Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

WHO: 1,1 Juta Orang Meninggal Setiap Tahun Akibat Virus Hepatitis B dan C

Reporter

image-gnews
Ilustrasi hepatitis. Shutterstock.com
Ilustrasi hepatitis. Shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini, 28 Juli 2021, dunia memperingati Hari Hepatitis Sedunia. Dilansir dari laman resmi World Health Organization (WHO) , peringatan Hari Hepatitis Sedunia dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai penyakit akibat virus yang menginfeksi hati tersebut. Hingga kini, terdapat lima varian virus Hepatitis yang bisa menginfeksi manusia, yakni Hepatitis A, B, C, D, dan E. 

Namun virus Hepatitis B dan C merupakan dua virus yang paling umum ditemui. Data dari WHO menunjukkan bahwa 1,1 juta orang meninggal setiap tahunnya karena dua virus tersebut. Selain itu, tingkat infeksi per tahunnya mencapai 3,3 juta orang pertama tahun. 

Saking umumnya kedua penyakit tersebut, beberapa orang masih kebingungan dengan pemahaman tentang Hepatitis B dan C. Dilansir dari laman resmi RSUP dr. Sardjito, Hepatitis B dan C merupakan penyakit yang disebabkan oleh dua virus yang berbeda, yakni masing-masing HBV dan HBC. Kedua virus tersebut dapat ditularkan melalui penggunaan jarum suntik yang bersamaan, hubungan seksual, tranfusi, penularan ibu ke bayi, penggunaan alat cukur atau sikat gigi.

Beberapa gejala pun bisa ditimbulkan oleh Hepatitis B dan C. Secara umum, gejala penyakit hepatitis adala, sebagaimana dilansir dari On Health, adalah kelelahan, mual, demam, dan sakit perut. Selain itu, gejala khas hepatitis m, yakni berubahnya bola mata dan kulit menjadi kuning dan berubahnya warna air kencing menjadi gelap, juga akan terjadi apabila hepatitis tak segera ditangani. Hepatitis yang tidak segera ditangani akan menjadi penyakit hati yang sangat serius, seperti kerusakan dan kanker hati. 

Tingkat kekronisan yang ditimbulkan oleh Hepatitis B dan C berbeda. Dilansir dari laman resmi RSUP dr. Sardjito, Hepatitis C lebih sering menimbulkan kanker hati daripada Hepatitis B. Kemungkinan terjadinya kanker hati pada penderita Hepatitis C adalah 25 persen, sementara pada penderita Hepatitis B adalah 5 hingga 10 persen. 

Sementara itu, kemungkinan terjadinya sirosis hati lebih besar pada Hepatitis B. Kemungkinan terjadinya sirosis hati pada penderita Hepatitis B adalah 30 persen, sedangkan pada penderita Hepatitis C sebesar 10 hingga 15 persen. 

Upaya penanganan kedua virus tersebut dapat dilakukan dengan pemberian obat. Virus Hepatitis B dapat ditekan dengan obat hingga tidak terdeteksi, tetapi belum bisa dipastikan hilang dari tubuh. Sementara itu, virus Hepatitis C adalah virus pertama di dunia yang bisa dimatikan dengan obat.

Selain pengobatan hepatitis, upaya pencegahan juga dapat dilakukan. Berbagai upaya pencegahan hepatitis dapat dilakukan dalam rangka memperingati Hari Hepatitis Sedunia. Pola hidup yang sehat, olahraga rutin, dan makan teratur bisa menjadi upaya pencegahan hepatitis. Selain itu, beberapa upaya yang lebih spesifik juga bisa dilakukan. Beberapa upaya tersebut, antara lain sterilisasi instrumen kesehatan, membuang jarum disposable ke tempat khusus, perilaku seksual yang aman, tidak memakai jarum secara bergantian, skrining ibu hamil pada awal dan pada trimester 3 kehamilan, skrining populasi risiko tinggi, dan imunisasi.

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca: Hari Hepatitis Sedunia, Penghormatan Buat Baruch Blumberg Penemu Virus Hepatitis

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


WHO: Virus Hepatitis Sebabkan 3,5 Ribu Orang Meninggal Setiap Hari

9 hari lalu

Ilustrasi hepatitis. Shutterstock
WHO: Virus Hepatitis Sebabkan 3,5 Ribu Orang Meninggal Setiap Hari

Hepatitis B menyebabkan 83 persen kematian dan hepatitis C menyumbang 17 persen di dunia.


