Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Mengelola Keuangan Bersama Pasangan: Uangmu Uangku, Uangku Uangku?

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi perencanaan keuangan (pixabay.com)
Ilustrasi perencanaan keuangan (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu persoalan rumah tangga yang cukup pelik adalah bagaimana cara mengelola keuangan. Setiap orang memiliki karakter yang berbeda saat memegang uang, terutama dalam jumlah banyak. Apakah kamu dan pasangan punya kesepakatan tertentu dalam mengelola keuangan?

Mitra pendiri sebuah perusahaan konsultan keuangan, Sun Group Wealth Partners, Winnie Sun menyarankan setiap pasangan berkompromi soal bagaimana mengelola keuangan sebelum menikah. Terutama di awal menjalin hubungan, urusan uang bisa menjadi tantangan yang pelik bagi pasangan pengantin baru.

"Keuangan menjadi salah satu isu yang menantang dalam pernikahan karena umumnya orang tidak biasa bicara terbuka tentang uang," kata Winne Sun. Penasihat keuangan dari Amerika Serikat ini menuturkan, jarang ada pasangan yang memiliki prinsip yang sama tentang uang. Dalam banyak kasus, salah satu pasangan menjadi pemboros, sementara pasangan yang satu lagi rajin menabung.

Winnie Sun menjelaskan, ada banyak unsur yang membentuk karakter seseorang dalam mengelola keuangan. Di antaranya lingkungan tentang orang tersebut dibesarkan, berapa banyak pendapatannya, apa tujuan keuangan, cita-cita di masa depan, dan banyak lagi. Lantas selama menjalani pernikahan, semua itu berbenturan dengan kebutuhan pokok, seperti membayar cicilan rumah, mobil, makan dan minum, menabung, hingga bepergian.

"Uang adalah persoalan yang sangat pribadi," kata Winnie Sun. Ketika seorang penasihat finansial bertanya bagaimana pasangan mengelola keuangan mereka, tak sedikit yang merasa takut dihakimi, malu karena punya utang, merasa minder karena penghasilan yang kecil, kekhawatiran tidak dapat menabung, dan banyak lagi.

Winnie Sun melanjutkan, sejatinya pernikahan mampu membebaskan pasangan dari masalah keuangan. Asalkan, menurut dia, kedua pihak saling terbuka dan memiliki visi yang sama. "Pernikahan bisa menjadi kunci membuka peningkatan finansial jika pasangan bekerja sama dalam melaksanakan rencana pengelolaan keuangan untuk masa depan bersama," ujarnya.

Berikut tips mengelola keuangan bersama pasangan:

Tetapkan tujuan janga pendek dan jangka panjang

Buat peta manajemen keuangan bersama pasangan. Lalu, tetapkan tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Apa-apa saja yang ingin dicapai. Tujuan jangka pendek misalkan membeli perabot rumah tangga, perbaikan beberapa sudut rumah, kebutuhan rekreasi yang tidak perlu alokasi khusus, dan sebagainya.

Sementara tujuan jangka panjang, seperti membeli rumah, tabungan pensiun, tabungan pendidikan anak, dan sebagainya. Buat jangka waktu pemenuhan target jangka pendek dan jangka panjang. Contoh, menyisihkan berapa persen dari pendapatan selama enam bulan untuk membeli perabot rumah. Dengan begitu, kamu dan pasangan punya tujuan konkret dengan perkiraan waktu yang tepat.

Pakem kalkulasi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak peduli besar atau kecil pendapatan yang diperoleh, pakem dalam mengkalkulasi kebuthan finansial adalah berapa pendapatan rata-rata dan pengeluaran rutin. "Ingat, membuat anggaran untuk mengelola keuangan tidak harus rumit," ujar Winnie Sun. Jika masih bingung, terapkan porsi 50:30:20. Separuh dari pendapatan bulanan untuk pengeluaran rutin, seperti pemenuhan makanan dan minum, membayar cicilan rumah, angsuran mobil, dan lainnya. Sebanyak 30 persen untuk hobi, makan di luar atau rekreasi, dan belanja kebutuhan sekunder. Sisanya, 20 persen untuk tabungan.

Terbuka dan transparan

Winnie Sun mengatakan, hindari kisruh mengelola keuangan dalam pernikahan dengan membangun kepercayaan finansial. Caranya, bersikap transparan, terbuka untuk berbagai keperluan, beri tahu dan ingatkan pasangan tentang komitmen finansial yang telah kalian sepakati. Hindari percakapan yang memicu gesekan keuangan, misalkan membicarakan tagihan saat jatuh tempo atau memenuhi kebutuhan keluarga besar yang masuk ke anggaran rutin.

Apabila pasangan sama-sama bekerja, pastikan ada kesepakatan tentang bagaimana masing-masing individu mengelola keuangan. Apakah memungkinkan menerapkan prinsip "uangmu uangku, uangku uangku", "saling menopang dan mengisi", atau ada kesepakatan angka yang rigid di antara pasangan.

Jangan mentang-mentang

Setiap pasangan adalah satu tim yang sama. Winnie Sun mengingatkan agar tidak mengedepankan ego salah satu pasangan. Misalkan pasangan yang mencari uang merasa superior ketimbang yang mengelola keuangan rumah tangga. Begitu juga jika keduanya bekerja, maka jangan ada yang merasa lebih menghasilkan ketimbang yang lain.

