Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nicholas Saputra Bagi Kisah Bersepeda 120 Km dan Resep agar Tak Lelah

Reporter

image-gnews
Nicholas Saputra. TEMPO/Budi Setyarso
Nicholas Saputra. TEMPO/Budi Setyarso
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Sepeda Sedunia diperingati pada 3 Juni. Aktor Nicholas Saputra yang kerap mengunggah cuplikan aktivitas bersepeda di media sosial pun bicara tentang olahraga yang ia gandrungi itu.

Jika harus bepergian ke kota-kota lain untuk urusan pekerjaan, dia akan sengaja tinggal lebih lama untuk menjelajahi daerah tersebut dengan cara bersepeda.

"Paling jauh 120 kilometer, Yogya-Magelang-Yogya, di Bali juga begitu, Seminyak-Jatiluwih 100 kilometer," kata Nicholas di Jakarta, Kamis, 3 Juni 2021.

Tentu butuh latihan agar bisa menempuh jarak sejauh itu. Meski melelahkan, prosesnya selalu dinikmati. Ketika terlalu sibuk untuk bersepeda, proses dimulai dari nol lagi.

Bagi pemain film "Ada Apa Dengan Cinta?" serta "Aruna & Lidahnya" itu, sepeda adalah sarana untuk berolahraga daripada transportasi sebab aktivitasnya berbeda dengan pekerja kantor yang bisa menyimpan barang-barang seperti baju ganti, kemudian mandi di kantor setelah menggowes sepeda dari rumah.

"Bike to work enggak mungkin karena bawa gembolan, mesti mandi lagi. Saya kan bukan kerja kantoran yang office hours, yang bawaannya terukur," ujar Nicholas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Banyak pesepeda yang memilih untuk menjalankan hobi bersama komunitas, tapi Nicho lebih senang bersepeda dalam rombongan kecil, maksimal lima orang, meski pada kenyataannya dia lebih sering bersepeda berdua atau bertiga saja. Agar bisa tetap bersepeda secara aman, pakar kesehatan mengingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, terutama mengenakan masker dan menjaga jarak selama bersepeda.

Dikutip dari Medical News Today, bersepeda punya banyak manfaat untuk kesehatan dan kebugaran, seperti meningkatkan kesehatan jantung, mengurangi tekanan darah, mengurangi lemak dan massa tubuh, meningkatkan kesehatan paru-paru, dan kesehatan mental.

Bersepeda juga berguna untuk kebugaran tubuh dan bisa jadi pilihan banyak orang sebab berdampak rendah serta merangsang daerah motorik di sistem saraf pusat dan mengaktifkan korteks serebral yang membantu meningkatkan pembelajaran serta keseimbangan motorik.

Baca juga: Nicholas Saputra Suka Isu Lingkungan Berawal dari Terpaksa...

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

7 jam lalu

Aktivitas warga saat berolahraga di hari bebas kendaran bermotor (CFD) di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu, 24 Desember 2023. Warga memanfaatkan libur Natal dengan berolahraga seperti berlari, bersepeda, dan berjalan di area Car Free Day. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

Pertanyaan sering muncul: manakah yang lebih efektif untuk menurunkan berat badan? Apakah berlari lebih baik dari bersepeda, atau justru sebaliknya?


Drama Suho EXO dan Nicholas Saputra Tayang di Viu April 2024

20 hari lalu

Missing Crown Prince. (dok. Viu)
Drama Suho EXO dan Nicholas Saputra Tayang di Viu April 2024

Libur Lebaran Viu menghadirkan beragam tayangan baru


Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

23 hari lalu

Ilustrasi olahraga di rumah saat berpuasa. Shutterstock
Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

Tak sekadar beraktivitas fisik, olahraga saat berpuasa Ramadan juga ada ketentuannya. Kapan waktu yang tepat dilakukan?


8 Olahraga Saat Berpuasa Ini Ramadan Friendly, Mau Coba yang Mana?

23 hari lalu

Ilustrasi Kegiatan Bersepeda/Brompton
8 Olahraga Saat Berpuasa Ini Ramadan Friendly, Mau Coba yang Mana?

Meskipun sedang berpuasa Ramadan, beberapa latihan fisik ini disarankan dapat dilakukan dengan optimal. Apa saja?


Julia Barretto dan Lee Sang Heon Bagikan Cerita di Balik Layar Secret Ingredient

31 hari lalu

Nicholas Saputra, (kiri), Julia Barretto (tengah), Lee Sang Heon (kanan) membintangi serial Secret Ingredient. Dok. Viu
Julia Barretto dan Lee Sang Heon Bagikan Cerita di Balik Layar Secret Ingredient

Main bareng Nicholas Saputra, Julia Barretto dan Lee Sang Heon menceritakan kesan pertama ketika mereka bertemu untuk serial Secret Ingredient.


Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

34 hari lalu

Reza Rahadian dan BCL dalam film My Stupid Boss.  foto: dok. Falcon Pictures
Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.


Dian Sastro dan Nicholas Saputra Berpasangan dalam 5 Film, Bukan Cuma Ada Apa dengan Cinta

34 hari lalu

Pemeran film romantis yang populer di tahun 2002, Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra menghadiri konfrensi pers film Ada Apa Dengan Cinta 2 di The Hall Senayan City, Jakarta, 15 Februari 2016. TEMPO/Nurdiansah
Dian Sastro dan Nicholas Saputra Berpasangan dalam 5 Film, Bukan Cuma Ada Apa dengan Cinta

Dian Sastro dan Nicholas Saputra kerap dipasangkan dalam sebuah produksi film. Setelah Ada Apa dengan Cinta, berikut film lainnya mereka berdua.


42 Tahun Dian Sastro, Perjalanan Film Tokoh Cinta dalam AADC: Bintang Jatuh hingga Ratu Adil

36 hari lalu

Gaya makeup Dian Sastro saat menghadiri press screening Ratu Adil/Foto: Instagram/Dian Sastro
42 Tahun Dian Sastro, Perjalanan Film Tokoh Cinta dalam AADC: Bintang Jatuh hingga Ratu Adil

Sudah hampir 2 dekade Dian Sastro berkiprah dalam dunia perfilman Indonesia. Bermula membintangi film Bintang Jatuh karya Rudi Sudjarwo.


Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

51 hari lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
Mobil Dilarang, Wisatawan yang ke 12 Destinasi Ini Harus Rela Jalan Kaki atau Naik Perahu

Destinasi bebas mobil ini menawarkan tempat pelarian dari hiruk-pikuk kehidupan modern.


Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

59 hari lalu

Presiden Joko Widodo menyapa warga Manado saat berkunjung di salah satu pusat perbelanjaan di Manado, Kamis, 22 Februari 2024. Joko Widodo didampingi sejumlah menteri, menyempatkan waktu luangnya untuk menyapa warga di sela waktu kunjungan kerjanya selama dua hari di Sulawesi Utara. ANTARA FOTO/Adwit Pramono
Jokowi Bagi-bagi Sepeda, Warga Diminta Ucapkan Pancasila bukan Nama Ikan

Presiden Jokowi kembali membagikan sepeda ke warga ketika berkunjung ke Kota Bitung, Sulawesi Utara, Jumat, 23 Februari 2024.