Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jenis-jenis Mastektomi, Tindakan Pengangkatan Pasien Kanker Payudara

Reporter

image-gnews
Kanker payudara
Kanker payudara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mastektomi merupakan upaya yang dilakukan sebagai bagian dari pengobatan untuk kanker payudara. Mastektomi dilakukan pada kondisi-kondisi tumor besar serta tumor yang melibatkan lebih dari 1 area payudara.

Dalam beberapa kasus, wanita dengan risiko tinggi kanker payudara mungkin ingin menjalani mastektomi sebelum kanker menjadi lebih parah. Termasuk wanita dengan gen yang terkait dengan kanker payudara, seperti gen BRCA1 atau BRCA2. Dalam kasus ini, mastektomi dilakukan untuk mencegah terjadinya kanker payudara. Ukuran payudara juga dapat menentukan mastektomi apa yang akan dijalankan.

Berikut adalah tipe-tipe mastektomi dilansir dari Hopkinsmedicine.org:

Mastektomi total (sederhana)
Metode ini menghilangkan seluruh payudara, termasuk puting, cincin berwarna di sekitar puting (disebut areola), dan sebagian besar kulit di atasnya.

Mastektomi radikal yang dimodifikasi
Pengangkatan seluruh bagian payudara termasuk puting susu, areola, kulit di atasnya, lapisan di atas otot dada, serta eberapa kelenjar getah bening di bawah lengan dimana kanker payudara sering menyebar ke kelenjar getah bening dan kemudian dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya. 

Mastektomi radikal
Mastektomi radikal yaitu pengangkatan seluruh bagian payudara, termasuk puting susu, areola, kulit, kelenjar getah bening di bawah lengan, dan otot dada di bawah payudara. Saat ini, mastektomi radikal sudah jarang dilakukan dan mungkin akan disarankan ketika kanker payudara telah menyebar ke otot-otot dada.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Beberapa metode mastektomi yang lebih baru menawarkan lebih banyak pilihan operasi. Tetapi penelitian lebih lanjut diperlukan untuk melihat apakah metode ini bekerja dengan baik untuk sepenuhnya menghilangkan kanker payudara. Metode tersebut adalah:

Skin-sparing mastectomy
Metode ini melibatkan pengangkatan jaringan payudara, puting susu, serta areola. Tetapi sebagian besar kulit di atas payudara diselamatkan. Jenis operasi ini dilakukan seperti metode mastektomi radikal. Skin-sparing masectomy dijalankan ketika rekonstruksi payudara dilakukan tepat setelah mastektomi. Namun yang perlu diperhatikan adalah, metode ini bukanlah metode yang baik untuk tumor yang besar atau dekat permukaan kulit.

Nipple-sparing mastectomy
Mirip dengan mastektomi skin-sparing, semua jaringan payudara, termasuk saluran sampai ke puting dan areola diangkat. Namun tidak dilakukan pengangkatan pada kulit puting dan areola. Jaringan di bawah dan di sekitar puting dan areola dipotong dengan hati-hati dan diperiksa oleh ahli patologi. Jika tidak ditemukan sel kanker payudara di dekat puting dan areola, area ini dapat diselamatkan. Jika tidak, metode ini tidak disarankan. Rekonstruksi dilakukan tepat setelah mastektomi.

VALMAI ALZENA KARLA 

Baca: Kapan Tindakan mastektomi Dilakukan bagi Pasien Kanker Payudara?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Olivia Munn Didiagnosis Kanker Payudara setelah Jalani Mammogram, pada Usia Berapa Harus Dilakukan?

41 hari lalu

Olivia Munn, aktris dan pembawa acara televisi, menceritakan bahwa dirinya didiagnosis kanker payudara. Instagram.com/@oliviamunn
Olivia Munn Didiagnosis Kanker Payudara setelah Jalani Mammogram, pada Usia Berapa Harus Dilakukan?

Olivia Munn membagikan kisahnya didiagnosis kanker payudara hanya dua bulan setelah menjalani mammogram. Saran mammogram di AS pun kini berubah.


