Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aktor X-Men: Dark Phoenix James McAvoy Nyaris Tewas karena Ini

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
James McAvoy. AP/Peter Kramer
James McAvoy. AP/Peter Kramer
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemeran Profesor Charles Xavier di film X-Men: Dark Phoenix James McAvoy mengaku pernah nyaris tewas di rumah sakit pada awal 2019 ini. Tapi untung saja, setelah melalui perawatan selama tiga minggu, nyawa aktor 40 tahun ini terselamatkan. 

Baca juga: Kunci Makeup Alien Jessica Chastain di Film X-Men: Dark Phoenix

Dalam wawancara di The Graham Norton Show BBC akhir Mei 2019 lalu, James McAvoy mengatakan semua ini berawal dari pemeriksaan kesehatan rutin yang ia lakukan menjelang usia 40 tahun. Pemeriksaan sinar X menunjukkan bahwa di paru-parunya ada bayangan aneh. Dokter pun melakukan biopsi untuk mengambil contoh jaringan, tapi ternyata tidak menemukan hal berbahaya.

Meski paru-parunya dinyatakan baik-baik saja, masalah datang ketika bekas luka biopsi itu mengalami infeksi serius. Dia harus menjalani perawatan selama tiga minggu di rumah sakit. “Itu hampir membunuh saya, sesuatu yang sangat menakutkan,” kata dia.

James McAvoy mengakui pengalaman itu membuat ia mempertimbangkan kembali beberapa peran di film. “Jangan salah paham ya, saya mencintai pekerjaan ini, menyukainya. Tapi harus ada keseimbangan dalam hidup,” kata dia. 

Infeksi pascaoperasi memang bisa berakibat fatal. Menurut laman North Tees and Hartlepool NHS Foundation Trust, infeksi ini disebabkan oleh kuman yang memasuki luka operasi. Infeksi ini sangat jarang tapi bisa berkembang di bagian dalam tubuh yang memiliki banyak kuman, seperti usus.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Ada banyak kuman di kulit kita dan di sekitar kita. Kebanyakan kuman itu tidak berbahaya, tetapi beberapa dapat menyebabkan infeksi. Kulit kita melindungi kita dari kuman berbahaya ini,” tulis laman itu.  

Infeksi bisa terjadi beberapa hari setelah operasi, tetapi bisa juga beberapa bulan setelahnya ketika luka telah sembuh. Gejalanya antara lain kulit di sekitar luka bekas operasi bengkak dan memerah. Kadang-kadang luka mengeluarkan cairan kekuning-kuningan. Jika infeksi telah meningkat, pasien akan demam tinggi.

Baca juga: Film Dark Phoenix Dianggap Sebagai Serial X-Men Terburuk

Jika mengalami gejala infeksi, Anda harus segera menemui dokter. Kadang-kadang, ini akan berakhir dengan perawatan serius di rumah sakit seperti yang dialami aktor X-Men: Dark Phoenix ini.  

EXPRESS.UK | MSN | MEN'S HEALTH 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

6 hari lalu

Winter Aespa. Foto: Kpop Wiki
Penyebab Pneumothorax yang Dialami Winter aespa

Winter aespa menjalani masa pemulihan untuk penyakit pneumothorax, apa saja penyebab dan gejalanya?


Guru Besar FKUI Minta Waspadai Penyakit Kronis yang Bisa Kumat di Masa Lebaran

8 hari lalu

Ilustrasi Ketupat. shutterstock.com
Guru Besar FKUI Minta Waspadai Penyakit Kronis yang Bisa Kumat di Masa Lebaran

Masyarakat diminta mewaspadai penyakit kronis yang bisa timbul kembali di masa Lebaran karena tidak dikontrol seperti saat berpuasa.


Byun Yo Han Pemeran Pavane For a Dead Princess, Film Adaptasi Novel

9 hari lalu

Byun Yo Han. Dok. Disney+ Hotstar
Byun Yo Han Pemeran Pavane For a Dead Princess, Film Adaptasi Novel

Aktor Byun Yo Han akan membintangi film Pavane for a Dead Princess yang diadaptasi dari novel karya Park Min Gyu


WHO: Virus Hepatitis Sebabkan 3,5 Ribu Orang Meninggal Setiap Hari

10 hari lalu

Ilustrasi hepatitis. Shutterstock
WHO: Virus Hepatitis Sebabkan 3,5 Ribu Orang Meninggal Setiap Hari

Hepatitis B menyebabkan 83 persen kematian dan hepatitis C menyumbang 17 persen di dunia.


Profil dan Perjalanan Karier Babe Cabita: Stand Up Comedy, Aktor, Bisnis Kuliner

10 hari lalu

Babe Cabita saat berkolaborasi untuk film The King's Man. Foto: Istimewa
Profil dan Perjalanan Karier Babe Cabita: Stand Up Comedy, Aktor, Bisnis Kuliner

Babe Cabita menjuarai Stand Up Comedy Indonesia pada 2013, membintangi sejumlah judul film, hingga kini memiliki usaha kuliner.


Yang Perlu Diperhatikan setelah Operasi Kanker Lidah

15 hari lalu

Ilustrasi pria periksa lidah ke dokter. shutterstock.com
Yang Perlu Diperhatikan setelah Operasi Kanker Lidah

Penderita kanker lidah yang menjalani operasi pengangkatan kanker yang mencakup pemotongan bagian lidah perlu memperhatikan hal ini.


Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

16 hari lalu

Sejumlah perawat dengan menggunakan masker melakukan pemeriksaan terhadap LSY (5 tahun) warga negara Singapura suspect flu babi (H1N1) di ruang isolasi RSUD Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Selasa (21/7). ANTARA/Yusnadi Nazar
Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

Dokter paru ungkap perbedaan antara Flu Singapura atau penyakit tangan, mulut, dan kuku dengan flu musiman meski gejala keduanya hampir mirip.


Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

16 hari lalu

Jared Leto berpose dalam acara gala penggalangan dana tahunan yang diadakan untuk kepentingan Metropolitan Museum of Art's Costume Institute dengan tema tahun ini
Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

Musisi rock 30 Seconds to Mars, Jared Leto akan melewatkan perayaan Met Gala 2024, karena band dia memulai tur Eropa


Gejala Flu Singapura dan Cara Mengatasinya

16 hari lalu

Flu Singapura.
Gejala Flu Singapura dan Cara Mengatasinya

Flu Singapura merupakan infeksi yang diakibatkan oleh virus. Penyakit ini sering menjangkiti anak-anak, terutama di bawah 7 tahun.


5 Drama Korea yang Dibintangi oleh Yoon Hyun Soo, Terbaru Ada Chief Detective 1958

17 hari lalu

Drama Korea Chief Detective 1958. Istimewa
5 Drama Korea yang Dibintangi oleh Yoon Hyun Soo, Terbaru Ada Chief Detective 1958

Yoon Hyun Soo selalu memerankan siswa sekolah menengah. Namun dalam Drama Korea Chief Detective 1958, ia terlihat lebih dewasa.