Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

George Toisutta Meninggal Karena Kanker Usus, Awas Gejalanya

image-gnews
Jenderal TNI (Purn) George Toisutta. twitter.com/Nurmantyo_Gatot
Jenderal TNI (Purn) George Toisutta. twitter.com/Nurmantyo_Gatot
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI (Purn) George Toisutta meninggal pada Rabu, 12 Juni 2019 karena kanker usus. Penyakit ini jelas bisa menyerang siapa saja. Bahkan, data Riskesdas pada tahun 2018 menyebutkan bahwa penyakit ini menjadi kanker penyebab kematian kedua bagi pria dan ketiga bagi wanita.

Baca: Satpam Komplek Kenang George Toisutta Ramah tapi Benci Rokok

Dikutip dari Mayo Clinic, kanker usus menyerang rektum atau usus besar, yaitu bagian akhir saluran pencernaan. Sebagian besar penyakit ini dimulai dari sel kecil yang tidak bersifat kanker, yang disebut polip adenomatosa. Tak semua polip berkembang menjadi kanker. Kalaupun berubah menjadi kanker, perubahan itu membutuhkan waktu sekitar 10-15 tahun.

Penyebab kanker usus sendiri belum diketahui secara pasti. Namun para ahli menyebut bahwa penyakit ini muncul karena kerusakan sel DNA yang menyebabkan mutasi genetik. Sebagian kecil kerusakan sel DNA ini diturunkan dalam keluarga. Namun, sebagian besar berkembang selama kehidupan seseorang, umumnya karena faktor lingkungan atau gaya hidup.

Di tahap awal pertumbuhannya, kanker usus umumnya tidak menimbulkan gejala apa pun. Ketika gejala itu mulai muncul, tanda-tanda yang ditimbulkan beragam, tergantung ukuran dan lokasi kanker tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Mantan KSAD George Toisutta Tutup Usia

Umumnya gejala yang muncul antara lain perubahan kebiasaan buang air besar, bisa berupa diare atau sembelit, yang berlangsung lebih dari empat minggu. Lalu, pendarahan dubur atau darah di tinja, ketidaknyamanan perut yang persisten, seperti kram, gas, atau nyeri. Gejala lainnya adalah perasaan usus tidak pernah kosong sepenuhnya, kelelahan, dan penurunan berat badan tanpa penyebab pasti.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | ANDITA RAHMA | MAYOCLINIC | EVERYDAYHEALTH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

3 jam lalu

Ilustrasi kematian. Forbes.com
7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.


Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

1 hari lalu

Kendaraan hilang kendali menabrak 3 pedagang dan 1 orang pengendara di BSD. Satu orang tewas di lokasi, Rabu 27 Maret 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

Selain menabrak pengendara motor, kendaraan tersebut juga menabrak 3 orang pedagang kaki lima dalam kecelakaan di BSD itu.


Ayah Mendiang Lee Sun Kyun Meninggal, Jeon Hye Jin Kehilangan Suami dan Mertua dalam 3 Bulan

2 hari lalu

Aktor Korea Selatan, Lee Sun Kyun. Foto: Instagram/@hoduent
Ayah Mendiang Lee Sun Kyun Meninggal, Jeon Hye Jin Kehilangan Suami dan Mertua dalam 3 Bulan

Ayah Lee Sun Kyun meninggal hari ini atau 3 bulan setelah suami Jeon Hye Jin itu ditemukan tewas pada 27 Desember 2023.


Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

3 hari lalu

Ilustrasi-Ketika kanker ovarium masih dalam tahap awal, yaitu ketika kanker masih terbatas pada ovarium, ada kemungkinan besar untuk berhasil diobati, kata seorang spesialis onkologi. (ANTARA/Shutterstock/mi_viri)
Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

Kanker ovarium stadium awal biasanya tidak menimbulkan gejala apa pun, yang dapat menyebabkan diagnosis tidak terjawab.


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

3 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


26 Maret Diperingati Hari Epilepsi Sedunia, Kenali Penyebab dan Gejalanya

3 hari lalu

Ilustrasi epilepsi. firstaidlearningforyoungpeople.redcross.org.uk
26 Maret Diperingati Hari Epilepsi Sedunia, Kenali Penyebab dan Gejalanya

Epilepsi merupakan gangguan sistem saraf pusat akibat pola aktivitas otak yang tidak normal.


5 Tanda Anda Harus Jalani Kolonoskopi sebelum Berumur 45 Tahun

3 hari lalu

Ilustrasi kanker usus besar. shutterstock
5 Tanda Anda Harus Jalani Kolonoskopi sebelum Berumur 45 Tahun

Dengan kenaikan kasus kanker kolorektal pada orang muda, mereka yang berusia di bawah 45 tahun pun disarankan melakukan kolonoskopi.


3 Gejala Umum Kanker Ginjal, Penting untuk Deteksi Dini

4 hari lalu

Ilustrasi ginjal. Shutterstock
3 Gejala Umum Kanker Ginjal, Penting untuk Deteksi Dini

Ada tiga gejala yang perlu diwaspadai terkait kanker ginjal. Pasalnya, kebanyakan pasien tak merasakan gejala sehingga penting mengetahui tandanya.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

5 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


Pengemudi Pajero yang Seruduk Mobil Towing di Jembatan Tokyo PIK 2 Diduga Mabuk

5 hari lalu

Ilustrasi mobil kecelakaan tunggal. thebalance.com
Pengemudi Pajero yang Seruduk Mobil Towing di Jembatan Tokyo PIK 2 Diduga Mabuk

Pengemudi Pajero Sport, yang kini telah ditahan, dikenakan pasal 310 karena kecelakaan yang mengakibatkan orang lain meninggal.