Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profesi Desainer Produk dan Fotografer Dinilai Prospektif

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi fotografer. Graciebarra.com
Ilustrasi fotografer. Graciebarra.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Trisakti mempromosikan profesi yang diperkirakan prospektif di masa depan yakni desainer produk dan fotografer melalui pameran tugas akhir mahasiswa. Wakil Dekan I FSRD Universitas Trisakti, Awang ENR di Jakarta, Senin, mengatakan pihaknya menggelar sejumlah mock up, poster, dan foto karya para mahasiswa dari program studi disain produk dan fotografi pada Fakultas Seni Rupa dan Disain (FSRD) Universitas Trisakti di Ruangan 'Backspace' lantai satu Lippo Mall Puri di kawasan Kedoya, Jakarta Barat.

Baca: Gerda Taro dan Suka Duka jadi Fotografer Perang

"Pameran ini bertujuan memperkenalkan profesi desainer produk dan fotografer dari karya sarjana strata satu atau S1 yang selama ini belum dikenal luas oleh publik," kata Awang.

Karya-karya tersebut merupakan tugas akhir bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan karyanya sekitar lima bulan sebelum dipamerkan kepada publik dalam pameran bertajuk 'Last.Ly' selama 18 hari. Pameran tersebut akan berlangsung hingga 18 September 2018 dan telah dibuka sejak Sabtu (1/9).

Pameran FSRD Universitas Trisakti diikuti oleh para mahasiswa semester akhir yang menampilkan lima mock up dan poster dari program studi disain produk. Sebanyak 16 karya foto ditampilkan oleh para mahasiswa dari program studi fotografi.

"Pameran bertujuan memotivasi para mahasiswa agar berani menampilkan karya mereka di depan publik, sehingga dapat memicu semangat mereka untuk menghasilkan karya terbaik dan lebih percaya diri dalam berkarya," kata Wakil Dekan I FSRD.

Selain pameran, FSRD Universitas Trisakti mengadakan sesi talkshow, yang dilakukan oleh mahasiswa program studi fotografi mempresentasikan karya foto mereka di depan pelajar SMA, mahasiswa, dan masyarakat. Sementara program studi disain produk menggelar acara yang sama melalui kegiatan designer talk.

Ruhama Afifa Ruhmana, mahasiswi seni rupa dan disain Universitas Trisakti, misalnya menampilkan karya dengan tema tempat wudhu untuk lanjut usia alias lansia. Karya berbentuk mock up yang ditampilkan mahasiswi program studi disain produksi ini mengedepankan fungsi tempat wudhu untuk lansia yang terkendala keterbatasan fisik tanpa mengabaikan fungsi disain produk.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tugas akhir Ruhama berjudul 'Alat Berwudhu untuk Lansia' mengembangkan produk disain tersebut dari sudut pandang lansia agar lebih mudah melaksanakan ibadah shalat.

"Indonesia adalah negara mayoritas Muslim tapi masih minim perhatian pada produk yang mengembangkan desain sarana berwudu, maka saya mengambil tema Islam untuk menyelesaikan tugas akhir saya," katanya.

Ia mengatakan, sebelum membuat mock up disain harus merancang dan membuat grafis sebelum mendisain mock up dari akrilik, sementara material asli adalah dari marmer. "Saya rancang sejak Maret dan rampung Agustus atau sekitar lima bulan."

Sementara Erlina Novianti sebagai Ketua Program Studi Fotografi mengharapkan kegiatan pameran dapat mendukung para mahasiswanya mempertanggungjawabkan tugas akhir secara ilmiah di hadapan para penguji saat sidang skripsi.

"Pameran dua mahasiswa fotografi yakni Rian dan Septian diharapkan dapat menjadi spirit mahasiswa memperkenalkan profesi fotografi kepada publik," kata Erlina.

Baca: Mengenal Karya Fotografer Perang Perempuan Gerda Taro

Veronica, Marcomm Lippo Mall Puri Indah mendukung kegiatan pameran tersebut untuk memperkenalkan kepada publik tentang 'profesi masa depan' dari desain dan fotografer sebagai bagian dari ekonomi kreatif.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

2 hari lalu

Ilustrasi wanita karier. Shutterstock.com
5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.


