TEMPO.CO, Jakarta - Raditya Dika mulai mempersiapkan diri sebagai calon ayah dari janin yang dikandung istrinya, Anissa Aziza. Menurut Raditya, saat ini kandungan istrinya sudah menginjak usia 3 bulan.
Baca: Lihat Foto Raditya Dika dengan Wanita Lain, Begini Reaksi Anissa
Salah satu persiapan yang dilakukan Raditya Dika adalah belajar menggantikan popok anak. Bahkan Radit melontarkan guyonannya dengan mengaku menggunakan popok agar terbiasa memakai dan menggantikan popok anaknya kelak.
"Persiapannya udah, gue kayaknya harus belajar cara ganti popok gitu-gitu sih. Udah mulai belajar, hari ini aja gue pakai popok, jadi gue ganti popok gue sendiri," kata Raditya Dika di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat 26 Oktober 2018.
Radit mengaku tak mengikuti kelas khusus untuk persiapannya menjadi seorang ayah. Dia justru meminta info bagaimana cara mengurus anak yang baik. "Belum, kalau ada info bisa kasih tau ke gue ya," katanya.
Baca: Garap Film Target, Raditya Dika Ungkap Sumber Inspirasinya
Di sisi lain, Radit merasa bersyukur karena istrinya tak mengalami ngidam yang aneh-aneh. Ia menilai,sejauh ini keinginan Anissa masih terbilang terjangkau. "Ngidamnya aman sih, dia ngidam batagor yang isinya siomay," kata Raditya Dika.