Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Suka Telur Rebus? Manfaatnya Bisa Bantu Diet dan Jaga Metabolisme

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi telur rebus (Pixabay.com)
Ilustrasi telur rebus (Pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda suka makan telur rebus? Selain enak, makanan ini pun dianggap praktis sehingga cocok masuk dalam menu sarapan Anda. Ternyata telur rebus memiliki banyak manfaat baik untuk tubuh.

Simak penjelasan manfaat telur rebus seperti dilansir dari Sehatq.

  1. Meningkatkan metabolisme
    Kandungan kolin dalam telur rebus dapat membantu proses pencernaan lemak serta mencegah penumpukan lemak pada tubuh. Selain itu, telur rebus juga dapat meningkatkan kadar adiponectin yang bisa meningkatkan metabolisme, meningkatkan kemampuan tubuh saat merespon insulin, memperlancar proses pencernaan lemak.

  2. Memiliki kalori yang rendah
    Jika Anda ingin mengonsumsi telur rebus saat diet, tidak perlu khawatir. Pasalnya, telur rebus memiliki kalori yang rendah, satu telur rebus besar kurang lebih hanya memberikan Anda 78 kalori. Ditambah lagi, telur rebus tidak menggunakan minyak ataupun lemak yang dapat memberikan kalori ekstra.

    Dengan mengonsumsi telur rebus bisa menjadi pengganti makanan sumber protein lainnya yang berlemak tinggi. Anda dapat mengonsumsi telur rebus dengan sayuran, dan karbohidrat berkalori rendah, seperti mengonsumsi telur rebus dengan kangkung dan kentang.

  3. Mengurangi risiko penyakit jantung
    Kolesterol partikel LDL besar yang terdapat pada telur rebus dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Walaupun kolesterol LDL dikenal sebagai kolesterol jahat, namun menurut penelitian partikel LDL kecil lebih dominan memiliki risiko penyakit jantung lebih tinggi dari pada orang yang memiliki partikel LDL besar.

  4. Menjaga kesehatan mata
    Telur mengandung lutein dan zeaxanthin yaitu antioksidan yang mempunyai peran penting untuk kesehatan mata Anda. Telur mempunyai kandungan antioksidan kuat yang dapat mempertahankan kesehatan retina mata, sehingga kesehatan mata tetap terjaga. Hal ini sangat diperlukan bagi orang yang sudah tua, yang rentan mengalami penurunan pada kemampuan penglihatannya.

  5. Menjaga kesehatan otak
    Telur rebus mengandung kolin yang dikelompokan dalam vitamin B. kolin dapat membantu menjaga kesehatan otak karena dibutuhkan untuk membangun membran sel dan membantu produksi molekul sinyal dalam otak. Selain itu, kolin juga berperan penting dalam memecah asam amino homosistein, yang berhubungan dengan perkembangan jantung.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  6. Menurunkan kadar trigliserida dalam darah
    Telur rebus diperkaya kandungan asam lemak omega 3 yang dapat menurunkan kadar trigliserida dalam darah. Jika kadar trigliserida tinggi dalam darah, maka dapat meningkatkan faktor risiko dari penyakit jantung. Dengan mengonsumsi lima butir telur yang diperkaya dengan omega 3 per minggu selama tiga minggu dapat mengurangi kadar trigliserida dalam darah sebesar 16-18 persen.

    Telur rebus merupakan asupan sehat yang mengandung protein tinggi. Buat Anda yang ingin menurunkan badan, makan telur rebus adalah makanan yang cocok. Namun, efek samping telur rebus bisa timbul jika Anda tidak mengonsumsinya dengan benar.

    Ada baiknya Anda berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui apakah Anda alergi terhadap telur atau tidak, untuk mengurangi risiko munculnya reaksi.

    SEHATQ

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

3 hari lalu

Petugas Bea dan Cukai tengah melakukan pengecekan pita cukai rokok di Kantor Bea dan Cukai, Jakarta, Selasa 19 Desember 2023. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan 17 juta pita cukai baru untuk memenuhi kebutuhan pada awal tahun 2024. Hal ini juga sejalan dengan penyesuaian tarif cukai hasil tembakau (CHT) pada tahun depan. Tempo/Tony Hartawan
Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.


Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

6 hari lalu

Ilustrasi wanita diet. Freepik.com/Schantalao
Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

6 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

7 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

14 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

15 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

16 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.


Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

17 hari lalu

Ilustrasi label lolos uji keamanan pangan pada kemasan air minum dalam kemasan.
Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).


Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

22 hari lalu

Benjamin Netanyahu. [Middle East Monitor]
Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

Tim dokter dan kantor Perdana Menteri Israel mengumumkan operasi hernia yang dijalani Benjamin Netanyahu berjalan sukses.


Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

23 hari lalu

Hidangan lebaran. ANTARANEWS
Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

Dokter spesialis penyakit dalam memberikan tips agar tetap bisa makan enak saat lebaran tanpa menimbulkan masalah pencernaan.