Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pesan Dokter bila Ingin Olahraga setelah Berbuka Puasa

Reporter

image-gnews
Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com/Racool_studio
Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com/Racool_studio
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Olahraga selama Ramadan bisa dilakukan setelah berbuka puasa. Namun, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan agar tubuh mendapatkan manfaat, kata dr. Elsye, Sp.KO., dari Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga (PDSKO).

"Waktu yang disarankan 1-2 jam setelah berbuka puasa," ujarnya.

Elsye menuturkan bila hanya menyantap makanan dalam porsi lebih sedikit dan ringan setelah berbuka maka beri jeda sejam setelahnya untuk melakukan latihan fisik. Tetapi bila porsi makanan cenderung banyak, maka beri dua jam setelah berbuka puasa sebelum olahraga.

"Saya lebih suka olahraga setelah berbuka puasa karena saya suka lari dan lari itu kan intensitasnya biasanya sedang hingga tinggi, tanpa cadangan energi, jadinya enggak maksimal performa saja," tuturnya.

Bila merasa masih memiliki cadangan energi, maka boleh-boleh saja melakukan latihan fisik atau olahraga sebelum berbuka puasa. Elsye menyarankan melakukannya 30 menit atau satu jam sebelum berbuka puasa.

"Latihan fisik intensitas ringan saja karena kita belum makan, belum memberikan energi pada tubuh supaya setelah selesai berolahraga kita bisa segera memberikan asupan energi ke dalam tubuh," katanya.

Waktu lain melakukan latihan fisik selama Ramadan juga bisa setelah makan sahur, idealnya satu jam setelah sahur. Anda hanya boleh melakukan latihan intensitas ringan karena umumnya masih melakukan aktivitas fisik sebelum berbuka. Untuk mengetahui intensitas latihan bisa melakukan tes bicara.

Latihan dikatakan intensitas ringan bila masih bisa mengobrol dan bernyanyi. Ketika sudah mulai sulit untuk bernyanyi tetapi masih bisa mengobrol nyaman maka latihan sudah masuk intensitas sedang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tetapi kalau sudah tidak bisa bernyanyi, ngomong sudah sepatah dua patah, napas mulai terengah-engah, berarti sudah masuk intensitas tinggi, jadi sebaiknya diturunkan," saran Elsye.

Latihan fisik selama Ramadan sebaiknya dilakukan secara teratur, minimal 30 menit setiap sesi dengan frekuensi minimal tiga kali seminggu dan dapat ditingkatkan hingga lima kali. Intensitasnya pun sebatas ringan hingga sedang. Selain latihan fisik, Anda juga disarankan menerapkan gaya hidup aktif dengan melakukan minimal 10.000 langkah setiap hari.

"Bulan Ramadan, berpuasa itu tidak ada alasan untuk malas bergerak. Bisa dilakukan minimal 10 menit setiap dua jam. Buat yang bekerja kantoran, jalan di tempat juga boleh, atau lakukan peregangan ringan di samping kursi atau meja," tutur Elsye.

Hal lain yang juga diperlukan yakni mengatur pola makan sehat dan seimbang. "Jangan mentang-mentang habis berpuasa lalu pas buka semua dimakan. Ini bahaya banget, berat badan bisa lebih meningkat, kesehatan juga bisa terganggu kalau makannya tidak diatur. Jadi, sebaiknya atur pola makan sehat dan seimbang," pesan Elsye.

Selain menyehatkan, berolahraga rutin juga membantu tubuh mengeluarkan hormon yang memberikan rasa senang atau endorfin sehingga suasana hati akan lebih baik.

Baca juga: Pilihan Olahraga saat Puasa Ramadan dan Jam yang Tepat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ngabuburit di Pertamina Mandalika International Circuit, Pengunjung Bisa Merasakan jadi Pembalap

2 jam lalu

Ngabuburit di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat saat Ramadan 2024 (Dok. ITDC)
Ngabuburit di Pertamina Mandalika International Circuit, Pengunjung Bisa Merasakan jadi Pembalap

Pertamina Mandalika International Circuit menggelar ngabuburit Arrive and Drive, Ngabuburide (Open Track Day), dan Lampaq di Sirkuit.


