Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tanda-Tanda Seorang Pria Tidak Tertarik pada Teman Wanitanya

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi wanita berbincang dengan teman pria. shutterstock.com
Ilustrasi wanita berbincang dengan teman pria. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sering kali hati gundah gulana gara-gara memikirkan, apakah pria yang kita taksir juga tertarik kepada kita. Kita sudah sering bertegur sapa dan berinteraksi dengannya. Sikapnya ramah, menyenangkan, dan statusnya juga jomlo. Keinginan untuk menjadi kekasihnya pun membubung.

Baca: Jamur Tingkatkan Kehidupan Seks Pria

Berharap dan menunggu boleh-boleh saja. Namun kita juga harus peka. Jangan sampai salah menginterpretasikan sikapnya dan menunggu sia-sia. Berikut tanda bahwa seorang pria tidak tertarik pada wanita b

Dia jarang memulai pembicaraan

Psikolog serta pakar hubungan dan seks dari Amerika Serikat, Antonia Hall, mengatakan tanda-tanda yang menunjukkan seorang pria tertarik kepada Anda atau tidak sebenarnya terlihat jelas. Hanya saja, wanita suka menyangkal apa yang dilihat dan dialaminya sendiri.

“Apakah selalu Anda yang berinisiatif memulai setiap pembicaraan? Jika selama ini Anda yang selalu memulai pembicaraan, kemungkinannya dia tidak tertarik kepada Anda. Saat seorang pria tertarik kepada Anda, maka ia akan mengejar Anda,” kata Antonia. Ketika pria menyukai seorang wanita, tindakannya sangat jelas. Dia tidak sekadar bersikap ramah. Dia akan gencar menghubungi dan mengajak Anda berbincang.

Dia tidak punya rasa ingin tahu yang mendalam

“Seseorang yang tertarik kepada Anda akan mencari tahu tentang Anda lebih banyak dan mendalam. Apalagi ketika dia mau menjadikan Anda bagian dari kehidupannya, perhatiannya akan tertuju kepada Anda,” kata Antonia. Dia ingin tahu apa yang Anda lakukan di luar jam kerja. Apa hobi Anda, apa yang Anda lakukan di akhir pekan? Hingga ingin mengetahui keluarga Anda. Apakah pria yang Anda taksir saat ini ingin tahu lebih banyak tentang kehidupan Anda?

Jangan-jangan saat bersama dengan Anda di sebuah restoran, dia lebih banyak bermain dengan ponselnya. “Bukannya menatap mata Anda, dia malah bolak-balik memperhatikan Instagram. Setiap bunyi notifikasi pesan berbunyi, dia akan menghentikan pembicaraan dan lebih memilih merespons pesan itu ketimbang Anda,” kata Bonnie Winston, pemilik agensi pencari jodoh dan pakar hubungan dari New York, Amerika Serikat. Bila demikian, jangan berharap banyak. Dia tidak menaruh perasaan khusus kepada Anda.

Dia lambat merespons pesan teks atau telepon

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat bertatap muka langsung, rasanya dia menyenangkan. Namun untuk berkirim pesan atau bertelepon, kenapa beda lagi? Anda sering deg-degan menunggu balasan pesan dari si dia. Namun balasan itu tak muncul juga dalam waktu berjam-jam. Ponselnya jarang diangkat. Anda berpikir, mungkin dia sedang sibuk. Ya, bisa saja dia lagi sibuk.

“Sebenarnya tidak memakan waktu banyak juga untuk sekadar membalas pesan. Sekali dua kali lama membalas pesan, mungkin saja karena dia sedang sibuk. Tetapi kalau ini sering terjadi, pesan Anda baru dibalas berjam-jam kemudian, apalagi sampai beberapa hari kemudian, artinya dia tidak begitu tertarik kepada Anda,” kata Antonia.

Jika dia tertarik, pesan dari Anda tentu saja membuatnya senang. Meski sibuk, setidaknya dia bisa membalas dengan singkat agar Anda memahami kesibukannya, seperti, “Maaf, sekarang lagi rapat. Nanti  saya hubungi lagi, ya.” Dan benar dia menghubungi Anda begitu kesibukannya mengendur.

Dia sering membatalkan janji

Kalau bertemu si dia di tempat kuliah atau kerja bersama teman-teman lainnya, sepertinya dia ramah dan baik pada Anda. Namun giliran diajak bertemu berdua saja, sulit. Ini salah satu sinyal, dia mungkin tidak tertarik kepada Anda. Pertemuan Anda dengannya selalu saja batal atau dia sepertinya tidak punya waktu luang.

“Ketika seorang pria punya ketertarikan khusus kepada Anda, dia tidak perlu berhari-hari mempertimbangkan jadwal pertemuan yang tepat. Jika dia memang ingin bertemu Anda, dia akan langsung mengunci hari, tanggal, dan waktunya untuk Anda,” kata Antonia.

