Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kelebihan Asupan Suplemen Meningkatkan Risiko Kanker?

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi suplemen/vitamin. Shutterstock
Ilustrasi suplemen/vitamin. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sering mengonsumsi suplemen? Ketika tubuh sedang tidak bugar, kadang-kadang suplemen menjadi pilihan. Banyak jenis suplemen yang populer di masyakarat, misalnya multivitamin, vitamin C, vitamin D, kalsium, dan asam folat.

BacaSuplemen Bisa Mengatasi Masalah Depresi? Intip Hasil Studi Ini

Tapi Anda harus berhati-hati mengonsumsi suplemen, jangan sampai berlebihan. Sebab, penggunaan suplemen makanan bisa berdampak buruk bagi kesehatan, seperti yang diungkapkan tim peneliti dari Friedman School of Nutrition Science and Policy di Tufts University in Medford. Dilansir dari Medical News Today, Minggu, 14 April 2019, tim ini mengevaluasi hubungan antara penggunaan suplemen makanan dan semua penyebab kematian.

"Beberapa studi menemukan hubungan antara kelebihan asupan nutrisi dan hasil merugikan termasuk peningkatan risiko kanker tertentu," kata Fang Fang Zhang, Ph.D., salah seorang peneliti.

Peneliti menggunakan data dari lebih dari 27.000 orang dewasa Amerika Serikat. Mereka menilai apakah asupan nutrisi yang memadai atau berlebih berhubungan dengan semua penyebab kematian, dan apakah hasilnya berubah jika nutrisi berasal dari suplemen bukan makanan.

Mereka menghitung dosis suplemen harian dengan menggabungkan frekuensi informasi produk untuk bahan, jumlah bahan per porsi dan unit bahan.

Hasilnya, asupan vitamin A, K, seng, dan magnesium yang memadai - dari makanan, bukan suplemen - berhubungan dengan risiko kematian yang lebih rendah dan kematian akibat penyakit kardiovaskular.

Peneliti juga menemukan asupan kalsium berlebih berkaitan dengan risiko kematian akibat kanker yang lebih tinggi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kelebihan asupan kalsium dari suplemen (setidaknya 1.000 miligram per hari) berhubungan dengan peningkatan risiko kematian akibat kanker.

Selain itu, orang-orang yang tidak kekurangan vitamin D namun menggunakan suplemen vitamin D mungkin meningkat risikonya menghadapi semua penyebab kematian.

"Hasil kami mendukung gagasan walau suplemen berkontribusi pada peningkatan tingkat asupan nutrisi total, tetapi ada manfaat nutrisi dari makanan yang tidak ada pada suplemen," kata Zhang.

Zhang menilai perlunya orang-orang penting memahami efek nutrisi dan sumber yang berdampak pada kesehatan dan mortalitas - terutama jika tidak bermanfaat.

Studi ini juga menemukan bahwa multivitamin, vitamin D, kalsium, dan vitamin C tidak menunjukkan keuntungan untuk mencegah penyakit kardiovaskular atau kematian dini. Namun, asam folat dan vitamin B dengan asam folat dapat mengurangi risiko seseorang terkena penyakit jantung.

BacaPilih Antioksidan dari Sumber Alami, Bukan Suplemen

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

19 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?


Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

23 jam lalu

ilustrasi jantung (pixabay.com)
Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.


Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

1 hari lalu

Ilustrasi sistem repoduksi wanita, rahim, PCOS (Freepik)
Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

Ahli menyebutkan mengonsumsi vitamin D dapat membantu meringankan gejala PCOS


Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

1 hari lalu

ilustrasi kanker (pixabay.com)
Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

Gaya hidup tidak sehat dan cenderung kebarat-baratan memicu pasien kanker usia muda semakin banyak.


Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

2 hari lalu

Mengunduh Manfaat Terapi Sel Punca
Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

Dokter menjelaskan metode penyembuhan kanker darah dengan melakukan transplantasi sel punca atau stem cell. Simak penjelasannya.


Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

2 hari lalu

Ilustrasi sel darah merah. Pixabay.com/Vector8DIY
Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

Masyarakat diminta menghindari paparan zat asing demi mencegah risiko kanker darah. Apa saja yang dimaksud?


Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

5 hari lalu

ILustrasi larangan merokok. REUTERS/Eric Gaillard
Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

Hati-hati, asap rokok dapat meningkatkan 20 kali risiko utama kanker paru, baik pada perokok aktif maupun pasif. Simak saran pakar.


Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

7 hari lalu

Ilustrasi kanker (pixabay.com)
Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

Peradangan yang terlalu sering berbahaya bagi kesehatan dan kita kerap mengabaikan dampaknya, yakni penyakit kronis.


Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

7 hari lalu

Ilustrasi wanita diet. Freepik.com/Schantalao
Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?


Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

8 hari lalu

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.