Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Benarkah Minum Susu Hangat Sebelum Tidur Bisa Mengatasi Susah Tidur?

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Saran yang mungkin sering Anda dengar untuk mengatasi susah tidur adalah minum susu hangat sebelum tidur. Namun, bagaimana susu hangat benar-benar membantu mengatasi susah tidur?

Susu mengandung berbagai nutrisi yang bagus untuk kesehatan tubuh Anda, seperti protein, lemak sehat, kalsium, vitamin B, dan vitamin D. Minum susu juga disinyalir dapat membantu seseorang untuk tidur.

"Ada teori berbeda tentang nutrisi spesifik susu dan tidur," kata Direktur Pendidikan Nutrisi di Dewan Susu Arizona, Terri Verason, seperti dikutip Tempo dari laman Greatist, Senin, 22 Februari 2021. Salah satu teori populer mengaitkan kandungan triptofan pada susu dengan tidur.

Triptofan, lanjut Verason, adalah prekursor untuk seratonin dan mungkin merupakan senyawa dalam susu yang membantu tidur dan meningkatkan relaksasi. Jika ada cukup triptofan dalam susu untuk meningkatkan serotonin, hal ini bisa mempengaruhi bahan kimia lain yang menginduksi tidur, yaitu melatonin.

Minum susu di malam hari secara tidak langsung akan membantu tubuh memproduksi melatonin. Melatonin inilah yang akan mempersiapkan tubuh untuk istirahat malam yang berkualitas.

Teori lainnya menyatakan susu memiliki kandungan protein yang mengesankan, yakni 8 gram per 8 ons. Beberapa studi telah menemukan bahwa makan makanan berprotein tinggi bisa meningkatkan kualitas tidur. Tetapi, Verason mengatakan bahwa protein susu belum dipelajari secara khusus.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Teori yang lain mengatakan bahwa suhu susu lah yang berpengaruh. Minum segelas susu hangat sebelum tidur bisa merelaksasi tubuh, akibatnya tubuh tidak mengalami sulit tidur.

"Meskipun belum ada penelitian yang membandingkan suhu susu dan dampaknya terhadap tidur, minuman hangat dapat memiliki efek menenangkan pada sistem saraf yang mungkin membuat susu hangat lebih efektif membantu Anda tertidur," kata ahli diet, Erin Palinski-Wade, dalam laman Greatist.

AMELIA RAHIMA SARI

Baca juga: Minum Susu Tak Boleh Lebih dari 3 Kali Sehari, Ini Sebabnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

1 hari lalu

Ilustrasi tidur gelisah atau sulit tidur. Shutterstock
Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

Pilihan makanan adalah pertimbangan penting untuk memastikan kualitas tidur yang baik. ada yang bisa membantu tidur sementara lain merusaknya.


Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

2 hari lalu

Petugas Bea dan Cukai tengah melakukan pengecekan pita cukai rokok di Kantor Bea dan Cukai, Jakarta, Selasa 19 Desember 2023. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan 17 juta pita cukai baru untuk memenuhi kebutuhan pada awal tahun 2024. Hal ini juga sejalan dengan penyesuaian tarif cukai hasil tembakau (CHT) pada tahun depan. Tempo/Tony Hartawan
Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.


Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

5 hari lalu

Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

Berikut waktu tidur ideal agar kesehatan tubuh terus terjaga. Jangan tidur terlalu malam bila tak ada kepentingan khusus.


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

6 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

7 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

7 hari lalu

Ilustrasi tidur di dalam mobil. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

Tidur singkat atau power nap dapat membantu masyarakat menjaga kesehatan fisik dan mental selama perjalanan jauh dengan kendaraan. Kenapa penting?


Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

7 hari lalu

Wanita mengalami susah tidur atau insomnia. Freepik.com/Jcomp
Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

Penelitian menunjukkan hampir 60 persen perempuan mengalami insomnia. Kualitas tidur mereka diklaim lebih buruk dari lawan jenis.


7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

8 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

Beberapa tips ini bisa Anda lakukan jika ingin tidur nyenyak di pesawat.


Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

9 hari lalu

Iced Matcha Latte. Shutterstock
Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

Perjalanan arus balik Lebaran menjadi momen melelahkan. Saat melakukan perjalanan malam, Begadang mungkin tak terhindarkan.


Jangan Remehkan Tidur Singkat untuk Kesehatan Saat Jalani Arus Mudik

9 hari lalu

Ilustrasi tidur di dalam mobil. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Jangan Remehkan Tidur Singkat untuk Kesehatan Saat Jalani Arus Mudik

Praktisi Kesehatan Masyarakat Ngabila Salama mengatakan tidur singkat atau yang lebih dikenal dengan power nap dapat membantu menjaga kesehatan