Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anak Muda pun Butuh Asuransi, Tilik 5 Alasan Ini

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Ilustrasi asuransi. piperreport.com
Ilustrasi asuransi. piperreport.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Asuransi tak hanya dibutuhkan mereka yang sudah berumur. Mereka yang baru mulai kerja atau fresh graduate pun memerlukannya. Menurut survei yang dilakukan oleh The Harris Poll, sebuah lembaga survei dari Amerika Serikat yang melakukan survei mengenai asuransi dan angkatan kerja, 1 dari 5 orang usia 18-36 tahun tidak memiliki asuransi kesehatan karena menganggap premi asuransi mahal.

Baca juga:
Asuransi atau Investasi? Yang Mana Pilihan Milenial?
Asuransi Mobil Sering Ditolak? Ikuti Tips Ini

Bahkan, survei yang sama yang dilakukan oleh InsuranceQuote.com, sebuah website keuangan terkemuka menyatakan, kelompok umur 18-29 tahun kebanyakan tidak memiliki asuransi kesehatan tapi lebih memilih asuransi lain seperti asuransi mobil.

Menerapkan gaya hidup sehat dan selalu berpikir positif memang menjadi kunci supaya kita jauh dari penyakit. Tapi, proteksi untuk kesehatan kita sendiri sangat penting, lho, karena risiko bisa datang kapanpun.

Nah, ini dia alasan kenapa kamu harus segera punya asuransi kesehatan menurut Bhinneka Life dalam siaran persnya.

1.  Tekanan kerja picu tingkat stres
Tuntutan kerja saat ini semakin tinggi, sehingga seringkali kita bekerja hingga larut (long hours) dan lupa istirahat. Tekanan kerja yang tinggi tanpa diimbangi istirahat yang cukup juga memicu stres yang menjadi sumber beragam penyakit. Tentu kita harus bisa mengontrol stres dengan baik dan menyeimbangkan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Dengan proteksi yang baik, Anda akan tetap merasa aman ketika risiko terjadi.

2.  Gaya hidup tidak sehat
Anda pasti sering makan di sebuah restoran enak bersama teman-teman kantor. Tapi, sadarkah kamu bahwa apa yang kamu konsumsi itu belum tentu sehat. Seringnya ajakan makan dengan gizi tidak seimbang atau clubbing, lama kelamaan akan mempengaruhi kesehatan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut data dari Kementerian Kesehatan RI, 60 persen kematian di Indonesia disebabkan oleh Penyakit Tidak Menular (PTM) seperti diabetes, penyakit jantung, kanker, gangguan ginjal dan lain-lain. Sudah pasti  harus terus hidup sehat. Tapi, secara bersamaan, kita juga harus melindungi diri dari risiko-risiko penyakit berbahaya tersebut dengan asuransi yang berasal dari perusahaan asuransi terpercaya.
Ilustrasi asuransi. cbg.gm

3.  Agar tak mengganggu keuangan kamu
Kita tidak ingin risiko dalam hidup terjadi. Tapi seandainya terjadi dan harus dirawat di Rumah Sakit, kita tak perlu khawatir karena kita telah terproteksi oleh asuransi kesehatan. Direktur Utama Bhinneka Life, Wiroyo Karsono menjelaskan, masyarakat sebaiknya memilih produk asuransi kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan dan tidak memberatkan para nasabahnya.

“Ketika dirawat di Rumah Sakit, misalnya, pilih perusahaan asuransi yang memberikan bantuan maksimal. Seperti Bhinneka Life yang menerapkan sistem cashless. Dimana nasabah yang menjalani perawatan di rumah sakit rekanan, tidak perlu mengeluarkan biaya rumah sakit. Namun, jika mereka menjalani perawatan di rumah sakit non-rekanan, mereka bisa reimburse dengan proses cepat. Kami menyebutnya express claim, yaitu proses klaim dalam satu hari,” ujar Wiroyo.

Baca:  Kapan Waktu yang Tepat Memiliki Asuransi Kesehatan?

4.  Manfaat Investasi
Dengan berasuransi, sebenarnya kamu juga bisa mengambil manfaat investasinya sekaligus. Jadi, dengan membayar premi secara berkala setiap bulan, disamping mendapatkan perlindungan kesehatan, di kemudian hari uang yang Anda tanamkan bisa tumbuh.

5. Plafond asuransi kesehatan kantor mungkin tidak besar
Meski Anda adalah anak baru di kantor, Anda pasti juga sudah mendapatkan asuransi dari kantor. Tapi, apakah plafond asuransi kantor itu cukup untuk biaya kesehatan ketika terjadi risiko? Belum tentu!

Agar kamu bisa mendapatkan pelayanan dan perlindungan yang maksimal, selain asuransi dari kantor, tidak ada salahnya jika kamu punya satu lagi asuransi kesehatan yang membolehkan double klaim. Sehingga keduanya bisa saling melengkapi. Nah, dengan pengelolaan keuangan yang terencana, kamu pasti bisa mendapatkan perlindungan kesehatan yang baik. 

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

3 hari lalu

Petugas Bea dan Cukai tengah melakukan pengecekan pita cukai rokok di Kantor Bea dan Cukai, Jakarta, Selasa 19 Desember 2023. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan 17 juta pita cukai baru untuk memenuhi kebutuhan pada awal tahun 2024. Hal ini juga sejalan dengan penyesuaian tarif cukai hasil tembakau (CHT) pada tahun depan. Tempo/Tony Hartawan
Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.


Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

3 hari lalu

Aktivitas pelayanan nasabah Taspen di Jakarta, Kamis 31 Agustus 2023. PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (TASPEN) Persero membukukan nilai investasi lebih tinggi sekitar 20% dari hasil investasi rata-rata industri sejenis dalam beberapa tahun terakhir. Tempo/Tony Hartawan
Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

Menjadi seorang aktuaris memang tidak mudah karena dalam pekerjaannya mengaplikasikan beberapa ilmu sekaligus seperti matematika hingga statistika.


HSBC Indonesia dan Allianz Life Luncurkan Asuransi Warisan, Khusus untuk Nasabah Premier

5 hari lalu

Apa itu asuransi jiwa? Asuransi jiwa merujuk pada perlindungan finansial dalam bentuk santunan. Berikut manfaat dan jenis asuransi jiwa. Foto: Canva
HSBC Indonesia dan Allianz Life Luncurkan Asuransi Warisan, Khusus untuk Nasabah Premier

HSBC Indonesia dan Allianz Life meluncurkan produk asuransi berbentuk warisan atau Premier Legacy Assurance untuk nasabah premiernya. Produk perencanaan warisan ini dikonsep sebagai solusi perlindungan sekaligus dukungan terhadap kehidupan keluarga nasabah yang sejahtera di masa depan.


10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

5 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist. Foto: Canva
10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

6 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

7 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

9 hari lalu

Ilustrasi begal payudara. Pexel/by Aleksandr Neplokhov
Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

14 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

15 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

17 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.