. Shutterstock
5 Penyebab Berat Badan Naik Setelah Wanita Menikah

Setelah menikah sudah hal lumrah bila berat badan naik. Kenaikan berat badan paling banyak terjadi pada wanita. Mengapa demikian?


5 Cara Mengurangi Gaya Hidup Konsumtif

11 Februari 2024

Ilustrasi belanja. Shutterstock
5 Cara Mengurangi Gaya Hidup Konsumtif

Gaya hidup konsumtif ini tidak hanya mempengaruhi keuangan pribadi, tetapi juga memberikan dampak negatif pada lingkungan dan kesejahteraan sosial.


Apakah Kopi Tanpa Gula Bisa Menurunkan Gula Darah?

12 Januari 2024

Ilustrasi kopi hitam tanpa gula. Foto: Freepik/8photo
Apakah Kopi Tanpa Gula Bisa Menurunkan Gula Darah?

Penderita diabetes disarankan memilih kopi tanpa kafein untuk mendapatkan manfaat antioksidan dan mineral tanpa mempengaruhi sensitivitas insulin.


Samsung Gandeng Hyundai Motor Group Kembangkan Perluasan Layanan SmartThings

5 Januari 2024

Samsung SDI bekerja sama dengan Hyundai untuk baterai mobil listrik. (Reuters)
Samsung Gandeng Hyundai Motor Group Kembangkan Perluasan Layanan SmartThings

Samsung, mengumumkan kemitraan terbarunya dengan perusahaan otomotif Hyundai Motor Group untuk mengembangkan perluasan layanan SmartThings.