Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Lama Waktu yang Dibutuhkan untuk Membentuk Kebiasaan Baru

image-gnews
Ilustrasi mengaji. Tempo/Budi Purwanto
Ilustrasi mengaji. Tempo/Budi Purwanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Membentuk kebiasaan baru yang positif adalah keinginan banyak orang. Kebiasaan-kebiasaan tersebut dapat memungkinkan seseorang untuk menjalani hidup yang lebih baik. Sayangnya, kebiasaan baru tidak bisa dibentuk secara instan. Prosesnya memerlukan kesabaran dan konsistensi.

Pada tahun 1960, seorang ahli bedah plastik Maxwell Maltz menuliskan bahwa waktu yang dibutuhkan untuk membentuk kebiasaan baru adalah sekitar 21 hari. Melansir dari laman James Clear, hal tersebut didasarkan pada pengamatan Maltz terhadap pasien-pasiennya ketika menyesuaikan diri dengan situasi baru.

Buku yang ditulis Maxwell Maltz menjadi populer dan terjual lebih dari 30 juta eksemplar. Selama beberapa dekade setelahnya, karya Maltz banyak mempengaruhi pemikiran tokoh-tokoh besar seperti Zig Ziglar, Brian Tracy hingga Tony Robbins

Semakin banyak orang yang membaca karya Maltz, semakin banyak pula masyarakat yang meyakini bahwa dibutuhkan 21 hari untuk membentuk kebiasaan baru. Akan tetapi, orang-orang mulai lupa bahwa Maltz mengatakan jika 21 hari adalah waktu ‘minimal’.

Pernyataan Maltz memiliki kelemahan karena hanya bersumber dari pengamatan di sekitar. Perkiraan lama waktu pembentukan kebiasaan baru yang lebih saintifik dijelaskan oleh peneliti psikologi kesehatan di University College London, Phillippa Lally, dalam tulisannya yang terbit di European Journal of Social Psychology.

Lally meneliti kebiasaan 96 orang selama 12 pekan. Masing-masing orang diminta memilih satu kebiasaan baru dan melaporkan apakah mereka melakukan perilaku tersebut atau tidak setiap harinya.

Sebagian orang yang diteliti memilih kebiasaan sederhana seperti minum satu botol air ketika makan siang. Sebagian lagi memilih kebiasaan yang lebih sulit seperti berlari 15 menit sebelum makan malam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa waktu yang dibutuhkan untuk membentuk kebiasaan baru bisa bervariasi pada setiap orang, mulai dari 18 hingga 254 hari. Akan tetapi, waktu rata-ratanya adalah 66 hari.

Para peneliti juga menemukan bahwa hilangnya satu kesempatan untuk melakukan kebiasaan baru tidak akan mempengaruhi proses keseluruhan. Dengan kata lain, tidak masalah jika kita berbuat kesalahan sesekali.

SITI NUR RAHMAWATI

Baca juga:

5 Strategi untuk Membentuk Kebiasaan Baru yang Positif

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tanpa Disadari, 6 Perilaku yang Tampak Tak Berbahaya Ini Bikin Otak Cepat Tua

14 Februari 2024

Ilustrasi wanita makan burger. TEMPO/Subekti
Tanpa Disadari, 6 Perilaku yang Tampak Tak Berbahaya Ini Bikin Otak Cepat Tua

Pakar menyebutkan beberapa kebiasaan yang tampak tak berbahaya yang kita lakukan setiap hari yang justru menyebabkan penuaan otak.


Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Aldila Sutjiadi. Instagram/@Dila11
Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.


Stop Kebiasaan Ini saat Bangun Tidur atau Anda akan Stres Seharian

28 Januari 2024

Ilustrasi wanita bangun tidur. Freepik.com/Tirachardz
Stop Kebiasaan Ini saat Bangun Tidur atau Anda akan Stres Seharian

Ada satu kebiasaan yang sering dilakukan banyak orang saat bangun tidur dan harus dihentikan mulai sekarang jika tak ingin stres. Apa itu?


4 Kebiasaan Sederhana agar Tetap Sehat dan Kuat setelah Menopause

19 Januari 2024

Ilustrasi wanita paruh baya olahraga. Freepik.com/Karlyukav
4 Kebiasaan Sederhana agar Tetap Sehat dan Kuat setelah Menopause

Gaya hidup sehat yang meliputi makanan sehat dan rutin olahraga bisa membantu mengelola gejala dan suasana hati setelah menopause.


7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

15 Januari 2024

Ada banyak cara melupakan mantan yang cukup mudah tanpa drama. Salah satunya adalah dengan menyibukkan diri dengan hobi baru. Foto: Canva
7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

Ada banyak cara melupakan mantan yang cukup mudah tanpa drama. Salah satunya adalah dengan menyibukkan diri dengan hobi baru.


Macam Kebiasaan Buruk yang Mempercepat Demensia

15 Januari 2024

Ilustrasi duduk (pixabay.com)
Macam Kebiasaan Buruk yang Mempercepat Demensia

Selain keturunan, ras, dan riwayat cedera otak, faktor gaya hidup juga bisa menyebabkan demensia, terutama bila punya kebiasaan buruk berikut.


Cara Atasi Rasa Lesu Seusai Liburan

1 Januari 2024

Sejumlah penumpang KA Fajar Utama berjalan di jalur kedatangan setibanya di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin, 1 Januari 2024. PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta menyebutkan puncak arus mudik libur Natal 2023 dan tahun baru 2024 diperkirakan terjadi pada Senin dan Selasa dengan total penumpang kedatangan mencapai sekitar 42.708 penumpang dengan tujuan Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Bandung, dan Surabaya. ANTARA /Reno Esnir
Cara Atasi Rasa Lesu Seusai Liburan

Liburan mungkin juga memunculkan stres sendiri di luar kesenangan yang didapat. Agar tidak lesu saat kembali beraktivitas, coba tips berikut.


Waktu yang Dibutuhkan untuk Terapkan Kebiasaan Baru

31 Desember 2023

Ilustrasi perempuan olahraga di rumah. Foto: Freepik.com/Tirachardz
Waktu yang Dibutuhkan untuk Terapkan Kebiasaan Baru

Secara umum diyakini butuh waktu tiga minggu untuk menciptakan kebiasaan baru tapi jangka waktu mungkin berbeda sebab bergantung pada berbagai faktor.


Pemicu Kebiasaan Buruk Datang Terlambat dan Sering Dianggap Remeh

4 November 2023

Ilustrasi wanita telat kerja. shutterstock.com
Pemicu Kebiasaan Buruk Datang Terlambat dan Sering Dianggap Remeh

Saat ada janji, Anda termasuk yang sering terlambat. Berikut beberapa penyebab yang sering membuat orang terlambat dan cara mengatasinya.


Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

10 Oktober 2023

Pangeran Mateen dari Brunai (Bisnis.com)
Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

Pangeran Mateen, membuat banyak wanita patah hati setelah dikabarkan akan menikah pada Januari 2024. Namun, tak ada salahnya kita intip hobinya.