Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Berapa Sebenarnya Detak Jantung Normal pada Lansia?

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
ilustrasi jantung (pixabay.com)
ilustrasi jantung (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak hanya serangan jantung, salah satu gangguan jantung yang cukup sering menyerang lansia adalah aritmia, suatu kondisi yang ditandai dengan tidak teraturnya jumlah dan ritme detak jantung. Karena itu, penting bagi Anda mengetahui jumlah detak jantung normal pada lansia.

Sebelumnya, Hari Jantung Sedunia yang diperingati setiap tanggal 29 September setiap tahunnya mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli dengan kesehatan jantung. Tahun ini, Peringatan Hari Jantung Sedunia mengangkat tema "My Heart, Your Heart”. Melalui tema tersebut masyarakat diajak untuk melakukan perubahan kecil dalam hidup dengan membuat sebuah janji sederhana untuk kesehatan jantung seperti berkomitmen mengonsumsi makanan yang lebih sehat, beraktivitas fisik lebih baik, berhenti merokok, dan lain-lain.

Sejak lahir hingga dewasa, detak jantung normal pada manusia akan berubah, karena menyesuaikan dengan usia dan juga kondisi tubuh. Seiring bertambahnya usia, maka jantung akan berdetak semakin lambat. Jadi, detak jantung pada bayi dan anak-anak secara normal akan lebih tinggi dibandingkan orang dewasa dan lansia.

Detak jantung normal pada lansia saat beristirahat adalah 60-100 kali per menit. Namun, jika Anda termasuk sering berolahraga atau aktif melakukan aktivitas fisik, maka detak jantung saat istirahat bisa lebih rendah dari nilai tersebut. Detak jantung juga dapat lebih rendah ,apabila Anda rutin mengonsumsi obat tertentu.

Selain jumlah detakan, detak jantung dinilai normal apabila ritme berdetaknya pun teratur. Detak jantung dalam jumlah normal dan ritme yang teratur, penting dalam menjaga kelancaran aliran darah dari jantung ke seluruh tubuh.

Saat berolahraga, detak jantung akan meningkat untuk menyesuaikan kebutuhan oksigen dan energi di tubuh. Meski naiknya detak jantung adalah hal yang normal saat berolahraga, tapi Anda juga perlu memperhatikan batasnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kenaikan detak jantung yang terlalu signifikan, bisa menimbulkan gangguan pada jantung. Idealnya, jumlah detak jantung saat berolahraga, maksimalnya adalah 220 kali per menit, dikurangi dengan usia.

Sehingga, misalnya Anda berusia 60 tahun, maka detak jantung maksimum yang masih aman saat berolahraga adalah 220 dikurangi 60, yaitu 160 kali per menit.

Jumlah detak jantung yang sebaiknya dicapai saat berolahraga, dinamakan detak jantung target, dan berbeda jika dibandingkan detak jantung maksimum seperti di atas.

Jumlah detak jantung target, cenderung lebih rendah. Sebaiknya saat berolahraga, Anda menjaga detak jantung dalam rentang target berikut ini seperti dilansir SehatQ.

1. Usia 60 tahun: 80-136 kali per menit, dengan detak maksimal 160 kali per menit
2. Usia 65 tahun: 78-132 kali per menit, dengan detak maksimal 155 kali per menit
3. Usia 70 tahun: 75-128 kali per menit, dengan detak maksimal 150 kali per menit

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

1 hari lalu

Ilustrasi wanita diet. Freepik.com/Schantalao
Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

1 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

2 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

6 hari lalu

Ilustrasi lansia. Mirror.co.uk
Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

Banyak warga senior yang merasa kesepian setelah masa pensiun sehingga mempengaruhi kesehatan mental dan fisik. Apa yang perlu dilakukan?


Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

7 hari lalu

ilustrasi jantung (pixabay.com)
Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

Penelitian baru-baru ini menemukan gejala penyakit jantung yang biasanya terjadi di pagi hari. Berikut penjelasannya.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

9 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

9 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

11 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.


Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

11 hari lalu

Ilustrasi label lolos uji keamanan pangan pada kemasan air minum dalam kemasan.
Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).


Olahraga, Cara Ampuh Cegah Varises. Simak Saran Dokter Jantung

12 hari lalu

Varises. Usaveinclinics.com
Olahraga, Cara Ampuh Cegah Varises. Simak Saran Dokter Jantung

Olahraga merupakan cara ampuh mencegah varises karena dapat melancarkan sirkulasi darah dari kaki ke jantung. Ini jenis yang dianjurkan.