Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manfaat Siwak Bagi Kesehatan Gigi dan Mulut Menurut Ahli

image-gnews
Siwak. elevania.com
Siwak. elevania.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda mungkin pernah mendengar tentang siwak. Ini adalah akar pohon asal Arab yang sudah digunakan sejak zaman Nabi Muhammad SAW. Siwak dipakai karena berbagai manfaat positif yang bisa didapat, khususnya bagi kesehatan gigi dan mulut.

Pakar kesehatan gigi dan mulut Ratu Mirah Afifah pun menjelaskan berbagai manfaat itu. Pertama adalah mencegah gigi berlubang. Menurut Mirah, ini dikarenakan kandungan fluorida yang tinggi pada siwak.

“Fluorida itu penting sekali untuk mengembalikan mineral di gigi yang hilang akibat asam,” katanya di Jakarta pada Jumat, 31 Januari 2020.

Selain itu, siwak juga ampuh melawan bakteri penyebab bau mulut. Mirah menjelaskan bahwa hal tersebut disebabkan oleh tingginya antimikroba pada siwak.

“Setelah makan atau aktivitas apapun yang menggunakan mulut, mikroba pasti akan menempel dan menyebabkan bau mulut karena antimikroba, siwak bisa menekan jumlah bakteri dan membuat mulut beraroma segar,” jelasnya

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia juga menuturkan siwak diyakini bisa merangsang produksi air liur. Ia menjelaskan, air liur sangat diperlukan untuk menetralkan kondisi asam di dalam mulut.

“Asam bisa melemahkan remineralisasi pada gigi dan gusi. Dengan siwak, remineralisasi jadi tidak terganggu dan mulut menjadi lebih sehat,” katanya.

Terakhir, peradangan dan luka pada gigi dan gusi juga bisa cepat diatasi dengan membersihkan gigi menggunakan siwak. Menurut Mirah, ini dikarenakan tingginya kandungan vitamin C pada siwak.

“Kalau inflamasi atau pendarahan, bisa dihentikan dengan siwak. Jadi, memang tidak heran kalau sejak 1974 siwak sudah direkomendasikan oleh WHO sebagai bahan efektif untuk merawat gigi dan mulut,” katanya.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

9 hari lalu

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.


6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

16 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock.com
6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.


Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

25 hari lalu

Ilustrasi Siwak. shutterstock.com
Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial


8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

40 hari lalu

Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

Banyak gejala diabetes minor yang sebenarnya perlu diwaspadai dan sebagian bisa berawal dari mulut. Berikut delapan di antaranya.


Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

45 hari lalu

Ilustrasi ruam kulit. Pixabay/Hans Braxmeier
Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

Penyakit tangan, kaki dan mulut disebabkan virus dan menyebabkan perih dan ruam di sekitar mulut, juga ruam dan lepuhan di tangan dan kaki.


5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

50 hari lalu

Ilustrasi sakit gigi. Shutterstock
5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

Kesehatan gigi terkait dengan kesehatan secara menyeluruh. Berikut lima masalah gigi dan mulut yang tak boleh diabaikan menurut dokter gigi.


Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

55 hari lalu

Ilustrasi dokter periksa kesehatan mulut anak. .drgreene.com
Kekurangan Vitamin D Bisa Terlihat dari Kondisi Mulut, Ini Penjelasannya

Tubuh dapat memberikan tanda-tanda kekurangan vitamin D, salah satunya bisa terlihat di mulut.


Kenali Jenis, Gejala, dan Pengobatan Kanker Kelenjar Ludah

19 Februari 2024

Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
Kenali Jenis, Gejala, dan Pengobatan Kanker Kelenjar Ludah

Kanker kelenjar ludah adalah kondisi tumbuhnya tumor ganas yang menyerang kelenjar ludah di dalam atau di dekat mulut.


Awas, Kanker Rongga Mulut Bisa Menyebar ke Leher. Simak Penjelasan Pakar

13 Februari 2024

Sariawan di lidah bisa sembuh sendiri, tapi jika terlalu lama bisa jadi ada infeksi serius hingga sinyal kanker mulut. (Canva)
Awas, Kanker Rongga Mulut Bisa Menyebar ke Leher. Simak Penjelasan Pakar

Kanker rongga mulut dapat menyebar ke bagian tubuh lain, terutama leher, bahkan ke bagian tubuh lain yang jauh dari mulut macam paru-paru dan tulang.


Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

29 Januari 2024

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum? Foto: Canva
Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum?