Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mencegah Diabetes Tipe 2 dengan 7 Tips Berikut

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Diabetes tipe 2 sejatinya bisa dihindari dengan menerapkan gaya hidup sehat. Diabetes tipe 2 berbeda dengan diabetes tipe 1 yang merupakan bawaan, tidak dapat dicegah ataupun disembuhkan, namun dapat dikendalikan.

Pada diabetes tipe 1, tubuh benar-benar berhenti memproduksi insulin karena terjadi kerusakan sel pankreas. Itu sebabnya, penderita diabetes tipe 1 sangat tergantung pada pasokan insulit dari luar tubuh.

Sementara pada diabetes tipe 2, pankreas tetap memproduksi insulin, namun sel-sel tubuhlah yang kurang sensitif terhadap hormon tersebut. Sebelum menjadi diabetes tipe 2, disadari atau tidak seseorang mengalami fase pradiabetes. Karena itu, penting untuk mengontrol kadar gula darah guna mencegah terjadinya diabetes tipe 2.

Berikut tujuh tips untuk mencegah diabetes tipe 2:

  1. Mengurangi asupan karbohidrat
    Jenis dan jumlah karbohidrat menjadi penting untuk mencegah diabetes tipe 2. Pilih sumber makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, bukan karbohidrat sederhana. Karbohidrat kompleks dapat diperoleh dari kentang, pisang, oatmeal, nasi merah, dan umbi-umbian. Sementara karbohidrat sederhana berbentuk gula.

    Tubuh menyerap karbohidrat kompleks secara perlahan sehingga tidak mengakibatkan kadar gula darah melonjak. Penting juga memperhatikan jumlah asupan karbohidrat supaya tepat takaran dan sesuai kebutuhan.

  2. Olahraga teratur
    Olahraga dapat membantu mengurangi resistensi insulin dan menurunkan kadar gula darah pada orang dewasa, baik yang masuk fase pradiabetes ataupun diabetes tipe 2. Jenis olahraga yang disarankan antara lain aerobik, jalan cepat, latihan kekuatan, dan hingga olahraga dengan intensitas tinggi dengan pengawasan ahli. Jika baru memulai rutinitas olahraga, jangan memaksakan tubuh langsung ke olahraga berat. Yang penting rutin olahraga sekitar 150 menit per minggu atau 30 menit selama lima hari.

  3. Minum air mineral
    Jangan tergoda mengkonsumsi minuman beraneka rasa. Pilih saja air mineral. Sebuah studi National Institutes of Health Amerika Serikat yang melibatkan 2.800 orang menunjukkan mereka yang "rajin" minum minuman manis, 20-99 persen lebih berisiko terkena diabetes tipe 2.

  4. Menjaga berat badan ideal
    Pastikan lemak visceral atau lemak yang tertimbun di berbagai organ tubuh, termasuk bawah kulit dan menyelimuti organ dalam, seperti lambung, hati, dan usus, tetap dalam kadar normal. Berat badan berlebih atau obesitas dapat meningkatkan risiko terkena diabetes tipe 2 dan gangguan fungsi organ.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  5. Berhenti merokok
    Kebiasaan merokok memicu berbagai penyakit kronis, yakni jantung, hipertensi, kanker paru-paru, gangguan usus, sampai diabetes tipe 2. Merokok dapat meningkatkan resistensi insulin dan menghambat sekresi insulin.

  6. Diet tinggi serat
    Mengkonsumsi makanan tinggi serat dapat membantu kerja usus dan mengendalikan berat badan. Serat yang larut dalam air akan membentuk gel di saluran pencernaan dan memperlambat penyerapan makanan. Kondisi ini mencegah terjadinya lonjakan kadar gula darah.

  7. Hindari makanan olahan
    Pilih makanan alami, seperti sayur, buah, dan kacang-kacangan ketimbang makanan olahan. Studi menunjukkan makanan olahan meningkatkan risiko diabetes sebesar 30 persen.

FADHILAH PRILIA | HEALTHLINE

Baca juga:
Waspadai Tanda Berikut, Bisa Jadi Gejala Diabetes

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

1 hari lalu

Ilustrasi pria berenang. mirror.co.uk
Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

Guru besar FKUI menyarankan penderita penyakit ginjal kronis berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraga yang tepat.


