Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Phubbing, Mengabaikan Sekitar dan Memilih Sibuk Bermain Ponsel

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Ilustrasi pasangan makan bersama tapi sibuk main ponsel. dispatchreview.com
Ilustrasi pasangan makan bersama tapi sibuk main ponsel. dispatchreview.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaIstilah phubbing akhir-akhir banyak diperbincangkan oleh orang-orang. Dilansir dari cambridge.org, phubbing merujuk pada aktivitas mengabaikan orang-orang lain di sekitar dan memilih fokus bermain gadget atau ponsel. Secara sederhana, kata phubbing merupakan singkatan dari phone snubbing.

Kata ini pertama kali diucapkan pada Mei 2012 ketika Adrian Mills, Direktur Agensi Periklanan McCann Group, berdiskusi dengan Susan Butler, penulis asal Amerika Serikat. Diskusi mereka terakam dalam sebuah video YouTube di channel Adrian Mills yang berdurasi 58 detik. Dalam video tersebut, mereka tampak mencoba untuk memberikan istilah atau sebutan yang pas bagi tindakan mengabaikan orang dan memilih untuk bermain ponsel.

Phubbing memiliki berbagai dampak buruk, terutama terhadap hubungan romantis. Dikutip dari Jurnal Computer in Human Behaviour, phubbing membuat hubungan pernikahan terasa tidak nyaman dan memuaskan bagi kedua belah pihak. Studi lain yang dipublikasikan dalam Jurnal Personality and Individual Differences menunjukkan bahwa pasangan yang sering melakukan phubbing memiliki kecenderungan depresi yang besar.

Selain berdampak pada hubungan phubbing juga memiliki dampak buruk terhadap kesehatan mental. Dikutip dari Journal of Applied Psychology, phubbing membuat seseorang merasa ditolak dan dieksklusi dari sebuah interaksi sosial. Selain itu, bagi para pelakunya, phubbing membuat mereka merasa bersalah. Bagi kedua belah pihak, interaksi yang mereka lalui menjadi terasa tidak berarti karena phubbing.

Meskipun memiliki dampak buruk yang cukup banyak, phubbing telah dianggap sebagai tindakan yang lumrah pada era digital ini. Dilansir dari Healthline, tingginya jumlah penggunaan ponsel membuat aktivitas phubbing menjadi dinormalisasi. Sebagaimana dilansir dari sciencedirect.com, sebuah penelitian menemukan sebanyak 17 persen orang-orang di dunia melakukan phubbing sebanyak tiga hingga empat kali sehari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

BANGKIT ADHI WIGUNA

Baca juga: Hati-hati Perilaku Phubbing Bisa Merusak Hubungan Percintaan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

6 jam lalu

Huawei Nova 12. gsmarena.com
Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC


Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

9 jam lalu

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.


Resmi Dirilis di China, Ini Spesifikasi iQOO Z9 dan Z9x

12 jam lalu

iQOO Z8 (Gizmochina)
Resmi Dirilis di China, Ini Spesifikasi iQOO Z9 dan Z9x

Duo iQOO Z9 memiliki bingkai datar dan modul kamera persegi dengan sudut membulat seperti yang ditemukan pada iQOO 12.


iQOO Z9 Turbo Resmi Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

14 jam lalu

iQOO, sub-brand dari Vivo, merilis smartphone terbaru mereka, iQOO 12, yang dirancang khusus untuk para penikmat game.(Tempo/Alif Ilham Fajriadi)
iQOO Z9 Turbo Resmi Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

iQOO Z9 Turbo menggunakan chipset Snapdragon 8s Gen 3.


3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

1 hari lalu

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya. Foto: Canva
3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.


Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

1 hari lalu

Realme C65.
Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

Realme C65 5G dipastikan menjadi ponsel pertama di dunia yang ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 6300.


Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.


Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

3 hari lalu

Ilustrasi gadget dan aplikasi untuk traveling
Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.


Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

3 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah


Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

3 hari lalu

Ilustrasi anak pemalu. thrivingnow.com
Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

Kecemasan sosial pada anak bukan hanya sekadar berdampak menjadi pemalu, namun dapat menyebabkan anak merasa takut dan menghindari situasi sosial