Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sebutan Lain Open Marriage: Non-Monogami, Tidak Libatkan Perasaan

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pernikahan. (Pixabay.com)
Ilustrasi pernikahan. (Pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Belakangan ini, perbincangan open marriage bermunculan di masyarakat. Sejatinya, open marriage adalah konsep yang sudah lama berkembang di kalangan pasangan menikah. Bahkan, fenomena open marriage sempat populer,  khususnya di luar negeri.

Istilah open marriage mulai dikenal setelah penulis bernama Nena O’Nell dan George O’Nell merilis buku bertajuk Open Marriage (1972). Konsep open marriage atau pernikahan terbuka adalah konsep hubungan yang memungkinkan suatu pasangan memiliki lebih dari satu pasangan dalam pernikahan. Dalam kata lain, baik suami atau istri mengizinkan pasangannya untuk menjalin hubungan dengan orang lain.

Melansir dari verywellmind.com, konsep open marriage memiliki sebutan lain, seperti ‘non-monogami konsesual’. Kedua bela pihak sepakat bahwa masing-masing boleh terlibat hubungan dengan orang lain tanpa dianggap sebagai perselingkuhan. Konsep open marriage memiliki beragam bentuk, seperti pasangan polamori atau swinger.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, umumnya, pernikahan jenis ini tidak melibatkan perasaan sama sekali dan hanya berorientasi pada kepuasan seksual saja. Meskipun demikian, hal tersebut bukan berarti pasangan tidak mampu memberikan kepuasan. Namun, baik suami maupun istri memiliki kebutuhan seks yang berbeda, misalnya karena aseksual low libido atau high libido.

Melansir dari oprahdaily.com, beberapa orang yang menerapkan open marriage bisa terlibat dalam sebuah  pengalaman seksual satu kali atau beberapa kali. Namun, mereka tidak terlibat secara romantis dengan pasangan seksual tambahan ini. Pasangan open marriage selalu memprioritaskan hubungan utama mereka.

Sebagaimana dijelaskan dalam webmd.com, open marriage memiliki karakteristik dan definisinya masing-masing oleh pasangan menikah. Hal ini juga tampak pada aturan yang berlaku dalam open marriage yang berbeda antara pasangan satu dengan lainnya. 

Macam-macam aturan yang biasanya diterapkan dalam open marriage antara lain tidak saling membuka ponsel pasangan, tidak mengontrol, tidak boleh cemburu atau tidak membahas atau membandingkan dengan orang lain. Konsep open marriage bisa dialami oleh siapapun, termasuk pasangan yang telah lama bersama. 

NAOMY A. NUGRAHENI 

Baca: Mau Menikah? Perhatikan Dulu Hal Penting ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pikirkan Hal Ini Masak-masak bila Ingin Balikan dengan Mantan

2 hari lalu

Ilustrasi putus cinta. shutterstock.com
Pikirkan Hal Ini Masak-masak bila Ingin Balikan dengan Mantan

Balikan dengan mantan adalah ide buruk dalam hubungan karena berpotensi gagal lagi dan sakit hati yang sama akan terulang.


10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

4 hari lalu

Ilustrasi pasangan cemburu. Freepik.com
10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

Anda sering terluka atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas dalam hubungan.


David Beckham Ungkap Alasan Menikah dengan Victoria Beckham

4 hari lalu

David Beckham dan Victoria Beckham. Foto: Instagram/@victoriabeckham
David Beckham Ungkap Alasan Menikah dengan Victoria Beckham

David Beckham mengungkapkan banyak hal yang membuatnya jatuh cinta dan memilih Victoria Beckham menjadi istrinya.


1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

8 hari lalu

Ilustrasi pasangan jenuh. Shutterstock
1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

Pasangan selalu menunda tanggal pernikahan tanpa sebab yang jelas meski sudah lama berhubungan. Berikut 10 sinyal ia enggan menikah.


Alasan Orang Tertutup pada Pasangan dan Cara Mengatasinya

12 hari lalu

Ilustrasi pasangan. dailymail.co.uk
Alasan Orang Tertutup pada Pasangan dan Cara Mengatasinya

Jika Anda kesulitan bersikap terbuka kepada pasangan karena berbagai alasan, berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan


5 Konflik Umum dalam Pernikahan yang Bisa Berbahaya bila Didiamkan

14 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. Foto: Freepik.com/Drazen Zigic
5 Konflik Umum dalam Pernikahan yang Bisa Berbahaya bila Didiamkan

Pernikahan yang tampak bahagia sekali pun pasti ada saja masalah. Berikut kata terapis tentang berbagai masalah yang berpotensi serius bila didiamkan.


6 Sinyal Pasangan Egois

15 hari lalu

Ilustrasi lelaki egois. shutterstock.com
6 Sinyal Pasangan Egois

Anda sering bermasalah dengan pasangan yang selalu merasa benar sendiri? Berikut pendapat pakar yang mengindikasikan mungkin pasangan egois.


Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

15 hari lalu

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu Platonic Relationship dan Karakteristiknya

Platonic relationship adalah salah satu hubungan yang mengedepankan kedekatan tanpa gairah atau nafsu. Ini pengertian dan karakteristiknya.


Hubungan Tak Nyaman dengan Pasangan, Perlukah Diteruskan?

17 hari lalu

Ilustrasi pasangan bertengkar. shutterstock.com
Hubungan Tak Nyaman dengan Pasangan, Perlukah Diteruskan?

Untuk mengetahui apakah Anda termasuk orang yang tidak nyaman dalam hubungan, simak enam tanda berikut.


Prioritaskan Karir, Populasi Lajang di Cina 239 Juta Jiwa

20 hari lalu

Seorang wanita memegang akta nikahnya saat pasangan berpartisipasi dalam pernikahan massal yang dipentaskan, yang diselenggarakan sebagai bagian dari acara perjodohan untuk menginspirasi para lajang untuk menikah, di daerah pinggiran kota Shanghai, 18 Mei 2013. REUTERS/Carlos Barria
Prioritaskan Karir, Populasi Lajang di Cina 239 Juta Jiwa

Perempuan di Cina enggan menikah karena khawatir akan menghambat perkembangan karir dan tak siap dengan beban anak.