"Ini bukan kompetisi. Ini adalah kesempatan untuk membangun sesuatu yang lebih baik bagi pasangan," kata Winnie Sun. Kesepakatan dalam mengelola keuangan juga bisa dikompromikan lagi, sesuai dengan target yang ingin dicapai. "Mengelola keuangan bersama pasangan adalah kerja tim. Ketika bekerja sama dan berhasil mencapai tujuan, maka kalian menang bersama pula."

FADHILAH PRILIA | BRIDES

Baca juga:
Jaga Keuangan Keluarga kala Pendapatan Berkurang dengan Cara Berikut

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

3 jam lalu

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya. Foto: Canva
3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.


Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

18 jam lalu

Tom Cruise menjadi salah satu aktor dengan bayaran tertinggi setelah sukses membintangi film Top Gun: Maverick. Film tersebut berhasil meraih keuntungan lebih dari USD 1 miliar dan menjadi film berpendapatan tertinggi di 2022. Hal ini pun menambah pendapatan Tom Cruise secara signifikan. Jumlah kekayaannya kini sekitar US$ 620 juta atau Rp 9,1 triliun. Foto: IMDB
Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.


Syahrul Yasin Limpo akan Ajukan Nota Pembelaan Setelah Eks Ajudan Beberkan Firli Bahuri Minta Rp 50 Miliar

2 hari lalu

Tiga terdakwa mantan Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo (kiri), Sekjen Kementan RI, Kasdi Subagyono dan mantan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan RI, Muhammad Hatta (kanan), mengikuti sidang lanjutan, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis, 17 April 2024. Sidang ini dengan agenda pemeriksaan keterangan saksi Adc. Mentan, Panji Hartanto, yang telah mendapat perlindungan dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum KPK untuk ketiga terdakwa dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi terkait penyalahgunakan kekuasaan dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan dalam pengadaan barang dan jasa serta penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian RI. TEMPO/Imam Sukamto
Syahrul Yasin Limpo akan Ajukan Nota Pembelaan Setelah Eks Ajudan Beberkan Firli Bahuri Minta Rp 50 Miliar

Nota pembelaan itu menyikapi kesaksian eks ajudan Syahrul Yasin Limpo, Panji Harjanto, yang mengatakan bekas Ketua KPK Firli Bahuri meminta uang.


5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

3 hari lalu

Ilustrasi kencan (pixabay.com)
5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

Pakar hubungan menyebutkan hal-hal yang lebih perlu dipikirkan saat kencan pertama demi kelanjutan yang lebih diharapkan dengan calon pasangan.


Otoritas Jasa Keuangan Blokir 5 Ribu Rekening Ditengarai Terlibat Judi Online

5 hari lalu

Ilustrasi judi online.
Otoritas Jasa Keuangan Blokir 5 Ribu Rekening Ditengarai Terlibat Judi Online

OJK menjelaskan perputaran uang judi online selama ini ada yang tidak dilakukan di dalam negeri atau lintas batas.


Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

6 hari lalu

Ilustrasi keluarga besar. shutterstock.com
Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

Saat berkumpul dengan keluarga besar di hari raya, para lajang biasanya dibombardir pertanyaan kapan nikah. Begini jawaban yang disarankan psikolog.


Eks Ajudan Syahrul Yasin Limpo Diperintahkan Serahkan Tas Berisi Uang Dolar ke Ajudan Firli Bahuri

6 hari lalu

Ajudan Mentan RI SYL, Panji Harjanto, kembali memenuhi panggilan penyidik untuk menjalani pemeriksaan, di gedung KPK, Jakarta, Selasa 24 Oktober 2023. Panji Harjanto, diperiksa sebagai saksi untuk mendalami pengetahuannya terkait dugaan aliran transaksi uang untuk tersangka mantan Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo, dalam dugaan tindak pidana korupsi terkait bersama-sama menyalahgunakan kekuasaan dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan dalam pengadaan barang dan jasa serta penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian RI. TEMPO/Imam Sukamto
Eks Ajudan Syahrul Yasin Limpo Diperintahkan Serahkan Tas Berisi Uang Dolar ke Ajudan Firli Bahuri

Perintah untuk eks ajudan Syahrul Yasin Limpo itu datang dari bekas Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Muhammad Hatta.


Kembalikan Tas Berisi Rp 100 Juta kepada Pemudik, Aiptu Supriyanto Dapat Penghargaan Sekolah Perwira

7 hari lalu

Anggota Polres Lampung Tengah Aiptu Supriyanto lakukan aksi terpuji dengan mengembalikan uang senilai Rp 100 juta milik pemudik yang tertinggal di rest area. Foto: Humas Polri
Kembalikan Tas Berisi Rp 100 Juta kepada Pemudik, Aiptu Supriyanto Dapat Penghargaan Sekolah Perwira

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika memberikan penghargaan berupa kesempatan sekolah perwira kepada anggota Polres Lampung Tengah Aiptu Supriyanto.


Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

8 hari lalu

Pasangan paruh baya berjalan bergandengan di bawah pohon saat musim gugur di Sheffield Park Garden, Haywards Heath, Inggris, Senin 20 Oktober 2014. REUTERS/Luke MacGregor
Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.


Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

8 hari lalu

Ilustrasi Pernikahan/Alissha Bride
Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperjuangan cinta, khususnya jika calon istri anak orang kaya. Berikut beberapa caranya.