Makan Almond Mentah Sebelum Makan Dapat Membantu Kurangi Lonjakan Glukosa, Ini Penjelasannya

1 hari lalu

Kacang Almond. Foto: sheknows.com
Makan Almond Mentah Sebelum Makan Dapat Membantu Kurangi Lonjakan Glukosa, Ini Penjelasannya

Almond memiliki kandungan seng dan magnesium tinggi yang dapat merangsang reseptor tirosin kinase di jaringan adiposa sehingga meningkatkan sensitivitas insulin.


Warga Sehat dan Panjang Umur, Ini 10 Negara yang Diklaim Paling Fit di Dunia

2 hari lalu

Ilustrasi panjang umur. shutterstock.com
Warga Sehat dan Panjang Umur, Ini 10 Negara yang Diklaim Paling Fit di Dunia

Warga di 10 negara ini diklaim paling sehat di dunia, dengan banyaknya penduduk yang fit dan panjang umur.


Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

3 hari lalu

Gerak olahraga lunges. shutterstock.com
Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

Kalistenik salah satu pilihan olahraga yang sesuai untuk dilakukan selama Ramadan


Penerapan Cukai Minuman Berpemanis Diklaim Bisa Tekan Penyakit Diabetes, Jantung dan Stroke

4 hari lalu

Puluhan massa dari organisasi CISDI bersama dengan Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA) dan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) melakukan aksi demo mendukung diberlakukannya cukai minuman berpemanis dalam kemasan (MBDK) di kawasan Patung Kuda, Monas,  Jakarta, Rabu 18 Oktober 2023. Studi meta analisis pada 2021 dan 2023 mengestimasi setiap konsumsi 250 mililiter MBDK akan meningkatkan risiko obesitas sebesar 12 persen, risiko diabetes tipe 2 sebesar 27 persen, dan risiko hipertensi sebesar 10 persen (Meng et al, 2021; Qin et al, 2021; Li et al, 2023). Mengadaptasi temuan World Bank (2020), penerapan cukai diprediksi meningkatkan harga dan mendorong reformulasi produk industri menjadi rendah gula sehingga menurunkan konsumsi MBDK. Penurunan konsumsi MBDK akan berkontribusi terhadap berkurangnya tingkat obesitas dan penyakit tidak menular seperti diabetes, stroke, hingga penyakit jantung koroner. TEMPO/Subekti.
Penerapan Cukai Minuman Berpemanis Diklaim Bisa Tekan Penyakit Diabetes, Jantung dan Stroke

Bappenas mengklaim penerapan cukai minuman berpemanis dalam kemasan akan menekan penyakit diabetes, jantung dan stroke di masyarakat.


Dokter Sarankan Penderita Diabetes Bawa Alat Cek Gula Darah saat Mudik Lebaran

4 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Dokter Sarankan Penderita Diabetes Bawa Alat Cek Gula Darah saat Mudik Lebaran

Penderita diabetes yang ingin mudik Lebaran disarankan membawa alat cek gula darah mandiri untuk mencegah perubahan gejala.


Hindari Gula Darah Naik, Jangan Langsung Tidur setelah Sahur

4 hari lalu

Ilustrasi Sahur. Shutterstock
Hindari Gula Darah Naik, Jangan Langsung Tidur setelah Sahur

Langsung tidur setelah sahur dapat berpotensi kenaikan gula darah di tubuh. Simak penjelasan spesialis penyakit dalam berikut.


Guru Besar FKUI Sebut Kaitan Puasa Ramadan dan Upaya Mencegah Glaukoma

6 hari lalu

Visualisasi orang dengan glaukoma/JEC
Guru Besar FKUI Sebut Kaitan Puasa Ramadan dan Upaya Mencegah Glaukoma

Pakar sebut Puasa Ramadan jadi momen tepat menghindari glaukoma dengan mengurangi makanan manis pemicu diabetes.


Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

8 hari lalu

Cincin Olimpiade digambarkan di depan The Olympic House, markas Komite Olimpiade Internasional (IOC) pada pembukaan rapat dewan eksekutif Komite Olimpiade Internasional (IOC), di Lausanne, Swiss 8 September 2022.Laurent Gillieron/Pool melalui REUTERS
Komite Olimpiade Internasional Serukan Boikot Pertandingan Olahraga yang Digagas Rusia

Komite Olimpiade Internasional menyerukan pada negara anggota agar jangan mengirimkan atlet ke pertandingan olahraga World Friendship Games


Dokter Sarankan Pasien Diabetes Lakukan Cek Gula Darah Mandiri Saat Puasa

8 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Dokter Sarankan Pasien Diabetes Lakukan Cek Gula Darah Mandiri Saat Puasa

Ada 7 waktu terbaik pasien diabetes lakukan cek gula darah. Kapan saja?