Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ingin Usaha Sukses Terbangun, Perhatikan Hal Krusial Berikut

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pebisnis sukses atau orang kaya. freepik.com
Ilustrasi pebisnis sukses atau orang kaya. freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah bisnis tak langsung sukses dalam sekejap. Banyak yang dulunya usaha rintisan kecil dengan berbagai kesulitan. Tidak sedikit yang tumbang, banyak pula yang berhasil melewati tantangan.

Di dunia, sekitar 66 persen bisnis mengalami kegagalan dalam kurun waktu 10 tahun namun ada peluang agar seorang pebisnis dapat menjadikan bisnisnya sukses untuk jangka panjang. Tidak ada cara pasti untuk menjamin kesuksesan sebuah usaha tetapi dengan prosedur yang tepat, Anda dapat melakukan beberapa strategi dasar untuk sukses. Dilansir dari Forbes, berikut lima langkah terpenting yang dapat memicu kesuksesan yang solid bagi pemilik bisnis kecil dalam jangka panjang.

Buktikan konsep
Alih-alih menuangkan semua waktu dan uang ke dalam konsep yang belum terbukti, minimalkan risiko secara signifikan dengan meneliti sebuah ide terlebih dulu. Anda perlu memastikan sedang memecahkan masalah. Alih-alih memikirkan bisnis dalam kaitan dengan fitur produk, fokuslah pada masalah pelanggan dan bagaimana membantu mereka mengatasinya. Meskipun riset awal adalah suatu keharusan, ingatlah bisnis Anda akan berkembang seiring waktu dan perubahan pasar. Jangan takut untuk meninjau kembali penelitian awal dan bersikap fleksibel saat keadaan berubah.

Optimalkan keuangan
Keuntungan sering kali bergantung pada seberapa baik Anda mengelola keuangan. Sejak masa-masa awal, setiap startup membutuhkan akuntansi yang kuat. Anggarkan dana usaha seperti halnya uang pribadi. Buat anggaran untuk setiap kategori pengeluaran dan periksa setidaknya sekali seminggu. Disarankan juga agar bisnis baru menjaga biaya tetap rendah sejak awal. Jika ragu, pekerjakan seorang akuntan untuk mengelola pembukuan. Ini bisa menjadi uang terbaik yang pernah Anda belanjakan, terutama jika memiliki model bisnis yang rumit.

Baca juga: Mau Terjun ke Usaha Ritel, Jangan Lupa Perhatikan Tren

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pastikan tidak ada isu legalitas
Seberapa kuat Anda dapat mempertahankan ide bisnis? Seberapa besar kemungkinan perusahaan lain dapat mengklaim mereka memiliki bisnis, produk, atau bahkan nama Anda? Bekerja samalah dengan profesional pajak atau pengacara untuk memastikan Anda tidak akan menemukan masalah hukum di kemudian hari. Hal-hal seperti hak cipta atau paten, merek dagang, dan pajak harus diisi dengan benar. Lindungi bisnis dari awal dengan memberlakukan legalitas. Upaya awal ini dapat membantu bisnis menghindari kemungkinan tuntutan hukum beberapa tahun ke depan.

Bangun komunikasi dengan orang lain
Iklan berbayar dapat mengembangkan bisnis tapi dengan biaya yang lumayan tinggi. Jika ingin melihat pertumbuhan organik yang riil dengan anggaran yang sedikit, jalin hubungan komunikasi yang baik dengan orang lain. Anda membutuhkan orang lain untuk mendukung bisnis, baik itu kolega, mentor, karyawan, atau rujukan dari mulut ke mulut.

Jangan pernah berhenti belajar
Menjadi bos tidak membebaskan dari kewajiban pengembangan diri. Memulai usaha membutuhkan kecerdasan tetapi itu tidak berarti Anda tahu segalanya. Menumbuhkan pola pikir yang terus berkembang dapat menghasilkan ide dan produk yang lebih inovatif serta meningkatkan budaya perusahaan. Pemimpin bisnis yang berhenti belajar berhenti tumbuh. Jadi, kelilingi diri dengan orang-orang yang menantang dan mendidik.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

1 hari lalu

Philanthropy Asia Summit 2024 di Singapura pada 15 April 2024
Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.


Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

1 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi. TEMPO/Tony Hartawan
Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.


Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

1 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK, Friderica Widyasari Dewi (kiri) berdialog dengan pelajar saat Kegiatan Edukasi Keuangan di Indonesia Banking School, Jakarta, Senin, 22 Januari 2024. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyelenggarakan kegiatan Edukasi Keuangan terkait investasi, pinjaman hingga perencanaan keuangan yang diikuti sekitar 1.500 pelajar secara luring dan daring guna meningkatkan literasi keuangan masyarakat khususnya bagi pelajar. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.


OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak di Tengah Pelemahan Rupiah

1 hari lalu

Ilustrasi belanja / kelas menengah. ANTARA/Adwit B Pramono
OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak di Tengah Pelemahan Rupiah

OJK memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.


10 Perusahaan Timah Terbesar di Dunia, Ada PT Timah

2 hari lalu

Pemandangan udara sejumlah poton kayu saat mengeruk dasar laut untuk deposit bijih timah di lepas pantai Toboali, di pantai selatan pulau Bangka, 1 Mei 2021. Pulau Bangka telah dieksploitasi secara besar-besaran di darat, dan meninggalkan bagian-bagian pulau. REUTERS/Willy Kurniawan
10 Perusahaan Timah Terbesar di Dunia, Ada PT Timah

Berikut ini deretan perusahaan timah terbesar di dunia berdasarkan jumlah produksinya pada 2023, didominasi oleh pabrik Cina.


Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

2 hari lalu

Seremoni program Kemitraan Australia-Indonesia untuk Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur, yang akan menggabungkan modal pemerintah dan swasta untuk mempercepat investasi, 19 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

Australia lewat pendanaan campuran mengucurkan investasi transisi net zero di Indonesia melalui program KINETIK


7 Alasan Resign Mendadak yang Tepat dan Tetap Profesional

4 hari lalu

Ada beberapa alasan resign mendadak yang bisa Anda gunakan saat ingin mengundurkan diri. Pastikan Anda mengkomunikasikan dengan HRD. Foto: Canva
7 Alasan Resign Mendadak yang Tepat dan Tetap Profesional

Ada beberapa alasan resign mendadak yang bisa Anda gunakan saat ingin mengundurkan diri. Pastikan Anda mengkomunikasikan dengan HRD.


10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

6 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist. Foto: Canva
10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.


Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

7 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com/Priscilla du Preez
Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

Psikolog mengatakan kondisi kesehatan mental seseorang ditentukan oleh berbagai faktor. Apa saja?


5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

7 hari lalu

Ilustrasi wanita karier. Shutterstock.com
5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.