Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Salon dan Tukang Cukur Buka Lagi, Ini yang Harus Diperhatikan

Reporter

image-gnews
Seorang tukang cukur mengunakan alat pelindung diri (APD) saat mencukur rambut pelanggannya di tempat pangkas rambut Chemot Barbershop, Ciawi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu 4 April 2020. Penggunaan APD tersebut merupakan sosialisasi kepada pelanggan serta sebagai antisipasi agar lebih waspada terhadap penularan COVID-19. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Seorang tukang cukur mengunakan alat pelindung diri (APD) saat mencukur rambut pelanggannya di tempat pangkas rambut Chemot Barbershop, Ciawi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu 4 April 2020. Penggunaan APD tersebut merupakan sosialisasi kepada pelanggan serta sebagai antisipasi agar lebih waspada terhadap penularan COVID-19. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di masa transisi ini, berbagai usaha mulai buka, termasuk salon dan tukang cukur. Dokter Reisa Broto Asmoro mengingatkan agar para pelaku industri jasa kecantikan dan kosmetik seperti salon untuk menjalankan protokol kesehatan ketika melayani pelanggan untuk memastikan tetap aman dari risiko penularan COVID-19.

"Sebanyak 95 persen atau hampir semua industri kosmetik nasional merupakan industri kecil dan menengah, jadi kembali beraktivitasnya saudara-saudari kita di bidang ini sangat penting," kata anggota Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 itu dalam konferensi pers di Graha BNPB yang dipantau di Jakarta pada Sabtu, 27 Juni 2020.

Aktivitas sektor jasa untuk kembali menggeliat itu sangat penting karena kontribusinya mencapai lebih dari setengah produk domestik bruto (PDB) nasional dengan hampir setengah angkatan tenaga kerja Indonesia berada di sektor jasa. Jasa perawatan kecantikan dan rambut, seperti salon, tukang cukur, masuk dalam kategori fasilitas umum dan memiliki risiko penularan karena melibatkan kontak erat antara pemberi jasa dan pelanggan.

Untuk itu, penerapan protokol kesehatan harus dijalankan agar aktivitas di bidang tersebut bisa berjalan. Dia menegaskan pelaku usaha wajib menyediakan tempat cuci tangan atau hand sanitizer dan melakukan pemeriksaan suhu tubuh di pintu masuk. Para pekerja juga wajib
memakai alat pelindung diri (APD), seperti masker, pelindung wajah, pelindung mata, dan celemek.

Alat yang dipakai secara berulang harus disanitasi dengan menggunakan deterjen atau disinfektan. Kualitas udara tempat kerja juga harus dijaga dengan mengoptimalkan sirkulasi, termasuk membersihkan filter pendingin udara secara rutin. Reisa mengingatkan lingkungan usaha harus dalam kondisi bersih dan rutin dilakukan disinfeksi sebelum dan sesudah digunakan, terutama untuk permukaan yang banyak disentuh orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para pengunjung harus selalu memakai masker yang tidak boleh dilepas selama pelayanan jasa tersebut dan diharapkan menggunakan pembayaran nontunai. Protokol menjaga jarak juga harus diterapkan saat mengantre atau ketika melakukan jasa.

"Sebaiknya membatasi jenis layanan di salon dengan waktu layanan maksimal 120 menit per orang dan hanya untuk layanan rambut, sementara tidak melakukan layanan wajah atau tubuh yang banyak kontak fisik," katanya.

Dia juga mengatakan aturan yang dikeluarkan Forum Komunitas Industri dan Pengusaha Salon menegaskan bahwa prosedur pelayanan salon hanya menerima pelanggan yang sudah membuat janji sebelumnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ciri Fisik dan Psikis Anak Korban Perundungan Menurut Dokter Reisa

30 hari lalu

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Ciri Fisik dan Psikis Anak Korban Perundungan Menurut Dokter Reisa

Dr. Reisa Broto Asmoro menyebut beberapa tanda perundungan pada anak yang perlu dipahami orang tua, bukan hanya fisik tapi juga psikisnya.


