Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Main Game Online Bikin Kecanduan? Ini Kata Psikolog

Reporter

image-gnews
Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com
Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Psikolog klinis dari Fakultas Unika Atma Jaya, Nanda Rossalia, berpendapat setidaknya ada sejumlah hal yang bisa didapat remaja dari bermain game online. Salah satunya berkompetensi.

"Alasan remaja bermain game untuk menunjukkan kompetensi mereka, balik lagi ke identitas. Memenangi permainan, saya tangguh dan kompeten. Berbeda dengan di dunia nyata, nilai saya jelek. Sesuai karakteristik remaja, dia mau untuk building karena ini nanti berguna untuk confidence-nya," ujarnya.

Hal lain yang bisa didapat saat bermain game online yakni dalam hal otonomi, suatu hal yang amat dibutuhkan, bahkan diimpikan oleh remaja dan ini belum tentu diperoleh di dunia nyata. Menurut Nanda, bermain game online memberi kesempatan dan kebebasan pada remaja untuk memilih serta mengambil keputusan atau langkah. Di sisi lain, game online juga mampu mengisi kebutuhan untuk berinteraksi, terkoneksi, dan mendapat perhatian orang lain yang mungkin tidak didapatkan di dunia nyata.

Pada akhirnya, karena setidaknya tiga kebutuhan dasar sudah didapatkan, ini kemudian membuat mereka nyaman dan terlarut di dalamnya. Sementara di dunia nyata, para remaja justru merasa tak mendapatkannya.

"Karena online game mampu memberikan kebutuhan dasar sehingga tidak heran kalau remaja larut. Di sinilah saya diterima. Inilah kompetensi saya, ini bisa memberikan rasa nyaman dan teman," tutur Nanda.

Lantas, apakah setiap pemain game pasti berakhir dengan kencanduan? Nanda mengatakan hal ini terkait faktor kerentanan. Ada orang yang memang rentan sehingga bisa menjadi kecanduan. Biasanya, mereka ini yang memiliki rasa percaya diri dan rasa mampu yang rendah dalam mengontrol tindakannya.

Sebenarnya, untuk keperluan diagnosis ada kuesioner perilaku kecanduan bermain game yang disusun berdasarkan lima faktor, antara lain preokupasi, suasana hati, toleransi, konflik, dan pembatasan waktu. Beberapa pertanyannya misalnya, "Apakah pernah mengabaikan kebutuhan dasar seperti makan dan tidur karena game online game" atau "Apakah pernah gagal mencoba membatasi waktu bermain game online?".

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tidak pasti kita melihat setiap gamer itu kecanduan. Kita memiliki suatu tools dan memberikan asesmen untuk mengatakan anak ini kecanduan," kata Nanda.

Lalu, apa yang bisa orang tua atau anggota keluarga lakukan pada remaja yang ternyata sudah kecanduan game online? Nanda menyarankan dibuatnya suatu program untuk dilakukan bersama, misalnya di dalam level sekolah, kegiatan yang konsisten, misalnya berolahraga bersama atau menstimulasi siswa untuk mengembangkan hobi baru.

Selain itu, orang tua bisa memberikan edukasi apa yang terjadi bila bermain game online berlebihan. Nanda menyoroti pentingnya pembahasaan ini yang perlu dibedakan dari biasanya.

"Pembahasaan kita dalam melakukan promotive behaviour itu harus berbeda dari biasanya, jadi tidak lagi konvensional. Misalnya, menggunakan film, animasi. Penyampaiannya melalui komunikasi. Orang tua secara aktif dan pasif memonitor kegiatan anak saat bermain game online. Ini meningkatkan keterlibatan orang tua," saran Nanda.