Fakta Menarik Nuuk Greenland, Salah Satu Kota dengan Durasi Puasa Terlama

3 jam lalu

Nuuk, Greenland (Pixabay)
Fakta Menarik Nuuk Greenland, Salah Satu Kota dengan Durasi Puasa Terlama

Selain jadi salah satu kota memiliki durasi puasa terlama di dunia, Nuuk, Greenland juga menyimpan beberapa fakta menarik. Simak artikel menarik ini.


Gunakan THR secara Bijak, Terapkan 8 Langkah Ini

10 jam lalu

Ilustrasi Uang THR. Shutterstock
Gunakan THR secara Bijak, Terapkan 8 Langkah Ini

THR atau Tunjangan Hari Raya kerap habis begitu saja setelah Lebaran. Begini cara bijak menggunakan THR?


Cara Menyimpan Kolang Kaling agar Tahan Lama, Bisa sampai Seminggu

19 jam lalu

Pegadang memilah kolang kaling di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta, Jumat, 15 Maret 2024. Di bulan Ramadan pedagang mengaku penjualan kolang kaling meningkat, di hari normal pedagang hanya bisa menjual 4 kwintal dalam waktu seminggu sementara di bulan Ramadan kali ini 1 kwintal dalam sehari yang dijual harga eceran Rp 15 ribu hingga Rp 20 ribu per kilogram. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Cara Menyimpan Kolang Kaling agar Tahan Lama, Bisa sampai Seminggu

Kolang kaling merupakan buah yang umumnya tahan selama 2-3 hari. Berikut cara menyimpan kolang kaling agar tahan lama, hingga 1 minggu.


Sinopsis dan Latar Belakang 7 Peran Utama di Drakor The Escape of the Seven: Resurrection

1 hari lalu

The Escape of The Seven: Resurrection. (dok. Viu)
Sinopsis dan Latar Belakang 7 Peran Utama di Drakor The Escape of the Seven: Resurrection

Drama korea sekuel dari The Escape of the Seven akan hadir di bulan Ramadan 2024. Sinopsis The Escape of the Seven 2: Resurrection.


Niat Sholat Lailatul Qadar dan Tata Caranya yang Perlu Diketahui

1 hari lalu

Menjelang 10 malam terakhir bulan Ramadan, Anda wajib tahu niat sholat lailatul qadar. Berikut ini niat, tata cara, dan keutamaannya. Foto: Canva
Niat Sholat Lailatul Qadar dan Tata Caranya yang Perlu Diketahui

Menjelang 10 malam terakhir bulan Ramadan, Anda wajib tahu niat sholat lailatul qadar. Berikut ini niat, tata cara, dan keutamaannya.


Fun Run Ramadan Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik Amerika Serikat dan Indonesia

1 hari lalu

@america pada 23 Maret 2024, untuk pertama kalinya mengadakan kegiatan
Fun Run Ramadan Meriahkan 75 Tahun Hubungan Diplomatik Amerika Serikat dan Indonesia

@america menggelar acara fun run yang diselenggarakan menjelang buka puasa dalam rangka 75 tahun hubungan diplomatik Amerika dan Indonesia


Jasa Marga Gelar Pasar Sembako Murah dan Bazar UMKM

1 hari lalu

Jasa Marga Gelar Pasar Sembako Murah dan Bazar UMKM

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menggelar pasar 1.000 paket sembako murah dan bazar Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk masyarakat di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pada Senin, 25 Maret 2024.


Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

1 hari lalu

Ilustrasi pria berenang. mirror.co.uk
Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

Guru besar FKUI menyarankan penderita penyakit ginjal kronis berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraga yang tepat.


Apa Itu Resolusi PBB, Macam dan Dampaknya bagi Negara Anggota

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi berbicara dalam Sidang Majelis Umum PBB yang membahas konflik Israel Palestina di New York, Amerika Serikat pada Kamis 26 Oktober 2023. Foto: Kemlu RI
Apa Itu Resolusi PBB, Macam dan Dampaknya bagi Negara Anggota

Berikut adalah pengertian resolusi PBB, sifat dan dampaknya bagi negara-negara anggota