Olivia Munn Didiagnosis Kanker Payudara, 4 Kali Operasi dan Mastektomi

41 hari lalu

Olivia Munn, aktris dan pembawa acara televisi, menceritakan bahwa dirinya didiagnosis kanker payudara. Instagram.com/@oliviamunn
Olivia Munn Didiagnosis Kanker Payudara, 4 Kali Operasi dan Mastektomi

Olivia Munn mengungkapkan kepada publik perjuangannya mengalami kanker payudara pada tahun 2023


5 Penyebab Payudara Terasa Gatal

43 hari lalu

Ilustrasi memeriksa payudara. Shutterstock.com
5 Penyebab Payudara Terasa Gatal

Ada lima kemungkinan payudara terasa gatal dan untungnya semuat tak berbahaya. Berikut lima penyebabnya.


Sudah 1 Tahun Lepas dari Kanker Payudara, Nunung Srimulat Bersyukur Dapat Dukungan Suami

46 hari lalu

Nunung Srimulat. Foto: Instagram Nunung.
Sudah 1 Tahun Lepas dari Kanker Payudara, Nunung Srimulat Bersyukur Dapat Dukungan Suami

Nunung Srimulat bersyukur proses yang melelahkan dan menyakitkan itu bisa dilewati dengan kesabaran serta dukungan suaminya.


Mengenal Tumor Ganas Osteosarkoma yang Sering Menyerang Remaja

54 hari lalu

Ilustrasi nyeri lutut. shutterstock.com
Mengenal Tumor Ganas Osteosarkoma yang Sering Menyerang Remaja

Osteosarkoma terjadi di masa pertumbuhan dan rentan dialami laki-laki yang sedang puber. Penyakit itu disebabkan pertumbuhan tulang-tulang di lutut.


Ada Benjolan di Telinga, Waspadai Tumor sampai Kanker

55 hari lalu

Ilustrasi periksa telinga. Shutterstock
Ada Benjolan di Telinga, Waspadai Tumor sampai Kanker

Infeksi telinga jika tidak diobati dapat menyebabkan perubahan jaringan, bertransformasi menjadi sel ganas, dan akhirnya menimbulkan benjolan.


Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

57 hari lalu

Ilustrasi mata bintitan. Wikimedia/Andre Riemann
Jangan Abaikan Bintitan Berulang, Bisa Berkembang Jadi Tumor di Mata

Waspadai bintitan di mata yang timbul secara berulang di wilayah mata yang sama karena bisa berkembang menjadi tumor.


Amy Schumer Alami Sindrom Cushing, Kenali Penyebab dan Gejalanya

58 hari lalu

Amy Schumer. Instagram.com/@amyschumer
Amy Schumer Alami Sindrom Cushing, Kenali Penyebab dan Gejalanya

Amy Schumer mengaku didiagnosis gangguan hormon yang disebut sindrom Cushing. Berikut penjelasan tentang kondisi tersebut.


Cegah Teroris, Tito Minta BNPT Buat Program untuk yang Terpapar Paham Takfiri dan Jihadi

21 Februari 2024

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian saat ditemui usai acara pemberian penghargaan insentif fiskal kepada pemerintah daerah di kantor Kementerian Keuangan, Jakarta pada Selasa, 3 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Cegah Teroris, Tito Minta BNPT Buat Program untuk yang Terpapar Paham Takfiri dan Jihadi

Plt Menkopolhukam Tito Karnavian meminta BNPT membuat sejumlah program untuk mencegah terorisme di Indonesia


Kenali Jenis, Gejala, dan Pengobatan Kanker Kelenjar Ludah

19 Februari 2024

Ilustrasi mulut pria. Shutterstock
Kenali Jenis, Gejala, dan Pengobatan Kanker Kelenjar Ludah

Kanker kelenjar ludah adalah kondisi tumbuhnya tumor ganas yang menyerang kelenjar ludah di dalam atau di dekat mulut.