Jenis-jenis Imunisasi yang Harus Diberikan kepada Anak Usia di Bawah 1 tahun

51 hari lalu

Petugas medis meneteskan vaksin polio pada anak balita dalam pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio tahap kedua di kantor kelurahan Mojolangu, Malang, Jawa Timur, Senin 19 Februari 2024. Pelaksanaan Sub PIN polio tahap kedua tersebut menyasar 100.380 anak di Kota Malang yang sebelumnya sudah menerima imunisasi polio tahap pertama dalam program penuntasan penanganan Kejadian Luar Biasa (KLB) polio di provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan DI Yogyakarta. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
Jenis-jenis Imunisasi yang Harus Diberikan kepada Anak Usia di Bawah 1 tahun

Pemberian imunisasi bisa dilakukan saat anak baru lahir hingga berusia 12 bulan.


Bahaya Sabu yang Dikonsumsi Ammar Zoni dalam Tiga Kasus Narkoba

16 Desember 2023

Ilustrasi sabu. Reuters
Bahaya Sabu yang Dikonsumsi Ammar Zoni dalam Tiga Kasus Narkoba

Ketiga kalinya Ammar Zoni kembali lagi terciduk mengonsumsi narkoba jenis sabu. Ini bahaya mengonsumsinya bagi kesehatan.


85 Tahun Kematian Mustafa Kemal Ataturk Presiden Turki Pertama, Mengapa Sukarno Mengaguminya?

11 November 2023

Mustafa Kemal Ataturk (wikipedia)
85 Tahun Kematian Mustafa Kemal Ataturk Presiden Turki Pertama, Mengapa Sukarno Mengaguminya?

Mustafa Kemal Ataturk adalah pendiri sekaligus presiden pertama Turki. Ia menjadi inspirasi bagi banyak orang, termasuk Sukarno. Kenapa?


Kebiasan Begadang dan Risiko Kerusakan Hati

4 Oktober 2023

Ilustrasi Liver. Shutterstock
Kebiasan Begadang dan Risiko Kerusakan Hati

Sejumlah penelitian membuktikan kebiasaan begadang dapat menimbulkan risiko kerusakan hati. Salah satunya hati tidak mampu lagi menyaring racun.


Awas, Perlemakan Hati Bisa Sebabkan Kanker Hati

20 September 2023

Ilustrasi Liver. Shutterstock
Awas, Perlemakan Hati Bisa Sebabkan Kanker Hati

Perlemakan hati merupakan fase awal sirosis dan kanker hati yang diakibatkan lemak yang menumpuk di liver.


Memahami Gagal Hati, Penyakit yang Merenggut Nyawa Steve Harwell

5 September 2023

Steve Harwell. Wikipedia/Flickr-Eva Rinaldi
Memahami Gagal Hati, Penyakit yang Merenggut Nyawa Steve Harwell

Penyanyi Steve Harwell meninggal karena gagal hati akut. Berikut penjelasan lebih jauh tentang penyakit yang menghilangkan fungsi liver ini.


Cara Mencegah Penularan Hepatitis B dari Ibu ke Anak

31 Juli 2023

Ilustrasi Virus Hepatitis. shutterstock.com
Cara Mencegah Penularan Hepatitis B dari Ibu ke Anak

Pemerintah melakukan berbagai langkah penanggulangan untuk mengurangi risiko penularan hepatitis B dari ibu ke anak. Berikut caranya.


Hepatitis B Banyak Ditularkan dari Ibu ke Anak, Begini Penjelasannya

30 Juli 2023

Ilustrasi hepatitis. Shutterstock
Hepatitis B Banyak Ditularkan dari Ibu ke Anak, Begini Penjelasannya

Di Indonesia, menurut Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kemenkes, kebanyakan kasus hepatitis B ditularkan dari ibu ke anak.


Lengkap, Kenali Perbedaan Hepatitis A, B, dan C

29 Juli 2023

Ilustrasi hepatitis. Shutterstock
Lengkap, Kenali Perbedaan Hepatitis A, B, dan C

Hepatitis A, umumnya bergejala khas akan tetapi dapat sembuh sendiri dengan penanganan yang tepat. Bagaimana dengan hepatitis B, dan hepatitis C?