TEMPO.CO, Jakarta - Punya banyak hak istimewa tak membuat Pangeran William melupakan tugas pengasuhan anaknya. Ia dan Kate Middleton sebenarnya memiliki beberapa pengasuh anak di rumah, tapi ada beberapa tugas sebagai orang tua yang tetap dilakukan Duke of Cambridge. Dan aktivitas mereka sebagai orang tua menuai banyak punjian.
Baca: Pangeran William Lupa Hari Ulang Tahun Kate Middleton?
Meski demikian, pewaris takhta Kerajaan Inggris itu merasakan banyak tantangan menjadi orang tua. Bahkan ada hal yang ia anggap sebagai mimpi buruk. Bukan mengganti popok atau harus bangun dini hari untuk menenangkan bayi yang menangis, tapi menata rambut anak keduanya, Putri Charlotte.
Hal itu diketahui saat Pangeran William berjalan-jalan ke Blackpool awal Maret 2019. Ketika berbincang-bincang dengan sesama ayah, ia mengakui mengalami kesulitan belajar menata rambut Putri Charlotte.
“Jangan coba-coba membuat ekor kuda,” kata William seperti dikutip People. “Itu mimpi buruk,” ia menambahkan.
Pangeran William memanfaatkan Youtube untuk belajar menguncir rambut putrinya.
Pengakuan itu ditanggapi Kate Middleton. Sambil bercanda, Kate menguji pengetahuan suaminya tentang berbagai gaya rambut. “Sudahkah kamu mencoba menganyam rambut (kepang)? Ini semacam tenunan, sangat sulit,” Kate.
“Saya dapat menguncir, tapi saya tidak punya cukup rambut untuk berlatih,” kata Pangeran William.
Baca: Intip Panggilan Sayang Pangeran William oleh Anak-anaknya
PEOPLE | THE CUT