Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Gejala Gangguan Serangan Jantung saat Berlari

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi lari (pixabay.com)
Ilustrasi lari (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Olahraga lari sangat baik untuk kesehatan jantung. Salah satu jenis olahraga aerobik ini diyakini dapat memperkuat jantung sehingga mampu memompa lebih banyak oksigen ke seluruh tubuh. Dengan ini, jantung pun dapat bekerja lebih efisien.

Namun, bagi Anda yang memiliki riwayat penyakit jantung, sebaiknya perlu berhati-hati. Pasalnya, pelari yang memiliki riwayat penyakit jantung bisa saja mengalami risiko serangan jantung saat berlari.

Pastikan Anda memperhatikan kondisi tubuh Anda saat berlari. Segera hentikan olahraga dan cari pertolongan medis apabila Anda mengenali gejala gangguan serangan jantung, seperti:

1. Nyeri dada
Salah satu gejala gangguan serangan jantung saat berlari yang paling umum terjadi adalah nyeri dada. Ya, banyak orang yang mengalami nyeri dada secara tiba-tiba sebagai salah satu gejala serangan jantung yang utama. Namun, tak sedikit pula yang mengalami rasa tidak nyaman ringan, tertekan, atau sesak pada area dada.

Nyeri dada dapat menjalar ke bagian lengan, punggung, leher, rahang, atau perut. Selain dada, rasa tidak nyaman atau sakit juga bisa muncul atau menjalar pada lengan, punggung, leher, rahang, atau perut.

Anda bisa pula mengalami rasa tidak nyaman yang berpindah dari satu bagian tubuh ke area tubuh lainnya, seperti dari dada ke rahang, atau leher ke bahu, lengan, atau punggung. Nah, jika kondisi ini yang Anda dalami saat berlari, segera hentikan olahraga dan cari pertolongan medis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

2. Sesak napas
Gejala serangan jantung saat berlari berikutnya adalah sesak napas. Sesak napas dapat terjadi sebelum nyeri dada atau mungkin terjadi begitu saja tanpa menimbulkan rasa tidak nyaman pada area dada Anda sebelumnya.

3. Denyut jantung berdebar cepat atau tidak teratur
Sensasi denyut jantung berdebar cepat atau tidak teratur juga menjadi salah satu gejala penyakit yang berkaitan dengan jantung. Oleh karena itu, segera cari pertolongan medis apabila Anda merasa denyut jantung tidak teratur saat tengah berolahraga atau berlari.

4. Keringat dingin
Keringat dingin adalah salah satu gejala serangan jantung saat berlari. Kondisi juga dapat disertai dengan rasa mual.

5. Merasa ingin pingsan
Pada gejala yang cukup parah, berolahraga atau berlari dapat membuat Anda merasa lelah, pusing, sehingga merasa ingin pingsan. Jika Anda mengalami gejala serangan jantung saat berlari ini, maka segera hentikan olahraga.

SEHATQ

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Fun Run Ramadan Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik Amerika Serikat dan Indonesia

1 hari lalu

@america pada 23 Maret 2024, untuk pertama kalinya mengadakan kegiatan
Fun Run Ramadan Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik Amerika Serikat dan Indonesia

@america menggelar acara fun run yang diselenggarakan menjelang buka puasa dalam rangka 75 tahun hubungan diplomatik Amerika dan Indonesia


Pentingnya EKG untuk Pemeriksaan Awal Penyakit Jantung

1 hari lalu

Ilustrasi dokter melakukan operasi jantung. Foto: Heartology Cardiovascular Hospital
Pentingnya EKG untuk Pemeriksaan Awal Penyakit Jantung

Ada berbagai masalah terkait penyakit jantung dan EKG pun berperan penting sebagai rekaman aktivitas listrik jantung.


Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

1 hari lalu

Ilustrasi pria berenang. mirror.co.uk
Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

Guru besar FKUI menyarankan penderita penyakit ginjal kronis berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraga yang tepat.


Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

4 hari lalu

Gerak olahraga lunges. shutterstock.com
Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

Kalistenik salah satu pilihan olahraga yang sesuai untuk dilakukan selama Ramadan


Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

8 hari lalu

Cincin Olimpiade digambarkan di depan The Olympic House, markas Komite Olimpiade Internasional (IOC) pada pembukaan rapat dewan eksekutif Komite Olimpiade Internasional (IOC), di Lausanne, Swiss 8 September 2022.Laurent Gillieron/Pool melalui REUTERS
Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

Komite Olimpiade Internasional menyerukan pada negara anggota agar jangan mengirimkan atlet ke pertandingan olahraga World Friendship Games


Waktu Terbaik Berolahraga selama Ramadan Menurut Spesialis Ortopedi

9 hari lalu

ilustrasi olahraga berpasangan (Pexels.com)
Waktu Terbaik Berolahraga selama Ramadan Menurut Spesialis Ortopedi

Waktu terbaik berolahraga selama Ramadan adalah setelah berbuka puasa ketika tubuh telah cukup waktu untuk mencerna makanan dan mendapatkan energi.


5 Jenis Olahraga yang Tepat untuk Dilakukan Saat Berpuasa Bulan Ramadan

10 hari lalu

Warga berolahraga di kawasan Jenderal Sudirman, Minggu, 10 April 2022. Masyarakat tetap berolahraga di kawasan Sudirman saat bulan puasa. TEMPO/M Taufan Rengganis
5 Jenis Olahraga yang Tepat untuk Dilakukan Saat Berpuasa Bulan Ramadan

Ketika seseorang menjalani puasa di bulan Ramadan, tubuh tidak akan mendapatkan suplai makanan dan minuman selama beberapa jam.


7 Manfaat Lari, Tidak Hanya Olahraga Kardio

11 hari lalu

Ilustrasi wanita lari di atas tangga. Unsplash.com/EV
7 Manfaat Lari, Tidak Hanya Olahraga Kardio

Ada 7 manfaat lain dari olahraga lari yang secara tidak langsung dirasakan pelari menurut para ahli.


5 Rekomendasi Olahraga Ringan di Bulan Ramadan

11 hari lalu

Ilustrasi olahraga di rumah saat berpuasa. Shutterstock
5 Rekomendasi Olahraga Ringan di Bulan Ramadan

Untuk selalu menjaga kesehatan tubuh supaya tetap sehat dan bugar, ada baiknya melakukan olahraga ringan selama berpuasa bulan Ramadan.


Mau Tetap Olahraga Saat Puasa? FKUI Beberkan Tips, Risiko, dan Manfaatnya

11 hari lalu

Warga berolahraga di kawasan Jenderal Sudirman, Minggu, 10 April 2022. Masyarakat tetap berolahraga di kawasan Sudirman saat bulan puasa. TEMPO/M Taufan Rengganis
Mau Tetap Olahraga Saat Puasa? FKUI Beberkan Tips, Risiko, dan Manfaatnya

Untuk lansia, status hidrasinya harus lebih diperhatikan saat memutuskan tetap berolahraga di bulan puasa.