Baca juga: Kecanduan Game Online Timbulkan Gangguan Fungsi Otak, ini Dampak Lainnya

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Baldur's Gate 3 yang Menerima Penghargaan dari The Game Awards 2023

38 menit lalu

Baldur's Gate 3 (Gamespot)
Mengenal Baldur's Gate 3 yang Menerima Penghargaan dari The Game Awards 2023

Baldur's Gate 3, permainan atau game yang diproduksi oleh Larian Studios yang menerima penghargaan tahunan Game of the Year edisi ke-10


Enam Remaja Prancis Dihukum karena Dianggap Terlibat Pemenggalan Guru

1 hari lalu

Karangan bunga bertumpukan dalam acara tribut bagi Samuel Paty di Place de la Republique, di Lille, Prancis, Ahad, 18 Oktober 2020. Seorang wali murid bahkan mengunggah video berisi keresahannya terhadap perilaku Samuel Paty yang telah melecehkan Nabi Muhammad, hingga video tersebut tersebar di antara komunitas muslim di Paris. REUTERS/Pascal Rossignol
Enam Remaja Prancis Dihukum karena Dianggap Terlibat Pemenggalan Guru

Pengadilan Prancis menghukum enam remaja karena dinilai terlibat dalam pemenggalan kepala guru sejarah Samuel Paty pada 2020.


iQOO 12 Hadir dengan Snapdragon 8 Gen 3 untuk Penikmat Game

2 hari lalu

iQOO, sub-brand dari Vivo, merilis smartphone terbaru mereka, iQOO 12, yang dirancang khusus untuk para penikmat game.(Tempo/Alif Ilham Fajriadi)
iQOO 12 Hadir dengan Snapdragon 8 Gen 3 untuk Penikmat Game

Peluncuran iQOO 12 juga bertepatan dengan satu tahun iQOO memasuki pasar smartphone di Indonesia


Inilah Daftar Aplikasi dan Game Terbaik Google Play Store 2023

4 hari lalu

Google PlayStore. Foto : Google
Inilah Daftar Aplikasi dan Game Terbaik Google Play Store 2023

GoPay dan Honkai: Star Rail terpilih menjadi aplikasi dan game terbaik Google Play Store 2023.


1 dari 4 Remaja Putri Alami Anemia, Ini Dampaknya

5 hari lalu

Ilustrasi anemia. (Style Craze)
1 dari 4 Remaja Putri Alami Anemia, Ini Dampaknya

Ahli gizi menyebut satu dari empat remaja putri Indonesia mengalami anemia yang bisa menyebabkan stunting.


7 Daftar HP yang Punya Grafik Ultra Mobile Legends

5 hari lalu

Tim Esports Ion Beta bertanding melawan Bigetron pada babak final cabang game Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 13 November 2022. Tim Esports Bigetron berhasil menjadi juara satu usai mengalahkan tim esports Ion Beta dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
7 Daftar HP yang Punya Grafik Ultra Mobile Legends

Untuk bisa memaikan Mobile Legends dengan lancar, tentunya perlu HP yang bagus. Berikut daftar HP yang punya grafik ultra Mobile Legends.


Garena Rilis Game Black Clover M: Rise Of The Wizard King, Raih Top Download di App Store

8 hari lalu

Garena resmi meluncurkan game RPG Black Clover M: Rise Of The Wizard King di App Store dan Google Play secara global pada Kamis, 30 November 2023. (Garena)
Garena Rilis Game Black Clover M: Rise Of The Wizard King, Raih Top Download di App Store

Game Black Clover M: Rise Of The Wizard King langsung menduduki peringkat download teratas App Store di lebih dari 100 market seluruh dunia.


YouTube Luncurkan Playables, Game Arcade untuk Pengguna Premium

12 hari lalu

YouTube Luncurkan Playables (Gizmochina)
YouTube Luncurkan Playables, Game Arcade untuk Pengguna Premium

Playables memungkinkan pengguna YouTube Premium memainkan game arcade tanpa harus mengunduh apa pun.


Ini Alasan Makanan Manis Membuat Ketagihan

15 hari lalu

Ilustrasi gula putih, gula coklat, dan gula kayu manis. pixabay.com/Ulleo
Ini Alasan Makanan Manis Membuat Ketagihan

Gula dalam makanan manis mengaktifkan reseptor opiat di otak dan mempengaruhi pusat penghargaan,yang mengarah pada perilaku kompulsif.


9 Remaja Bersenjata Tajam Dinihari, Berencana Tawuran antar Kelompok Akun Instagram

17 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam / klitih / perampokan. Shutterstock
9 Remaja Bersenjata Tajam Dinihari, Berencana Tawuran antar Kelompok Akun Instagram

Polsek Pinang, Polres Metro Tangerang Kota, menangkap sembilan remaja yang diduga hendak melakukan tawuran pada Kamis dinihari, 23 November 2023.