TEMPO.CO, Jakarta - Merebaknya Covid-19 tentu telah menjadi ketakutan tersendiri bagi seluruh masyarakat di dunia. Adapun sebagai bentuk penghiburan, banyak tokoh mulai menunjukkan kepeduliannya. Salah satu diantaranya termasuk aktor asal Korea Selatan, Hyun Bin.
Melalui sebuah surat yang ditulis tangan dan diunggah di akun Instagram VAST Entertainment, pemeran Kapten Ri di serial drama Crash Landing on You itu tampak menanyakan kabar dari para penggemarnya. “Penggemar saya yang terkasih, apa kabar? Saya ingin tahu bagaimana kabar Anda,” katanya pada 16 Juni 2020.
Hyun Bin juga tak lupa menceritakan aktivitas terbarunya dan rasa terima kasih untuk setiap dukungan yang selalu diberikan untuknya. “Seperti biasa, saya sedang syuting karya baru. Saya telah berpikir mendalam tentang bagaimana saya bisa menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan Anda, jadi saya menulis surat ini untuk Anda sekarang,” katanya.
Dengan cinta dari para penggemar, pria berusia 37 tahun itu pun mengembalikannya sekaligus berharap agar pendukungnya selalu dalam keadaan sehat. “Tolong tetap sehat dan jaga diri Anda dengan baik sampai kita dapat saling bertanya secara bebas tentang bagaimana keadaan kita,” katanya.
Sebelumnya, Hyun Bin juga sempat menunjukkan kepedulian serupa kepada para penggemar di tengah pandemi virus corona. Tepatnya pada 21 Februari 2020 melalui sebuah tulisan surat pula, ia mengatakan bahwa dirinya menyadari tentang perasaan cemas yang dialami oleh masyarakat.
“Anda mungkin merasa khawatir dan cemas karena menyadari bahwa virus corona telah menyebar ke seluruh Tiongkok, Jepang, Korea, dan juga seluruh dunia. Saya menulis surat ini untuk bertanya apakah kalian berada di tempat yang aman,” kata Pemenang Daesang di 47th Baeksang Arts Awards itu.
Hyun Bin pun berharap agar penyebaran virus corona segera berakhir dan para penggemar tetap dalam kondisi prima. “Seperti sebagaimana kita menyemangati satu sama lain di masa yang sukar, saya sekarang berharap agar virus corona segera hilang. Saya juga berharap kalian semua yang membaca surat ini melindungi diri dari virus,” katanya.
SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | INSTAGRAM