Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Anak Hidup Sehat di Rusun Menurut Menteri Kesehatan

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Menteri Kesehatan, Nila F Moeloek saat memberikan sambutan pada acara puncak Hari Anak Nasional 2019 di Rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Ahad, 8 September 2019. Nila berpesan agar warga rusun harus menjaga kesehatan badan maupun lingkungan agar bisa beraktivitas dengan lancar dan nyaman, dan tidak terjangkit penyakit apabila tempat tersebut bersih. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Menteri Kesehatan, Nila F Moeloek saat memberikan sambutan pada acara puncak Hari Anak Nasional 2019 di Rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Ahad, 8 September 2019. Nila berpesan agar warga rusun harus menjaga kesehatan badan maupun lingkungan agar bisa beraktivitas dengan lancar dan nyaman, dan tidak terjangkit penyakit apabila tempat tersebut bersih. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kesehatan Nila Moeloek didampingi Dirjen Kesehatan Masyarakat Kirana Pritasari, mengajari anak-anak penghuni rumah susun untuk hidup bersih dan sehat. Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional bersamaan dengan Hari Perumahan Nasional di Rumah Susun (Rusun) Jatinegara Barat, Jakarta, Minggu 8 September 2019.

Dalam keterangan pers yang diterima Tempo pada 9 September 2019, Nila mengingatkan bahwa pola hidup di tempat sebelumnya, yakni Kampung Pulo, jangan dibawa ke tempat tinggal yang baru saat ini. Buang sampah, bersosialisasi, mengolah makanan, dan membuang limbah rumah tangga semuanya sudah ada aturannya tidak boleh lagi sembarangan. “Nggak boleh buang sampah ke luar jendela. Kalau pindah ke Rusun jadi beda nggak boleh buang sampah sembarang, nggak boleh buang sampah ke kloset,” katanya Nila kepada anak-anak penghuni rumah susun.

Pola hidup bersih dan sehat harus diterapkan sejak kecil. Nila meminta kepada anak-anak penghuni rumah susun untuk tidak jajan sembarangan dan ini harus dipantau oleh orang tuanya. Anak-anak harus diberi makan sayur dan buah serta perbanyak makan ikan.

Hal yang paling mudah dilakukan adalah mencuci tangan sebelum memakan apapun. Kepada anak-anak itu, Nila menekankan untuk melakukan hal tersebut agar terhindar dari kuman yang membuat tubuh sakit. “Siapa yang suka jajan? Kalian harus mencuci tangan terlebih dahulu sebelum memakan makanan. Kalau tidak cuci tangan nanti banyak kuman yang ikut termakan dan tubuh kita jadi sakit. Ingat ya cuci tangan sebelum makan,” kata Nila kepada anak-anak.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nila juga meminta anak-anak tidak bermain gawai tapi bermain di luar, berlari, dan main bola. Tak hanya itu, Nila juga mengingatkan anak-anak agar menjaga etika ketika bermain, seperti tidak mengganggu tetangganya, tidak menggunakan fasilitas bersama seperti lift dan tangga.“Bermain jangan sampai di dalam gedung karena akan mengganggu tetangga. Bermainlah di luar, lari sana sini menggerakkan tubuh kalian,” kata Nila.

Direktur Rumah Susun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Muhammad Hidayat menambahkan bahwa di rusun tersebut ada beberapa hal yang harus dicermati, seperti benda bersama, lahan bersama, dan bagian bersama. Ia mencontohkan benda bersama misalkan lift dan tangga, benda tersebut jangan sampai dijadikan tempat bermain untuk anak-anak. “Di gang tidak boleh menaruh kursi atau itu akan mengganggu aktivitas. Lift juga bukan mainan jangan sampai digunakan mainan oleh anak-anak karena itu benda bersama,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Nila melakukan teleconference, dengan Rusun Rempoa Jakarta Selatan, Rusun Cingised Kota Bandung, Pondok Pesantren Siti Nur Sa’adah Kabupaten Sidoarjo, dan Pondok Pesantren Prof. DR. Hamka Kota Padang. Nila berpesan kepada anak-anak di Rusun maupun di Pesantren untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas. Pemerintah juga bersama-sama meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia untuk menjadi lebih baik. “Dengan kita kerja sama kolaborasi, masa depan kita pasti berubah dan anak-anak kita harus berkualitas. Peningkatan sumber daya masyarakat harus dinilai dari sehat,” kata Nila.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

