Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ingin Mulai Bisnis Kuliner, Gibran dan Chef Arnold Bagi Kiatnya

Reporter

image-gnews
Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming dalam acara pembukaan gerai ketujuh Ternakopi di Mall of Indonesia, Jakarta. 18 Mei 2019. TEMPO.CO/Sarah Ervina Dara Siyahailatua
Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming dalam acara pembukaan gerai ketujuh Ternakopi di Mall of Indonesia, Jakarta. 18 Mei 2019. TEMPO.CO/Sarah Ervina Dara Siyahailatua
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bisnis kuliner kini sedang diminati banyak orang. Buat yang berencana memulai usaha ini, tak ada salahnya menyimak saran dari mereka yang sudah terlebih dulu berkecimpung di sini.

Pengusaha kuliner Gibran Rakabuming Raka dan Chef Arnold Poernomo berbagi tips untuk memulai bisnis kuliner. Menurut Chef Arnold, berpikir rasional menjadi pondasi dalam memulai bisnis kuliner.

"Idealis boleh, tapi harus berpikir secara rasional juga, bagaimana menerima komen buruk, masukan. Kadang-kadang kalau kita terlalu fokus, ego kita yang membutakan kita," ujar Chef Arnlod dalam sesi talkshow "The Business of Food" Jakarta Culinary Feastival di Jakarta, Minggu, 6 Oktober 2019.

Dalam bermitra, lanjut chef yang menjadi juri ajang talenta juru masak "Master Chef" itu, kepercayaan menjadi kunci utama.

"Enggak ada saling tunjuk-menunjuk. Kalau ada faktor luar mungkin suatu hari sepi, kita selalu melihat juga dan memikirkan faktor dalam sendiri, apa sih bisa kita perbaiki dan jangan pernah menyalahkan situasi," kata Chef Arnold.

Sementara itu, menurut Gibran, yang telah memiliki bisnis katering Chilli Pari dan martabak Markobar, pemilihan kuliner yang khas Indonesia dapat menjadi pilihan bagi mereka yang ingin memulai usaha kuliner.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kalau saya yang terpenting bisa membuat sebuah produk yang bisa membanggakan Indonesia," ujar putra sulung presiden Joko Widodo itu.

Chef Arnold dan Gibran memiliki bisnis resto Mangkokku, yang juga merupakan hasil kolaborasi bersama Kaesang Pangarep dan Randy Julius Kartadinata. Randy, yang mengurusi operasional dari restoran berkonsep rice bowl itu, mengatakan konsep bisnis menjadi penting saat memulai usaha kuliner, selain juga memilih mitrayang tepat.

"Dengan perhitungan yang matang tapi tidak usah terlalu lama, jalankan saja, dan selama perjalanan kita pasti ada up and down, tetap komit, tetap kerja keras, dan tetap jaga kualitas," kata Randy.

"Dan, yang paling penting ada passion, kalau enggak ada passion pasti akan capek banget menjalaninya," tambahnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

16 jam lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


Gibran soal Pendukungnya Bakal Unjuk Rasa di Depan Gedung MK Besok: Monggo yang Penting Tertib

1 hari lalu

Cawapres Gibran Rakabuming Raka berharap masih ada peluang untuk pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Foto diambil di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran soal Pendukungnya Bakal Unjuk Rasa di Depan Gedung MK Besok: Monggo yang Penting Tertib

Gibran Rakabuming merespons rencana pendukungnya yang bakal berunjuk rasa menjelang putusan sidang sengketa gugatan Pilpres di Gedung MK


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

2 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

3 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.


Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

4 hari lalu

Empal Gentong. Shutterstock
Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

6 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


Ganjar Pranowo Sambut Keinginan Gibran untuk Bertemu Pasca Pemilu 2024: Bagus

8 hari lalu

Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo melaksanakan Shalat Idul Fitri 1445 H di Lapangan Dolo, Kapanewon Ngemplak, Kabupaten Sleman, Jogjakarta, Rabu 10, April 2024).  Foto: Humas Ganjar-Mahfud
Ganjar Pranowo Sambut Keinginan Gibran untuk Bertemu Pasca Pemilu 2024: Bagus

Ganjar Pranowo memberikan respons saat dimintai tanggapan terhadap keinginan calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka untuk bisa bertemu dengan dirinya di momentum Ramadan kemarin atau Lebaran 2024 ini.


5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

8 hari lalu

Biryani, Hyderabad. Unsplash.com/Shreyak Singh
5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri


Kata Anies Baswedan Soal Ajakan Silaturahmi Lebaran dari Gibran

9 hari lalu

Anies Baswedan berjalan kaki bersama keluarga ke Masjid Babul Khoirot, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Kata Anies Baswedan Soal Ajakan Silaturahmi Lebaran dari Gibran

Anies Baswedan tak mendukung atau menolak keinginan Gibran Rakabuming Raka untuk bersilaturahmi. Ini alasannya.


Dua Kader PDIP Solo Daftar Penjaringan Peserta Pilkada Solo

9 hari lalu

Ketua Tim Penjaringan Kepala Daerah PDIP, Paulus Haryoto, memberikan penjelasan tentang pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota di ajang Pilkada Solo, Senin, 8 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Dua Kader PDIP Solo Daftar Penjaringan Peserta Pilkada Solo

Dua kader PDIP Kota Solo mendaftar untuk menggantikan Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa di Pilkada Solo 2024. .