Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Banyak Ketidakpastian Keuangan saat Pandemi, Kendalikan Gaya Hidup

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi keuangan. TEMPO/Subekti
Ilustrasi keuangan. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Semakin banyak orang tua baru yang cemas dengan ketidakpastian keuangan di masa pandemi. Sepanjang pandemi Covid-19 perekonomian anjlok cukup parah dan membuat masyarakat banyak yang mengalami penurunan pendapatan. Segala upaya pun dilakukan untuk mengisi kembali pundi-pundi tersebut.

Dalam suasana yang penuh kekhawatiran tersebut, banyak pengelola keuangan yang sudah memberikan tips melakukan distribusi keuangan untuk dana darurat. Tak tanggung-tanggung, pengelolaan dana darurat ini harus dibuat secara rinci sesuai jumlah anggota keluarga dengan tujuan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Lantas bagaimana dengan investasi jangka panjang dengan tujuan utama dana pendidikan anak? Founder dan CEO Finansialku.com, Melvin Mumpuni mengatakan dana darurat bertujuan untuk mendanai keadaan tak terduga misalnya untuk membiayai kelahiran atau sakit tertentu.

Kondisi krisis yang menggerus pendapatan membuat masyarakat mulai bergerilya mengisi kantong keuangan selama masa pandemi. Salah satunya dengan inovasi dan usaha. Cara lain yang dilakukan juga dengan melakukan penghematan dalam pengeluaran dengan mengubah lifestyle.

Dua strategi ini menurut Melvin sangat penting karena melalui pengelolaan dana yang tepat, seseorang bisa menyusun alokasi dana ke sektor yang lebih tepat. Misalnya dengan menabung lebih banyak untuk persiapan dana pendidikan anak. Dia menyatakan perencanaan keuangan dana darurat termasuk dana pendidikan anak jauh lebih penting saat ini ketimbang melakukan investasi. “Perencanaan keuangan itu sulit, namun akan lebih sulit lagi jika tidak ada keuangan yang direncanakan. Orang tak investasi tidak miskin, sementara kalau orang tak punya dana darurat ujung-ujungnya berhutang,” kata Melvin dikutip, Sabtu 25 Juli 2020.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Senada dengan Melvin, Vice President Mass Funding Bank BRI Kicky Andrie Devata juga menambahkan, selama masa pandemi masyarakat harus mampu bisa mengalokasikan dan manajemen keuangan dengan baik. Dia menilai cara paling tepat adalah dengan mengubah gaya hidup, atau cara lain dengan mencari pemasukan baru. “Kalau tidak bisa ubah lifestyle kita harus cari sumber pendapatan lain. Misalnya dulu masker sekarang mungkin juga face shield. Selalu makanan beku. Sehingga side income bisa tetap membuat menjaga gaya hidup dan keuangan tetap sehat. Intinya jangan korbankan keuangan kita yang utama,” kata Kicky.

Sebelumnya Mike Rini, CFP CFEI Financial Planner menyatakan selama masa pandemi ada pengeluaran lain yang membengkak selama masa karantina di rumah sampai saat normal baru ini. Beberapa di antaranya yakni biaya listrik, pulsa, hingga biaya makanan dan minuman termasuk biaya belanja secara online. Kondisi ini yang memberi tantangan dalam perencanaan keuangan keluarga terutama dalam menyusun tabungan dana pendidikan anak.

Dia pun menegaskan dalam menyusun dana pendidikan anak selain dari alokasi dana darurat, Anda masih bisa memanfaatkan sejumlah produk investasi yang juga sangat banyak jenisnya. Mike menyebut produk investasi untuk dana pendidikan sebenarnya tidak terbatas pada reksadana, saham, maupun tabungan. Dia menyebut ada beberapa jenis investasi lain dengan imbal hasil rendah, bunga flat, dan aman bagi Anda yang masih butuh kepastian dan kenyamanan melalui masa pandemi ini.

