Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Tips Memelihara Ikan Hias Bagi Pemula, Jangan Kasih Makan Terlalu Banyak

image-gnews
Sekelompok ikan GloFish berenang di dalam akuarium hias.
Sekelompok ikan GloFish berenang di dalam akuarium hias.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selama pandemi Covid-19, berbagai kegiatan seru saat di rumah saja mulai banyak dilakukan masyarakat. Selain bercocok tanam, hobi baru yang tak kalah populer adalah memelihara ikan hias.

Bagi Anda yang baru memulai untuk memelihara ikan hias, beberapa kesalahan umum pun harus dipahami. Ini bertujuan agar ikan tetap sehat dengan lingkungan yang mendukung.

Pemilik usaha ikan hias ONDO, Wisnu Saputra membagikan empat tipsnya. Pertama, ia mengimbau agar pemilik ikan hias terlebih dahulu mengenal jenis-jenis ikan yang akan dibeli. Pasalnya, kebanyakan orang sering asal beli.

Ikan hias di toko ONDO milik Wisnu Saputra/ dok pribadi

“Misalnya mau beli ikan cupang, dia cuma bisa tinggal sendiri. Jadi harus siap tempat banyak kalau mau pelihara. Kalau dijadikan satu, pasti berantem. Kemudian cichlid Afrika, itu bisa bersama-sama satu akuarium, tapi hanya sejenisnya tidak bisa sama ikan lain,” katanya saat dihubungi Tempo.co pada 16 September 2020.

Selain memperhatikan jenis ikan, pria yang sudah lebih dari lima tahun berkecimpung dalam bisnis ikan hias itu mengatakan bahwa memahami konsistensi air juga wajib dilakukan. Sebab kebanyakan orang memelihara ikan dalam suhu yang tidak stabil sehingga membuat ikan stres dan akhirnya mudah mati.

“Terkait konsentrasi air, usahakan konsisten tidak naik turun. Artinya kalau disimpan di dalam ruangan, suhunya harus sama terus. Jangan misalnya di ruang kamar yang AC-nya dinyalakan saat tidur saja. Itu membuat konsistensi air dingin, lalu normal. Kalau mau dingin, ya full AC sekalian. Kalau mau biasa, tanpa pendingin sekalian,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menguras kolam ikan juga diingatkan Wisnu. Ia mengatakan bahwa banyak orang sering mengganti seluruh isi air yang sebenarnya membuat ikan harus beradaptasi kembali. Padahal yang benar, kolam ikan seharusnya diganti airnya 10 hingga 20 persen saja.

Ikan hias di toko ONDO milik Wisnu Saputra/ dok pribadi

“Jadi bukan menguras semua ya. Tapi cukup satu atau dua gayung saja cukup. Karena kalau ganti full, parameter air di akuarium berubah drastis dan memaksa ikan beradaptasi lagi. Sedangkan air yang diganti baru sedikit itu bisa membawa mineral itu baik untuk dikonsumsi tanaman hiasnya,” katanya.

Terakhir terkait memberi makan ikan hias. Menurut Wisnu, para pemula sering memberi makan terlalu banyak ikan hias mereka. Padahal, makanan yang tak termakan justru menjadi amoniak dan racun untuk ikan. Oleh karena itu, penting memberi makan dengan takaran yang tepat.

“Memang tidak bisa dipatok jumlahnya. Tapi caranya begini, jangan langsung diberi banyak. Kasi sedikit, kalau habis, kasi lagi sampai sisa. Itu dijadikan patokan berapa banyak makanan mereka. Jangan lupa untuk mengangkat sisa makanan agar tidak jadi kotoran yang membahayakan ikan juga,” katanya.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

10 jam lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

1 hari lalu

Ilustrasi bau badan. shutterstock.com
Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.


Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

2 hari lalu

Ilustrasi belanja. Shutterstock
Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

3 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

7 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

7 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


4 Tips Merawat Ikan Peliharaan Setelah Ditinggal Mudik

8 hari lalu

Pengunjung mengambil gambar instalasi ikan mas di dalam akuarium dan lampu warna-warni bertema perayaan musim Natal di Art Aquarium Museum di Tokyo, Jepang 1 Desember 2023. Pameran ini menampilkan sekitar 5.000 ikan mas ini berlangsung hingga 27 Desember. REUTERS/Kim Kyung -Hoon
4 Tips Merawat Ikan Peliharaan Setelah Ditinggal Mudik

Beberapa jenis ikan hias mudah stres saat habitatnya tidak mendukung kondisi yang optimal. Lakukan sejumlah langkah ini setelah ikan ditinggal mudik.


Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

12 hari lalu

Ikan sarden. Pixabay.com/Dana Tentis
Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

Mengganti daging merah dengan ikan seperti ikan sarden, herring, hingga ikan teri dapat mencegah 750 ribu kematian setiap tahun pada 2050.


Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

13 hari lalu

Ilustrasi kemacetan arus mudik / balik. TEMPO/Prima Mulia
Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.


Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

15 hari lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi didampingi Dirjen Perhubungan Darat Hendro Sugiatno(kanan) dan Dirjen Perkeretaapian Mohamad Risal Wasal (kiri) menyampaikan keterangan pers usai rapat koordinasi di Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV, Badung, Bali, Minggu, 31 Desember 2023. Kementerian Perhubungan bersama berbagai pihak terkait melakukan evaluasi usai kemacetan parah pada Jumat malam (29/12) serta menyiapkan sejumlah rencana dan skema untuk mengantisipasi kemacetan khususnya selama masa libur tahun baru di jalan akses sekitar Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.