Baca: Wajah Pria Lebih Kasar, Intip 8 Resep Masker yang Cocok

Bonnie menambahkan, seorang pria yang tertarik kepada Anda bahkan akan berinisiatif mengajak Anda bertemu. “Dia akan meminta Anda keluar bersamanya, bahkan berlibur bersama. Dan mulai menyinggung hal-hal terkait masa depan ketika jalan berdua dengan Anda.”

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

2 hari lalu

Pemandangan dari udara menunjukkan kerusakan yang terjadi setelah infiltrasi massal oleh kelompok bersenjata Hamas dari Jalur Gaza, di Kibbutz Beeri di Israel selatan, 11 Oktober 2023. REUTERS/ Ilan Rosenberg
New York Times Meragukan Artikelnya Sendiri Soal Kisah Perkosaan Hamas

Video baru New York Times soal tentara Israel membantah dugaan perkosaan yang dilakukan Hamas terhadap perempuan selama serangan 7 Oktober


10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

4 hari lalu

Ilustrasi pasangan cemburu. Freepik.com
10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

Anda sering terluka atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas dalam hubungan.


1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

8 hari lalu

Ilustrasi pasangan jenuh. Shutterstock
1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

Pasangan selalu menunda tanggal pernikahan tanpa sebab yang jelas meski sudah lama berhubungan. Berikut 10 sinyal ia enggan menikah.


Hubungan Tak Nyaman dengan Pasangan, Perlukah Diteruskan?

17 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. shutterstock.com
Hubungan Tak Nyaman dengan Pasangan, Perlukah Diteruskan?

Untuk mengetahui apakah Anda termasuk orang yang tidak nyaman dalam hubungan, simak enam tanda berikut.


Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

19 hari lalu

Wanita Iran berjalan di jalan selama pengaktifan kembali polisi moralitas di Teheran, Iran, 16 Juli 2023. Mahsa Amini meninggal dalam tahanan polisi, tiga hari setelah ditangkap polisi moral pada 16 September 2022 karena tidak mengenakan jilbab secara benar. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Iran Tangkap Dua Wanita karena Menari di Depan Publik

Dua wanita Iran ditangkap sebuah video yang memperlihatkan mereka menari untuk merayakan datangnya Tahun Baru Persia atau Nowruz


Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

20 hari lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com/Lifestylememory
Hari Perempuan Internasional, Pentingnya Peran Wanita Bangun Sistem Kesehatan Indonesia

Perempuan memainkan peran penting dalam bidang kesehatan. Ada berbagai peranan perempuan dalam meningkatkan derajat kesehatan keluarga


Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

21 hari lalu

Ekspresi Masaya Shibasaki, seorang karyawan EXEO Group Inc., saat mencoba perangkat listrik VR yang dikembangkan Osaka Heart Cool 'Perionoid' yang melepaskan rangsangan listrik yang terasa seperti mengalami nyeri haid pada wanita selama lokakarya menjelang Hari Perempuan Internasional di kantor pusat perusahaan di Tokyo, Jepang 7 Maret 2024. REUTERS/Issei Kato
Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

Ini sebagai bagian dari inisiatif yang bertujuan untuk menumbuhkan empati terhadap rekan kerja perempuan Jepang menjelang Hari Perempuan Internasional


Hari Perempuan Internasional, Putin Puji Tentara Wanita yang Bertempur di Ukraina

21 hari lalu

Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu memberikan penghargaan kepada prajurit wanita. Foto : Menteri Pertahanan Rusia
Hari Perempuan Internasional, Putin Puji Tentara Wanita yang Bertempur di Ukraina

Presiden Rusia Vladimir Putin memuji tentara wanita yang bertempur di Ukraina dalam pesan video perayaan Hari Perempuan Internasional.


Masih Cinta dan Ingin Balikan dengan Mantan, Mulai dengan Langkah Berikut

22 hari lalu

Ilustrasi wanita menangisi foto mantan kekasihnya. shutterstock.com
Masih Cinta dan Ingin Balikan dengan Mantan, Mulai dengan Langkah Berikut

Anda masih sayang pada pasangan meski sudah putus. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika ingin balikan dengan mantan.


Punya Pasangan Beda Usia Jauh, Kenapa Selalu Wanita yang Disorot?

24 hari lalu

Kisah cinta Presiden Prancis Emmanuel Macron paling menyita perhatian. Emmanuel Macron menikah dengan mantan gurunya, Brigitte Trogneux yang lebih tua 25 tahun darinya. Brigitte merupakan guru sastra Prancis di SMA Jesuit tempat Macron belajar. Di luar kelas, Brigitte juga membimbing kelompok teater yang diikuti oleh Macron. Pasangan itu kemudian menikah pada 2007. REUTERS
Punya Pasangan Beda Usia Jauh, Kenapa Selalu Wanita yang Disorot?

Pihak perempuan selalu yang lebih disorot jika punya pasangan beda usia jauh, baik lebih muda maupun lebih tua. Apa kata pakar?