15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

3 hari lalu

Ilustrasi wanita karier atau bekerja. shutterstock.com
15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.


Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

8 hari lalu

Seorang gadis dengan blus ala boho chic menghadiri Coachella Valley Music & Arts Festival 2016, di Indio, California.  Matt Cowan/Getty Images for Coachella
Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.


ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

35 hari lalu

Harper's Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA)
ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

Menghadirkan karya-karya para desainer muda berbakat, acara ini tidak hanya menginspirasi.


5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

36 hari lalu

Karina Kartika Sari Dewi Soekarno. TEMPO/Anindya Legia Putri
5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

Tidak semua anak presiden terjun meneruskan jejak ayahnya.


Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

39 hari lalu

Koleksi Herms Womens Fall - Winter 2024. (ANTARA/Youtube-Herms)
Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

Hermes memperkenalkan koleksi musim gugur


Bamsoet Jadi Dosen Tetap Program S3 Ilmu Hukum Universitas Trisakti

42 hari lalu

Bamsoet Jadi Dosen Tetap Program S3 Ilmu Hukum Universitas Trisakti

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet menjadi Dosen Tetap Program Studi Doktor (S3) Ilmu Hukum Universitas Trisakti per Maret 2024.


Ahli Hukum Trisakti Sepakat Mahfud Md Hak Angket Bisa Pemakzulan Presiden, Ini Dasar Hukumnya

51 hari lalu

Ratusan massa yang tergabung dalam Gerakan Masyarakat Sipil Selamatkan Demokrasi Indonesia melakukan aksi demo Tolak Pemilu Curang di depan Gedung KPU, Jakarta, Jumat 23 Februari 2024. Terdapat tujuh tuntutan yang disuarakan pada aksinya.  Makzulkan Jokowi, hapuskan dinasti politik, tolak hasil quick count & pemilu curang, usut tuntas grand desain pemilu curang TSM, dorong hak angket DPR/MPR, diskualifikasi paslon yang melakukan kecurangan TSM, dan audit forensik sistem IT KPU. TEMPO/Subekti.
Ahli Hukum Trisakti Sepakat Mahfud Md Hak Angket Bisa Pemakzulan Presiden, Ini Dasar Hukumnya

Meskipun tak bisa ubah hasil Pemilu, Mahfud MD sebut hak angket bisa digunakan untuk pemakzulan presiden. Menurut ahli hukum Trisati, ini aturannya.


Mahfud MD Sebut Hak Angket Tak Ubah Hasil Pemilu, Tapi Pemakzulan Presiden dapat Dilakukan, Ini Kata Ahli Hukum Trisakti

51 hari lalu

Ekspresi calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD usai menghadiri pertemuan dengan koalisi pasangan Ganjar-Mahfud di High End, Menteng, Jakarta, Kamis, 15 Februari 2024. Pertemuan tersebut membahas tentang Pemilu 2024 seperti persoalan dugaan kecurangan dan akan menunggu hasil perhitungan resmi dari KPU RI. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Mahfud MD Sebut Hak Angket Tak Ubah Hasil Pemilu, Tapi Pemakzulan Presiden dapat Dilakukan, Ini Kata Ahli Hukum Trisakti

Mahfud MD menyebut pengajuan hak angket tidak dapat mengubah hasil Pemilu, tetapi pemakzulan Presiden dapat dilakukan. Begini kata ahli hukum Trisakti


Pungli di Rutan KPK Hanya Disanksi Minta Maaf, Ahli Hukum: Pecat dan Bawa ke Peradilan Pidana, Jika Tidak...

53 hari lalu

Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK telah mengeksekusi putusan etik Dewan Pengawas (Dewas) yang memberi sanksi pada 78 orang pegawainya. Mereka harus menjalani sanksi etik berat dengan permintaan maaf secara langsung dan terbuka pada Senin, 26 Februari 2024 di Gedung Juang KPK. Sumber: KPK
Pungli di Rutan KPK Hanya Disanksi Minta Maaf, Ahli Hukum: Pecat dan Bawa ke Peradilan Pidana, Jika Tidak...

Pegawai KPK yang lakukan pungli di rutan KPK diberikan sanksi permintaan maaf. Begini tanggapan ahli hukum pidana Universitas Trisakti.