Cerita Devita Bisa Buka Salon Sendiri Setelah Ikut Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha

14 November 2023

Devita Vidi, salah satu siswa di LKP Yanti yang mengikuti program PKW. Dok. Vokasi Kemendikbud
Cerita Devita Bisa Buka Salon Sendiri Setelah Ikut Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha

Dengan pelatihan kecantikan rambut selama kurang lebih dua bulan, Devita mendapatkan modal usaha dari program Pendidikan Kecakapan Wirausaha.


Cara Mencukur Kering yang Dianjurkan Dokter Kulit

3 Oktober 2023

Ilustrasi Cukur Jenggot  (dok Philips)
Cara Mencukur Kering yang Dianjurkan Dokter Kulit

Manfaat mencukur kering adalah lebih cepat sehingga orang yang sedang bepergian cukup mengambil alat cukur tanpa menggunakan gel atau membasahi kulit.


Kronologi Guru SMPN di Lamongan Cukur Rambut 19 Siswi gegara Tak Pakai ciput

31 Agustus 2023

Ilustrasi perempuan memegang gunting dengan potongan rambut yang kacau balau, mimiknya sebal. shutterstock.com
Kronologi Guru SMPN di Lamongan Cukur Rambut 19 Siswi gegara Tak Pakai ciput

Geger aksi guru SMPN 1 Lamongan mencukup rambut 19 siswinya gegara tak pakai ciput. Begini kronologinya.


Dari Aurelie Moeremans hingga Ayu Dewi, Jadi Rombongan Presiden Jajal LRT Pertama Kai

10 Agustus 2023

Jokowi dan Artis Indonesia. Foto: Instagram Ayu Dewi.
Dari Aurelie Moeremans hingga Ayu Dewi, Jadi Rombongan Presiden Jajal LRT Pertama Kai

Aurelie Moeremans membagikan bukti dirinya telah mencoba transportasi baru tersebut bersama dengan Presiden Joko Widodo.


Tips Mencukur Jenggot dari Dokter Kulit agar Tak Infeksi

20 Juli 2023

Ilustrasi Cukur Jenggot  (dok Philips)
Tips Mencukur Jenggot dari Dokter Kulit agar Tak Infeksi

Banyak bakteri di rambut wajah sehingga penting untuk rutin mencukurnya. Simak saran dokter kulit berikut.


Anak Ditawari Kerja di Salon dan Cafe Bergaji Rp 5 Juta di Bogor, Ternyata Dijadikan PSK

13 Juni 2023

Ilustrasi Perdagangan orang atau Human trafficking. shutterstock.com
Anak Ditawari Kerja di Salon dan Cafe Bergaji Rp 5 Juta di Bogor, Ternyata Dijadikan PSK

Diduga perdagangkan anak sebagai PSK melalui aplikasi jejaring sosial di telepon seluler, sembilan pelaku ditangkap polisi.


5 Jenis Perawatan dan Menghias Kuku

30 Mei 2023

Ilustrasi perawatan kuku atau manikur pedikur. di-via.ru
5 Jenis Perawatan dan Menghias Kuku

Perawatan kuku sangat penting sama seperti merawat bagian tubuh lainnya, rambut dan kulit


Kebakaran Salon di Duren Sawit, Bangunan 2 Lantai Ludes

30 Mei 2023

Ilustrasi. TEMPO/Firman Hidayat
Kebakaran Salon di Duren Sawit, Bangunan 2 Lantai Ludes

Kerugian pemilik salon akibat kebakaran itu ditaksir mencapai Rp 100 juta.


5 Risiko Bleaching Rambut

10 Mei 2023

Ilustrasi wanita sedang melakukan pewarnaan rambut atau cat rambut. Freepik.com
5 Risiko Bleaching Rambut

Bleaching rambut proses pencerahan menggunakan bahan kimia