Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Manfaat Air Garam Bukan Cuma Bisa Ringankan Gejala Sariawan

Reporter

image-gnews
Ilustrasi garam epsom. Shutterstock
Ilustrasi garam epsom. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, JakartaGaram adalah nama umum untuk natrium klorida (atau NaCl), ia terdiri dari 40 persen natrium dan 60 persen klorida. Dengan kata lain, 2,5 g garam mengandung 1 g natrium dan 1,5 g klorida.

Meski umum sebagai pelengkap masakan, berikut enam manfaat lain penggunaan air garam. Seperti merangkum situs Web MD di alamat webmd.com:

1. Sariawan

Membilas mulut dengan air garam dapat mengurangi rasa sakit dan membantu mempercepat penyembuhan sariawan. Caranya, cukup larutkan satu sendok teh garam ke dalam setengah cangkir air, kemudian gunakan untuk berkumur. Lakukan hal ini beberapa kali dalam sehari, sampai sariwan membaik.

2. Luka kuku tumbuh ke dalam

Beberapa orang mungkin pernah mengalami ujung kuku jempol kaki tumbuh ke dalam dan terperangkap di bawah kulit. Kondisi ini biasanya mengakibatkan rasa sakit, kemerahan dan bengkak, serta luka. Untuk meredakan pembengkakan dan nyerinya, coba rendam kaki dengan air garam hangat beberapa kali sehari. Dilanjutkan dengan penggunaan salep antibiotik dan perban.

3. Psoriasis dan eksim

Air asin kaya mineral, maka itu merendam kulit dengan air garam dapat membantu melembabkan dan mengurangi kemerahan pada kulit. Pada penderita psoriasis atau eksim, merendam kulit dengan air garam dapat membantu meredakan bercak bersisik dan peradangan. Cara melakukannya, tambahkan garam ataupun garam epsom ke dalam bak mandi dan berendamlah selama sekitar 15 menit.

4. Gigitan serangga

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Soda kue mengandung garam, dan dapat membantu mengatasi rasa gatal, perih, atau pembengkakan ringan. Penggunaannya juga bantu redakan ruam gatal-gatal, angioedema, atau alergi akibat kontak dengan tanaman seperti poison ivy, poison oak, atau poison sumac.

5. Sakit tenggorokan

Berkumur dengan air garam dapat meredakan pembengkakan dan meredakan gatal akibat sakit tenggorokan. Caranya, cukup berkumur dengan larutan air garam.

6. Bau mulut

Nafas tidak segar dapat diakibatkan mulut kering dan penumpukan plak. Karena soda kue mengandung garam, ia bisa digunakan untuk melawan mikroba di mulut, dan bantu menetralisir bau mulut hingga 3 jam. Caranya, buatlah obat kumur air garam dengan setengah sendok teh soda kue dan secangkir air. Gunakan untuk berkumur selama satu menit, 3 sampai 4 kali per hari.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: Kumur Air Garam Bisa Cegah Virus Corona? Ini Faktanya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gejala dan Penyebab HFMD yang Kasusnya Meningkat Selama Libur Lebaran

11 hari lalu

Flu Singapura.
Gejala dan Penyebab HFMD yang Kasusnya Meningkat Selama Libur Lebaran

Flu Singapura atau HFMD mengalami peningkatan selama mudik atau libur Lebaran 2024. Apa gejala dan penyebab dari penyakit ini?


Bedanya Flu Singapura dengan Sariawan dan Cacar, Waspada Bintik Merah pada Anak

22 hari lalu

Flu Singapura.
Bedanya Flu Singapura dengan Sariawan dan Cacar, Waspada Bintik Merah pada Anak

Flu Singapura berbeda dengan sariawan biasa meskipun sama-sama menyebabkan lesi di mulut. Simak perbedaan gejala penyakit ini.


Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

24 hari lalu

Ilustrasi Siwak. shutterstock.com
Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial


Berapa Banyak Natrium alias Garam yang Dibutuhkan Tubuh Saban Hari?

28 hari lalu

Ilustrasi menaburkan garam. shutterstock.com
Berapa Banyak Natrium alias Garam yang Dibutuhkan Tubuh Saban Hari?

Natrium alias garam akan merusak tubuh jka dikonsumsi secara berlebihan, akan tetapi kandungan ini nyatanya pun dibutuhkan untuk tubuh


Ragam Masalah Kesehatan Mulut yang Mengindikasikan Kondisi Lebih Serius

30 hari lalu

Ilustrasi wanita memegangi atau sakit tenggorokan. shutterstock.com
Ragam Masalah Kesehatan Mulut yang Mengindikasikan Kondisi Lebih Serius

Kesehatan mulut yang buruk bisa terkait penyakit jantung, demensia, diabetes, kanker. Kadang masalah begitu umum sehingga kita tak menganggap serius.


Penyebab Bau Mulut saat Puasa Menurut Dokter Gigi

34 hari lalu

ilustrasi bau mulut (pixabay.com)
Penyebab Bau Mulut saat Puasa Menurut Dokter Gigi

Dokter gigi menerangkan bau mulut umumnya dialami oleh orang yang puasa Ramadan dan pemicunya, Jaga juga kesehatan gigi dan mulut.


5 Cara Atasi Sakit Tenggorokan Saat Puasa

35 hari lalu

Radang Tenggorokan/Canva
5 Cara Atasi Sakit Tenggorokan Saat Puasa

Temukan 5 Cara Ampuh Atasi Sakit Tenggorokan Saat Puasa. Tips Praktis untuk Menjaga Kesehatan Anda Selama Bulan Ramadan.


5 Tips Menjaga Bau Mulut saat Puasa

37 hari lalu

Ilustrasi bau mulut. shutterstock.com
5 Tips Menjaga Bau Mulut saat Puasa

Bau mulut yang tidak sedap bisa menjadi masalah, terutama saat berinteraksi dengan orang lain.


8 Penyakit yang Paling Banyak Menyerang Anak

37 hari lalu

Ilustrasi Anak Sakit/Halodoc
8 Penyakit yang Paling Banyak Menyerang Anak

Pakar kesehatan menjelaskan delapan penyakit yang paling umum menyerang anak-anak, dari campak sampai cacar air.


Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

42 hari lalu

Ilustrasi menaburkan garam. shutterstock.com
Tambahan Asam Folat pada Garam Dapat Cegah Cacat Bawaan

Melengkapi garam meja dengan asam folat menjadi strategi diet baru untuk lebih melindungi terhadap cacat bawaan.