Misalnya saja, deposito. Dia juga menyebut investasi lain yang masih cukup baik jadi opsi adalah emas dengan pengaturan rencana, tujuan, dan pemakaian yang tepat. “Jadi kalau mau investasi tujuannya harus jelas, misalnya dana pendidikan, barulah Anda memilih produk investasi. Sebab tidak semua produk investasi itu cocok untuk membiayai pendidikan,” kata Mike.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Dunia: Jepang Krisis Tenaga Kerja Hingga Profil Cawapres AS Nicole Shanahan

15 jam lalu

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi dalam acara jumpa wartawan di kantor Kedutaan Besar Jepang, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Top 3 Dunia: Jepang Krisis Tenaga Kerja Hingga Profil Cawapres AS Nicole Shanahan

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 27 Maret 2024 diawali oleh Duta Besar Jepang untuk Indonesia mengungkap alasan negaranya membuka banyak loker bagi WNI


Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

1 hari lalu

Ilustrasi wanita jalan kaki. Freepik.com/Yanalya
Jalan Kaki dan Naik Tangga Bantu Kurangi Risiko Penyakit di Tubuh

Aktivitas jalan kaki dan menaiki tangga adalah gaya hidup yang baik bisa mengurangi risiko penyakit bagi tubuh.


Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

1 hari lalu

Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah dan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Jepang untuk Indonesia, Yasushi Masaki, di Jakarta, Selasa (19 Maret 2024). (ANTARA/HO-Kemnaker)
Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

Duta Besar Jepang untuk Indonesia mengungkap alasan negaranya banyak membuka lowongan kerja bagi warga negara Indonesia.


Tips Alokasikan Keuangan dari Pakar, Termasuk untuk Lebaran

7 hari lalu

Ilustrasi wanita mengatur alokasi keuangan. Freepik.com/marymarkevich
Tips Alokasikan Keuangan dari Pakar, Termasuk untuk Lebaran

Perencana keuangan membagikan saran mengalokasikan anggaran, termasuk menghadapi kenaikan harga menjelang Lebaran


6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

8 hari lalu

Ilustrasi Ibu dan Anak. Sumber: Getty/mirror.co.uk
6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

Ketika ada masalah keluarga, penting bagi orang tua untuk memberitahu anak dengan cara yang baik dan sesuai usianya.


Sebab Ada Orang yang Lebih Panjang Umur Dibanding yang Lain

10 hari lalu

Ilustrasi panjang umur. shutterstock.com
Sebab Ada Orang yang Lebih Panjang Umur Dibanding yang Lain

Ada orang yang diberi anugerah panjang umur. Pakar pun menyebut berbagai faktor yang mempengaruhi.


PTUN Menangkan Kresna Life, Pengamat Asuransi: Preseden Buruk bagi Industri Keuangan

15 hari lalu

Asuransi Jiwa Kresna Life. kresnalife.com
PTUN Menangkan Kresna Life, Pengamat Asuransi: Preseden Buruk bagi Industri Keuangan

Putusan PTUN yang membatalkan keputusan OJK ihwal pencabutan izin usaha Kresna Life dinilai sebagai preseden buruk bagi industri keuangan.


Cara Mengobati dan Mencegah Kanker Usus Besar

20 hari lalu

Ilustrasi kanker usus besar. shutterstock
Cara Mengobati dan Mencegah Kanker Usus Besar

Seorang dokter akan merancang rencana pengobatan yang terbaik sesuai dengan kondisi pasien kanker usus besar tersebut.


Laba Pertamina International Shipping Melonjak US$ 330 Juta di Tahun 2023

21 hari lalu

Laba Pertamina International Shipping Melonjak US$ 330 Juta di Tahun 2023

PT Pertamina International Shipping (PIS) yang menjadi Subholding Integrated Marine Logistics Pertamina, sukses mencatat kenaikan laba signifikan untuk kinerja keuangan tahun 2023.


Kementerian Kesehatan Diminta Sosialisasikan Apa Itu Penyakit X

23 hari lalu

Ahli mikrobiologi klinik Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Nia Krisniawati. ANTARA/Dok. Pribadi
Kementerian Kesehatan Diminta Sosialisasikan Apa Itu Penyakit X

Masyarakat yang tidak paham mungkin berpikir penyakit X berarti ada virus baru yang sedang menyebar global seperti Covid-19 yang baru lalu.