2 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat


Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

4 hari lalu

Perdana Menteri Isael, Benjamin Netanyahu dan Pemimpin group Hamas, Ismail Haniyeh. REUTERS/Ronen Zvulun dan Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

Pasukan Israel membunuh tiga putra pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dalam serangan udara di Gaza tanpa berkonsultasi dengan PM Benyamin Netanyahu


Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

6 hari lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com/Lifestylememory
Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

KPAI meminta orang tua memanfaatkan momen libur Idul Fitri untuk memaksimalkan peran pengasuhan yang terbaik bagi anak.


Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

7 hari lalu

Muhammad Furqon, 45 tahun, didampingi para kuasa hukumnya di Polres Jakarta Utara pada Jumat, 22 Desember 2023. Ia dipanggil sebagai Ketua Kelompok Tani Madani Kampung Bayam. Jakpro melaporkannya atas dugaan memasuki pekarangan milik orang lain tanpa izin yang berhak. Sumber: Dok. Istimewa.
Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

Jakpro melaporkan Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Furqon dengan tuduhan pencurian, perusakan, dan penempatan rumah susun tanpa izin.


Jangan Sembarang Menyerahkan Tugas Mengasuh Anak, Ini Saran Psikolog

8 hari lalu

Ilustrasi Baby Sister / pengasuh anak / penjaga anak yang galak. youtube.com
Jangan Sembarang Menyerahkan Tugas Mengasuh Anak, Ini Saran Psikolog

Psikolog menyarankan selain menitipkan pada orang yang bertanggung jawab dan dapat dipercaya, perhatikan ini saat menyerahkan tugas mengasuh anak.


Tangis Aghnia Punjabi untuk Sang Putri yang Dianiaya Pengasuh

16 hari lalu

 Aghnia Punjabi/Foto: Instagram/ Aghnia Punjabi
Tangis Aghnia Punjabi untuk Sang Putri yang Dianiaya Pengasuh

Selebgram asal Malang Aghnia Punjabi tampak terisak saat menceritakan kembali peristiwa penganiayaan yang dialami putrinya.


Cara Andien Tumbuhkan Jiwa Sosial pada Anak

26 hari lalu

Penyanyi Andien Aisyah. Foto: Instagram/@andienaisyah
Cara Andien Tumbuhkan Jiwa Sosial pada Anak

Penyanyi Andien Aisyah rajin mengajak anak-anaknya mengikuti kegiatan sosial sejak kecil untuk melihat langsung kondisi di masyarakat.


6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

27 hari lalu

Ilustrasi Ibu dan Anak. Sumber: Getty/mirror.co.uk
6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

Ketika ada masalah keluarga, penting bagi orang tua untuk memberitahu anak dengan cara yang baik dan sesuai usianya.


Kekasih David Guetta Melahirkan Anak Laki-laki, Namanya Cyan

29 hari lalu

David Guetta mengumumkan kelahiran anaknya dengan sang kekasih, Jessica Ledon pada Senin, 18 Maret 2024. Foto: Instagram/@davidguetta
Kekasih David Guetta Melahirkan Anak Laki-laki, Namanya Cyan

David Guetta mengumumkan kelahiran anaknya bersama sang kekasih, Jessica Ledon.


Anak yang Tenggelam di Kali Cirarab Tangerang Ditemukan Siang Ini, Sang Ayah Masih Dicari

30 hari lalu

Ilustrasi tenggelam di sungai/kali. northernstar.com.au
Anak yang Tenggelam di Kali Cirarab Tangerang Ditemukan Siang Ini, Sang Ayah Masih Dicari

Tim SAR gabungan akhirnya menemukan satu dari dua korban yang tenggelam di Kali Cirarab Tangerang pada Ahad siang ini, 17 Maret 2024.