Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Isolasi Mandiri di Hotel Bagi OTG Covid-19 Baik untuk Kesehatan Mental?

image-gnews
Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. Shutterstock
Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasien Covid-19 di Tanah Air kian bertambah jumlahnya. Per 15 September 2020, setidaknya terdapat 225.030 ribu masyarakat yang mengidap virus corona di Indonesia. Persentase terbesarnya dipegang oleh orang tanpa gejala atau OTG.

Pasien OTG umumnya tidak perlu menginap di rumah sakit. Sebaliknya, mereka diminta untuk melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing. Namun, ada beberapa orang yang ogah menginap di rumah karena khawatir keluarganya terinfeksi juga. Hal ini pun membuka peluang untuk rumah sakit dan hotel untuk memberikan layanan staysolation.

Rumah Sakit Pelni Jakarta dan Hotel Santika Jakarta, misalnya. Mereka memberikan layanan kamar dengan harga Rp 550 ribu per malam bagi OTG. Selain itu, rumah sakit yang sama juga bekerjasama dengan Hotel Grand Sahid Jaya untuk memberikan kamar bagi OTG yang dipatok dengan biaya Rp 850 ribu per malam.

Menanggapi maraknya penawaran staysolation di Indonesia, dosen psikologi di Universitas Pancasila, Vinaya pun mengatakan bahwa ini adalah solusi yang sangat baik bagi pasien OTG Covid-19. Secara khusus, ia menggarisbawahi keuntungannya dari segi kesehatan mental.

Wanita yang akrab disapa Naya itu awalnya menjelaskan bahwa pasien OTG tentu merasa kesulitan menjalani hari terlebih dengan tantangan yang dihadapi jika harus isolasi mandiri di rumah. Pasalnya, mereka memiliki ketakutan jika membawa penyakit untuk anggota keluarga lainnya.

“Walaupun keluarga menerima pasien dirawat di rumah, di hati yang terdalam pasti ada rasa takut untuk menularkan penyakit. Karena kemungkinan kontak dengan orang rumah sangat besar. Padahal OTG kalau bisa sangat mengurangi kontak dengan orang lain termasuk keluarga,” katanya saat dihubungi Tempo.co pada 15 September 2020.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dengan adanya staysolation itu, OTG Covid-19 tentu lebih leluasa dalam menjalankan aktivitas. Selain itu, hotel selalu digambarkan sebagai tempat rekreasi dan relaksasi sehingga bisa memicu hormon bahagia di dalam tubuh.

“Kalau kita dipenuhi dengan ketakutan, imun tubuh ikut terpengaruh dan jadi drop. Sedangkan kalau suasana hati bahagia, karena seakan liburan tinggal di hotel, itu memacu kekebalan tubuh untuk lebih kuat. Hasilnya, mereka pun lebih cepat untuk sembuh,” katanya.

Meski begitu, Naya tetap mengingatkan pentingnya OTG tetap melaksanakan berbagai protokol kesehatan selama staysolation. “Walaupun kita tidak menyebarkan ke keluarga di rumah, tapi masih ada kemungkinan menyebarkan di hotel. Jadi tetap patuhi semua protokol kesehatan di hotel seperti breakfast di kamar atau tetap prasmanan tapi diambilkan petugas untuk menghindari kontak,” katanya.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

18 jam lalu

Ilustrasi perempuan sedang berada di kamar hotel. Unsplash.com/Eunice Stahl
Okupansi Hotel Libur Lebaran Meleset, PHRI Yogyakarta Soroti Aktivitas Homestay hingga Kos Harian

Okupansi rata-rata hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini meleset dari target 90 persen, hanya berkisar 80-an persen.


Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

20 jam lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com/Priscilla du Preez
Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

Psikolog mengatakan kondisi kesehatan mental seseorang ditentukan oleh berbagai faktor. Apa saja?


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

22 jam lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

2 hari lalu

Hotel Tentrem Yogyakarta. Foto: IG @hoteltentremyogyakarta.
Libur Lebaran Usai, PHRI Yogyakarta Langsung Garap Paket Wisata Syawalan Hotel

Paket syawalan usai libur Lebaran ini diharapkan menjadi satu pengobat melesetnya target okupansi hotel di Yogyakarta pada libur Lebaran ini.


Okupansi Hotel di Yogyakarta Meleset dari Target saat Libur Lebaran, Inikah Penyebabnya?

3 hari lalu

Ilustrasi interior hotel. Pixabay
Okupansi Hotel di Yogyakarta Meleset dari Target saat Libur Lebaran, Inikah Penyebabnya?

PHRI berharap tahun-tahun mendatang akan lebih banyak event untuk menjaring wisatawan datang ke Yogyakarta.


Karyawan Alami Burnout, Ini yang Perlu Dilakukan Atasan

3 hari lalu

Ilustrasi wanita lelah bekerja. Freepik.com
Karyawan Alami Burnout, Ini yang Perlu Dilakukan Atasan

Jika karyawan mengalami burnout, bukan hanya ia sendiri yang harus mencari solusi mengatasinya. Atasan juga perlu memperhatikan hal ini.


Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

5 hari lalu

Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com
Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

Kak Seto mengatakan game atau permainan dengan kekerasan dan konten negatif mesti dibersihkan karena berdampak buruk pada anak.


Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

5 hari lalu

Ilustrasi lansia. Mirror.co.uk
Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

Banyak warga senior yang merasa kesepian setelah masa pensiun sehingga mempengaruhi kesehatan mental dan fisik. Apa yang perlu dilakukan?


Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

5 hari lalu

Ilustrasi kemacetan arus mudik / balik. TEMPO/Prima Mulia
Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.


Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

7 hari lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi didampingi Dirjen Perhubungan Darat Hendro Sugiatno(kanan) dan Dirjen Perkeretaapian Mohamad Risal Wasal (kiri) menyampaikan keterangan pers usai rapat koordinasi di Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV, Badung, Bali, Minggu, 31 Desember 2023. Kementerian Perhubungan bersama berbagai pihak terkait melakukan evaluasi usai kemacetan parah pada Jumat malam (29/12) serta menyiapkan sejumlah rencana dan skema untuk mengantisipasi kemacetan khususnya selama masa libur tahun baru di jalan akses sekitar Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.