Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Penyebab Mata Kering

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Ilustrasi mata. Pixabay.com
Ilustrasi mata. Pixabay.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kondisi mata kering dialami seseorang ketika kurang pelumasan. Pembasahan air mata yang kurang menyebabkan gejala perih atau sensasi panas. Kondisi mata kering bisa bersifat sementara atau kronis. Kondisi ini bisa dialami  di satu atau kedua mata.

Penyebab mata kering

  1. Penuaan

Mengutip Healhtline, kondisi mata kering bisa dipengaruhi faktor bertambahnya usia. Mata kering cenderung mempengaruhi orang di atas usia 50 tahun. Kiat mengatasi kondisi karena faktor usia ini menggunakan air mata buatan secara teratur yang memberikan pelumasan ekstra.

  1. Obat-obatan

Air mata terdiri atas minyak, air, dan lendir. Obat-obatan tertentu rentan mengurangi produksi lendir yang menyebabkan mata kering.

  1. Penggunaan komputer

Orang yang sering bekerja terlalu lamadi depan komputer rentan mengalami kelelahan mata dan tegang sakit kepala. Menatap komputer terlalu lama menyebabkan mata kering, karena makin jarang berkedip. Akibatnya, air mata cepat menguap.

Mengutip National Health Service UK, mata perlu beristirahat atau jeda saat menggunakan komputer. Saat menggunakan komputer atur posisi jarak pandang antara mata dan layar.

  1. Kekurangan vitamin A

Vitamin A meningkatkan kesehatan mata. Jika seseorang kekurangan vitamin ini bisa menyebabkan mata menjadi kering. Makanan yang mengandung vitamin A antara lain telur, wortel, ikan, bayam, brokoli, dan paprika.

  1. Paparan angin
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Paparan angin kencang menyebabkan air mata menguap terlalu cepat yang berakibat kering. Kacamata bermanfaat sebagai peranti untuk melindungi mata dari paparan angin kencang. Jika memakai lensa kontak tidak terlalu lama agar mata bisa beristirahat.

  1. Sindrom Sjogren

Sindrom Sjogren gangguan autoimun yang menyebabkan sel darah putih menyerang kelenjar ludah dan air mata. Kondisi ini menyebabkan berkurang produksi air mata.

  1. Radang kelopak mata (blefaritis)

Blefaritis dialami ketika kelenjar minyak kecil di kelopak mata bagian dalam tersumbat dan meradang.

Baca: Alasan Tidak Boleh Kucek-kucek Mata

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

18 hari lalu

Ilustrasi menyaksikan gerhana matahari. AP/Shizuo Kambayashi
3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

Berikut tiga mitos terkait gerhana matahari dan penglihatan serta faktanya. Lindungi selalu mata saat menontonnnya.


4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

19 hari lalu

Warga lanjut usia memeriksakan matanya dalam pelayanan kesehatan gratis di Kranji, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (31/1). Pemeriksaan diberikan kepada kalangan warga lanjut usia kurang mampu untuk mencegah bertambahnya angka kebutaan di Indonesia, khususnya perkotaan. TEMPO/Tony Hartawan
4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

Setelah usia mencapai 40-an, risiko masalah mata pun meningkat dan perlu diwaspadai. Berikut empat masalah tersebut.


Prediksi Hujan Angin dan Petir Sepekan Ini di Jawa Barat Saat Arus Mudik Lebaran

24 hari lalu

Ilustrasi hujan disertai angin kencang. Shutterstock
Prediksi Hujan Angin dan Petir Sepekan Ini di Jawa Barat Saat Arus Mudik Lebaran

Sejumlah faktor diprakirakan mendukung pembentukan awan dan hujan, seperti kondisi suhu muka laut di sekitar perairan Indonesia yang relatif hangat.


Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

36 hari lalu

Pembeli tengah memilih timun suri di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin 18 Maret 2024. Tingginya curah hujan saat memasuki bulan puasa membuat para pedagang menurunkan harga jual timun suri dari Rp.8000 per kilo menjadi Rp.5000 per kilo guna menarik para pembeli. TEMPO/Tony Hartawan
Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

Selain menyegarkan, timun suri juga dapat memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh setelah berpuasa seharian.


Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mata, Bahaya Jika Didiamkan

38 hari lalu

Ilustrasi pemeriksaan mata. shutterstock.com
Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mata, Bahaya Jika Didiamkan

Ada beberapa gejala diabetes yang terdeteksi di mata dan bila didiamkan akan menyebabkan kehilangan penglihatan.


Macam Faktor Risiko yang Memperparah Glaukoma

40 hari lalu

Ilustrasi pemeriksaan mata. Shutterstock
Macam Faktor Risiko yang Memperparah Glaukoma

Dokter mata menyebut sejumlah faktor risiko yang dapat memperparah kondisi glaukoma, seperti faktor usia dan penyakit vaskular.


Perlunya Deteksi Dini untuk Perlambat Perkembangan Glaukoma

40 hari lalu

Ilustrasi pemeriksaan mata. shutterstock.com
Perlunya Deteksi Dini untuk Perlambat Perkembangan Glaukoma

Deteksi dini penting untuk mencegah glaukoma tidak semakin parah. Dokter mata sebut penyebabnya.


Cara Mengatasi Mata Merah, Kapan Harus Periksa ke Dokter?

42 hari lalu

ilustrasi periksa mata (pixabay.com)
Cara Mengatasi Mata Merah, Kapan Harus Periksa ke Dokter?

Dokter memberikan tips mengatasi mata merah. Namun bila tak juga sembuh maka harus diperiksakan ke dokter mata karena efeknya bisa serius.


5 Penyebab Mata Merah, Alergi sampai Infeksi

43 hari lalu

Ilustrasi mata gatal atau mata merah. shutterstock.com
5 Penyebab Mata Merah, Alergi sampai Infeksi

Ketika mata mengalami iritasi, pembuluh darah halus di bagian putih mata membengkak. Saat terjadi, maka tampaklah mata merah.


Apakah Alkohol Bisa Menyebabkan Kebutaan? Begini Penjelasannya

44 hari lalu

Ilustrasi pria minum alkohol. campusdiary.co.ke
Apakah Alkohol Bisa Menyebabkan Kebutaan? Begini Penjelasannya

Mengonsumsi alkohol secara berlebihan dapat menyebabkan masalah penglihatan, termasuk kebutaan.