Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Simak 7 Penyebab Sering Terjadi Kram Kaki dan Tangan

image-gnews
Ilustrasi kram kaki (Pixabay.com)
Ilustrasi kram kaki (Pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaDikutip dari WebMd, kram merupakan kondisi tubuh yang secara tiba-tiba tegang ketika Anda tidak menginginkan itu terjadi. Kram dapat terjadi kapan saja dan di bagian tubuh mana saja. Meskipun begitu, ada beberapa bagian tubuh yang lebih sering mengalaminya daripada bagian tubuh yang lain. Bagian tubuh tersebut adalah kaki dan tangan. 

Lalu, mengapa sering terjadi kram kaki dan tangan? Simak penyebab berikut ini!

1. Kekurangan mineral

Kapan terakhir Anda meminum segelas Air? Dilansir dari mayoclinic, kram dapat terjadi karena Anda kekurangan mengonsumsi potasium, kalsium, atau magnesium. Terlebih ketika Anda sedang melakukan diet dan tidak menyadari pentingnya nutrisi tersebut. Selain itu, obat untuk pasien darah tinggi, yaitu Diuretik juga dapat menguras mineral dalam tubuh Anda. 

Akibatnya, Anda mengalami dehidrasi sehingga kram pada kaki langsung terjadi. Beberapa tanda lain juga menunjukkan adanya kram, di antaranya adalah pusing, sakit kepala, dan sembelit. Jadi, bawalah air dan minumlah sepanjang hari, terutama jika Anda berada di luar dengan cuaca yang terik.

2. Cuaca panas

Tubuh Anda akan kehilangan cairan yang lebih banyak, ketika Anda sedang melakukan aktivitas fisik di bawah cuaca yang panas. Akibatnya, tubuh Anda mengeluarkan salah satu mineral penting yang bernama elektrolit, seperti natrium, kalium, dan kalsium. Semestinya, mineral tersebut berguna untuk membantu sel-sel otot kaki dan tangan Anda bekerja dengan baik. Namun, jika tidak terpenuhi, akan otot-otot tersebut akan tegang secara tiba-tiba. 

3. Obat-obatan

Obat-obatan yang sering memberikan efek samping berupa kram adalah statin (obat untuk kolesterol) dan diuretik. Jika sehabis minum obat tersebut Anda langsung mengalami kram, segeralah periksa ke dokter.

4. Sirkulasi darah yang tidak memadai

Jika kram Anda bertambah parah ketika Anda berjalan maka otot Anda mungkin tidak mendapatkan cukup darah. Ini dapat terjadi karena faktor usia dan banyaknya kegiatan fisik yang Anda lakukan. Di samping itu, kram dapat terjadi karena sebuah kondisi yang dinamakan klaudikasio. Kondisi di mana arteri Anda lebih sempit dari yang seharusnya dan darah tidak dapat mengalir dengan baik. 

Dilansir dari mayoclinic, penyempitan arteri yang mengalirkan darah ke kaki Anda (arteriosklerosis ekstremitas) dapat menghasilkan nyeri, seperti kram pada kaki Anda. Biasanya, kram ini akan hilang setelah Anda berhenti berolahraga dan melakukan hal fisik lainnya. 

5. Pertumbuhan yang cepat

Anak-anak sering mengalami kram ketika mengalami percepatan pertumbuhan. Terkadang kondisi ini disebut sebagai nyeri tumbuh atau growing pains. Selain itu, anak-anak juga cenderung memiliki rasa sakit yang lebih sensitif. Pada kondisi ini, kram paling sering terjadi di kaki ketika anak sedang tertidur nyenyak. 

6. Kompresi saraf

Kompresi saraf di tulang belakang Anda (lumbar stenosis) juga menjadi penyebab dari kram pada bagian tubuh dan kaki Anda. Biasanya, rasa sakit akan memburuk, jika Anda berjalan semakin lama. Berjalan dalam posisi sedikit tertekuk, seperti ketika Anda mendorong kereta belanja di depan Anda dapat menunda gejalanya timbul. 

7. Olahraga

Jika Anda melakukan terlalu banyak waktu untuk berolahraga, tetapi tubuh Anda belum terbiasa melakukannya maka Anda bisa mengalami kram. Banyak pemain bola basket dan sepak bola yang mengalami kram akibat ini. Akibatnya, mereka memerlukan waktu sebentar untuk menormalkan lagi kaki dan tangan yang kram tadi. 

RACHEL FARAHDIBA R 

Baca: Kenali Penyebab Kram Kaki, Begini Cara Mengatasinya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

10 hari lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)


10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

16 hari lalu

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga. Foto: Canva
10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.


Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

17 hari lalu

Ilustrasi anak bermain/UNIQLO
Spesialis KFR Bagi Tips Stimulasi Aktivitas Fisik Anak sesuai Usia

Pakar mengatakan stimulasi aktivitas fisik pada anak bisa dimulai dari usia 0-1 tahun dan disesuaikan kemampuan di usianya.


3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

17 hari lalu

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa. Foto: Canva
3 Rekomendasi Waktu Olahraga Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan

Agar tubuh tidak lemas, perhatikan waktu olahraga saat puasa yang tepat. Anda bisa melakukan sebelum berbuka atau setelah buka puasa.


7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

17 hari lalu

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.  Foto: Canva
7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.


Cegah Penggumpalan Darah, Lakukan Hal Ini 2 Jam Sekali saat Penerbangan Jarak Jauh

18 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
Cegah Penggumpalan Darah, Lakukan Hal Ini 2 Jam Sekali saat Penerbangan Jarak Jauh

Pakar kesehatan membagikan tips untuk mencegah ketidanyamanan dan risiko kesehatan saat penerbangan jarak jauh


4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

19 hari lalu

Batu ginjal.
4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

Dalam kebanyakan kasus, batu ginjal terbentuk karena penurunan volume urine atau peningkatan mineral pembentuk batu dalam urine.


Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

19 hari lalu

Ilustrasi olahraga di rumah saat berpuasa. Shutterstock
Tips Olahraga Optimal Sembari Puasa Ramadan, Kapan Waktu yang Tepat?

Tak sekadar beraktivitas fisik, olahraga saat berpuasa Ramadan juga ada ketentuannya. Kapan waktu yang tepat dilakukan?


Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

22 hari lalu

Ilustrasi pria berenang. mirror.co.uk
Olahraga untuk Penderita Penyakit Ginjal Kronis yang Dianjurkan Guru Besar FKUI

Guru besar FKUI menyarankan penderita penyakit ginjal kronis berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui jenis olahraga yang tepat.


Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

25 hari lalu

Gerak olahraga lunges. shutterstock.com
Berpuasa Ramadan Tetap Berolahraga, Ini 5 Pilihan Latihan Kalistenik Ringan

Kalistenik salah satu pilihan olahraga yang sesuai untuk dilakukan selama Ramadan