Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Manfaat Sarapan yang Sering Terlupakan

Reporter

image-gnews
Ilustrasi sarapan. Pixabay.com
Ilustrasi sarapan. Pixabay.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sarapan, sejatinya sebagai makanan pertama yang masuk ke dalam tubuh setelah puasa sepanjang malam karena tidur. Banyak ahli menyatakan bahwa sarapan merupakan waktu makan terpenting dibandingkan dengan makan siang dan makan malam.

Hal ini karena sarapan menyediakan energi (berupa kalori) untuk menjalani aktivitas pada hari tersebut. Front Hum Neurosci mengutip dari berbagai ahli bahwa anak-anak yang terbiasa mengkonsumsi sarapan lebih memiliki nutrisi dan mikronutrien yang lebih banyak, kadar total lemak dan kolesterol dalam tubuh lebih rendah, dan memiliki body mass index (BMI) yang cenderung normal. 

Hal tersebut tentu berdampak pada kebugaran tubuh dan keaktifan berperilaku, kognisi, dan prestasi di sekolah. Anak yang mengkonsumsi makanan memiliki performa kognitif yang cenderung tinggi, seperti pada perhatian terhadap sesuatu dan pengingat.

Berbanding terbalik dengan anak yang jarang mengkonsumsi sarapan. Mereka cenderung lebih pasif secara fisik dan memiliki tingkat kebugaran yang lebih rendah. Selain itu, Cahill, peneliti dan akademisi di bidang kesehatan, pernah melakukan penelitian dan menemukan terdapat peningkatan penyakit jantung koroner sebesar 27 persen di Amerika Utara karena meninggalkan sarapan.

Menunda sarapan hingga makan siang dan malam dapat menimbulkan beberapa penyakit seperti diabetes, jantung, dan kualitas nutrisi yang rendah. Meninggalkan sarapan juga menjadi pemantik gaya hidup tidak sehat seperti mengkonsumsi alkohol dan merokok, serta berefek pada prestasi di sekolah, suasana hati yang cepat berubah, dan gejala depresi. Gaya hidup seperti ini dapat mengakibatkan stres kronis yang dapat meningkatkan kerentanan atas penyakit kardiometabolik.

Manfaat sarapan akan menjadi maksimal jika dikonsumsi dengan makanan bergizi dan pada waktu yang tepat. Para ahli juga menyarankan sarapan terdiri atas 25%-30% konsumsi harian manusia. Menurut Dr. Nicolas Lague, sarapan yang baik setidaknya berisi protein, mineral, mikronutrisi, vitamin, serta serat.

Ketika sarapan, ia menyarankan untuk meminum air; sereal karena kaya akan karbohidrat, namun harus pintar-pintar memilih sereal karena banyak yang hanya berisi gula berlebihan; protein seperti daging, telur, dan kacang-kacangan; serta, buah dan sayur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berdasarkan Sharon Collison, seorang ahli gizi dan instruktur klinis nutrisi Universitas Delaware, waktu yang tepat untuk sarapan adalah satu jam setelah bangun tidur. Sejalan dengan Collins, Kim Larson, seorang ahli gizi dan pendiri Total Health, menyatakan bahwa sarapan yang baik adalah ketika setelah bangun tidur. Sebab, semakin cepat sarapan setelah bangun tidur dapat meningkatkan metabolisme tubuh.

JACINDA NUURUN ADDUNYAA 

Baca: Sarapan Bukan Hanya Soal Perut Kenyang, Tapi..

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

50 detik lalu

Petugas Bea dan Cukai tengah melakukan pengecekan pita cukai rokok di Kantor Bea dan Cukai, Jakarta, Selasa 19 Desember 2023. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan 17 juta pita cukai baru untuk memenuhi kebutuhan pada awal tahun 2024. Hal ini juga sejalan dengan penyesuaian tarif cukai hasil tembakau (CHT) pada tahun depan. Tempo/Tony Hartawan
Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.


Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

17 jam lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.


Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

3 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari Penderita Diabetes

Berikut makanan yang sebaiknya Anda hindari jika Anda menderita diabetes.


5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

3 hari lalu

Trombosit memiliki peranan penting, yakni dalam hal pembekuan darah. Oleh sebab itu, penting mengetahui cara menaikkan trombosit secara alami. Foto: Canva
5 Makanan yang Bisa Meningkatkan Kadar Trombosit

Kadar trombosit bisa ditingkatkan secara alami dengan mengonsumsi makanan berikut.


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

3 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

3 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

4 hari lalu

Ilustrasi wanita makan cokelat. Freepik.com/Kroshka__Nastya
Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

4 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

5 hari lalu

Prami menyuguhkan makanan kepada penumpang kereta suite class compartment saat joy ride Jakarta-Cirebon, Rabu, 4 Oktober 2023. (Martha Warta Silaban/Tempo)
Begini Cara Pesan Makanan di Kereta Api secara Online yang Mudah

Berikut ini tata cara pesan makanan di kereta api secara online untuk orang lain melalui situs PT Reska Multi Usaha dan aplikasi Access by KAI.


Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

5 hari lalu

Hidangan Lebaran Prilly Latuconsina (Instagram/@prillylatuconsina96)
Hidangan Lebaran Penuh Kolesterol, Inilah 10 Makanan dan Minuman yang Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol

Makanan dan minuman ini bisa menjadi alternatif pilihan untuk mengurangi kadar kolesterol dalam darah.