Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cedera Leher seperti Roger Federer, Segera Lakukan 4 Hal Ini

image-gnews
Ekspresi petenis Roger Federer, saat meninggalkan lapangan usai dikalahkan lawannya Grigor Dimitrov dalam pertandingan perempat final AS Terbuka di USTA Billie Jean King National Tennis Center, 4 September 2019. Federer dikalahkan Dimitrov dengan lima set 3-6, 6-4, 3-6, 6-4, 6-2. Mandatory Credit: Geoff Burke-USA TODAY Sports
Ekspresi petenis Roger Federer, saat meninggalkan lapangan usai dikalahkan lawannya Grigor Dimitrov dalam pertandingan perempat final AS Terbuka di USTA Billie Jean King National Tennis Center, 4 September 2019. Federer dikalahkan Dimitrov dengan lima set 3-6, 6-4, 3-6, 6-4, 6-2. Mandatory Credit: Geoff Burke-USA TODAY Sports
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Roger Federer dikalahkan oleh petenis nonunggulan asal Bulgaria, Grigor Dimitrov, pada perempat final AS Terbuka di New York pada Rabu, 4 September 2019. Menurut laman resmi AS Terbuka, Federer hanya mampu mengumpulkan poin di dua gim dalam set penentuan hingga pada akhirnya Dimitrov menumbangkan juara AS Terbuka lima kali berturut-turut itu lewat pertarungan sengit lima set 3-6, 6-4, 3-6, 6-4, 6-2.

Federer mengaku bahwa hasil yang kurang memuaskan itu disebabkan oleh cedera. "Saya membutuhkan perawatan pada leher saya," katanya.

Terlepas dari performa Federer, siapapun dapat mengalami cedera pada bagian leher. Hal ini bisa dikarena salah tidur, sering bekerja di depan layar, dan sebagainya. Jika Anda mengalami hal serupa, berbagai upaya untuk kesembuhan pun bisa dilakukan. Situs Medical News Today dan Health Line pun membagikan beberapa tipsnya.

#Menggunakan es
Pertolongan pertama yang bisa dilakukan adalah menggunakan es untuk mengurangi pembengkakan dan mati rasa. Perawatan ini biasanya paling efektif dalam 48 jam pertama cedera. Lapis es menggunakan kain untuk menghindari radang dingin. Taruh es selama 20 menit di bagian leher dan istirahatlah selama 20 hingga 30 menit.

Ilustrasi wanita memegang leher / leher sakit. loyolamedicine.org

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

#Menggunakan pemanas
Cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi cedera leher adalah dengan menggunakan pemanas otot. Entah dengan krim pemanas atau mandi dengan air panas, keduanya dapat membantu mengendurkan otot yang tegang dan memberikan kelegaan. Jika menggunakan pemanas tidak menghilangkan rasa sakit dan cedera pada leher, meminum obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID) seperti ibuprofen dan naproxen, dapat membantu.

#Melakukan peregangan
Melakukan peregangan juga disarankan. Anda dapat memulai dengan meregangkan otot leher dengan lembut dan perlahan gerakkan kepala dari sisi ke sisi. Gerakkan pula bahu ke depan dan ke belakang. Apabila merasa sakit, sebaiknya segera dihentikan. Namun jika berangsur membaik seperti timbul rasa lega, Anda bisa terus melakukannya selama 20 menit.

#Jangan lupa memeriksa tempat dan cara tidur
Terkadang, kasur yang terlalu keras dapat menyebabkan rasa sakit dan cedera pada leher sehingga menggantinya atau menambah bantalan agar lebih empuk harus dilakukan. Posisi tidur juga tidak boleh sembarangan. Pastikan kepala, leher, dan punggung dalam posisi sejajar selama tidur. Bantal yang digunakan seseorang juga harus sesuai dengan posisi tidur.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

24 hari lalu

Petenis Serbia, Novak Djokovic saat bertanding melawan petenis Amerika Serikat, Taylor Fritz dalam Perempat Final Australia Terbuka di Melbourne Park, Melbourne, Australia, 23 Januari 2024. REUTERS/Tracey Nearmy
Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.


5 Kesalahan saat Latihan Angkat Beban

49 hari lalu

Ilustrasi olahraga dengan dumbell. heartyhosting.com
5 Kesalahan saat Latihan Angkat Beban

Berikut deretan kesalahan umum yang harus dihindari saat latihan angkat beban untuk mengurangi risiko cedera dan memaksimalkan manfaat.


Livi Ciananta Alami Cedera saat Syuting Film Bonnie, Jadi Pengalaman Berharga

55 hari lalu

Livi Ciananta memperagakan
Livi Ciananta Alami Cedera saat Syuting Film Bonnie, Jadi Pengalaman Berharga

Dalam salah satu adegan, bagian mata Livi Ciananta sempat mengalami cedera karena terkena pukulan oleh pemain lain saat syuting film Bonnie.


4 Serba-serbi Lelang Raket Rafael Nadal

5 Februari 2024

4 Serba-serbi Lelang Raket Rafael Nadal

Raket yang dipakai Rafael Nadal saat mengalahkan Roger Federer di final turnamen tenis French Open 2007 terjual Rp1,86 miliar


Penyebab Banyak Atlet Muda Pensiun Sangat Dini sebelum Berprestasi Tinggi

4 Februari 2024

Atlet senam sedang beraksi. (Antara)
Penyebab Banyak Atlet Muda Pensiun Sangat Dini sebelum Berprestasi Tinggi

Sebuah laporan menyebut 70 persen atlet anak dan remaja menyerah di usia 13 tahun dan para pakar menyebutnya sebagai burnout dini.


Raket yang Dipakai Rafael Nadal di Final French Open 2007 Terjual Rp 1,86 Miliar di Lelang Online

30 Januari 2024

Petenis Spanyol Rafael Nadal beraksi di melawan petenis Belarus Egor Gerasimov pada babak pertama turnamen tenis Prancis Terbuka di Roland Garros, Paris, Prancis, Senin (28/9/2020). ANTARA FOTO/REUTERS/Gonzalo Fuentes/FOC/djo
Raket yang Dipakai Rafael Nadal di Final French Open 2007 Terjual Rp 1,86 Miliar di Lelang Online

Raket itu dipakai Rafael Nadal saat mengalahkan Roger Federer di final French Open 2007.


Sebab Keseleo Tak Boleh Langsung Diurut, Bagaimana Penanganannya?

17 Januari 2024

Ilustrasi wanita cedera otot. shutterstock.com
Sebab Keseleo Tak Boleh Langsung Diurut, Bagaimana Penanganannya?

Pakar menyarankan keseleo untuk tidak langsung diurut tetapi dikompres dengan air dingin pada bagian kaki yang keseleo. Cek alasannya.


5 Jenis Cedera yang Rentan Dialami Saat Berlari

14 Januari 2024

Ilustrasi mengalami cedera lutut. Foto: Freepik.com/Jcomp
5 Jenis Cedera yang Rentan Dialami Saat Berlari

Teknik dan cara sebelum atau saat berlari juga penting, karena rentan mengalami cedera


5 Hal yang Memperparah Cedera dan Masalah Tulang

31 Desember 2023

Ilustrasi pria memeriksa tulang. Shutterstock
5 Hal yang Memperparah Cedera dan Masalah Tulang

Banyak cara untuk mencegah cedera dan menjaga tulang tetap kuat dan sehat. Berikut aktivitas yang tak boleh dilakukan demi kesehatan tulang dan otot.


Karier Kaoru Mitoma Bersama Timnas Jepang, Kemungkinan Absen Piala Asia 2023

24 Desember 2023

Kaoru Mitoma. REUTERS/Toby Melville
Karier Kaoru Mitoma Bersama Timnas Jepang, Kemungkinan Absen Piala Asia 2023

Kaoru Mitoma cedera saat memperkuat Brighton & Hove Albion saat menghadapi Crystal Palace