Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

K-Pop Semakin Menjamur, Resso Bagikan Daftar Lagu Korea untuk Setiap Momen

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Grup idola K-pop Blackpink. (Instagram/@blackpinkofficial)
Grup idola K-pop Blackpink. (Instagram/@blackpinkofficial)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aplikasi streaming musik sosial Resso mengajak para penggemar lagu K-Pop lebih menikmati musik melalui kampanye bertajuk #SiPalingKPop. Kampanye yang berlangsung sejak 26 Juli hingga 19 Agustus ini tidak hanya didedikasikan untuk para penggemar musik Korea, tapi juga bagi para penikmat musik lain yang ingin mengeksplorasi musik alternatif untuk didengar sesuai dengan suasana hati, atau ingin berkenalan dengan genre musik ini. 

Ada lima tema utama yang akan dihadirkan, yaitu In the Mood for K-Pop (26 Juli), K-Fever (29 Juli), K-Pop Style (2 Agustus), Trending K-Pop (5 Agustus), dan Your Daily K-Pop (9 Agustus). Pengguna dan penggemar dapat menemukan berbagai daftar putar (playlist) yang akan menghadirkan musisi, vokalis, dan group band unggulan dari Korea yang telah dikurasi secara khusus oleh Resso.

"Tim kurasi kami di Resso memiliki pemahaman yang sangat dalam atas genre musik K-Pop. Setiap playlist yang kami buat, telah melalui seleksi yang sangat ketat, yang benar-benar mencerminkan tema dan judul playlist tersebut," kata Matthew Tanaya, Artist Promotions Lead Resso Indonesia dalam keterangan pers yang diterima Tempo pada 19 Agustus 2022. 

"Kami benar-benar ingin memanjakan para fans genre musik ini untuk menemukan musik yang mereka sukai, menikmati lagu dan artis favorit mereka sesuai dengan situasi dan suasana yang mereka inginkan," lanjut Matthew Tanaya, Artist Promotions Lead Resso Indonesia. 

Di Resso, penggemar bahkan difasilitasi untuk berinteraksi dengan sesama penggemar, dan juga artis favoritnya melalui fitur komentar yang ada di setiap lagu. Kulminasi dari rilisan daftar putar K-Pop Resso ini adalah rilis single teranyar dari BLACKPINK, 'Pink Venom', yang akan dirilis pada tanggal 19 Agustus 2022 di platform Resso.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Indonesia sendiri memiliki jutaan penggemar musik Korea dengan loyalitas dan fanatisme sangat tinggi. Popularitas budaya Korea (Korean Wave) di Indonesia terlihat jelas dengan ketertarikan orang Indonesia yang semakin tinggi terhadap segala aspek seperti kosmetik (makeup dan skincare), kuliner, film dan drama seri, dan tentunya musik pop Korea. Korean Wave ini lah yang membuat Indonesia selalu berada di salah satu peringkat atas untuk jumlah penggemar K-Pop.

Bagi para penggemar K-Pop, kemudahan mengakses dan mendengarkan musik dari artis atau band idola mereka, sesuai dengan suasana hati di mana pun dan kapan pun juga, menjadi sangat penting. Memahami hal ini, Resso menghadirkan 27 playlist khusus K-Pop, di mana masing-masing playlist memuat berbagai artis dan band K-Pop yang popular di mancanegara. Selain itu, judul playlist juga disesuaikan dengan segala hal yang mencerminkan Korea (lihat daftar terlampir). Mulai dari memimpikan indahnya musim panas di Jeju hingga membayangkan nikmatnya K-Pop Staycation, Resso memiliki playlist yang cocok untuk semua suasana hati. 

Baca: Rayakan Hari Valentine, Resso Ajak Berbagi Cerita Cinta Bersama Musisi Favorit

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

9 jam lalu

Foto konsep single digital Zico yang berjudul
Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

Zico aktif membagikan cuplikan lagu barunya dengan Jennie di media sosial


5 Fakta Unik Tentang Chaeyoung TWICE

1 hari lalu

Chaeyoung TWICE saat tampil di konser bertajuk TWICE 5TH WORLD TOUR 'READY TO BE' IN JAKARTA di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Sabtu 23 November 2023/Cantika-Mitra Tarigan
5 Fakta Unik Tentang Chaeyoung TWICE

Salah satu anggota TWICE yang berbakat adalah Chaeyoung TWICE, yang dikenal karena bakatnya dalam bernyanyi, menari, dan bahkan memasak.


Masuki 30 Tahun, Ini Profil Himchan B.A.P dan Kontroversi yang Terjadi

4 hari lalu

Himchan B.A.P. (Instagram/@chanchanieeeeee).
Masuki 30 Tahun, Ini Profil Himchan B.A.P dan Kontroversi yang Terjadi

Sebagai anggota B.A.P, Himchan B.A.P di industri K-Pop memegang peran penting sebagai sub-vokalis, rapper, dan visual.


Mengenal Nichkhun 2PM yang akan Jumpa Penggemar di Jakarta

5 hari lalu

Nichkhun 2PM. Foto: Instagram/@khunsta0624
Mengenal Nichkhun 2PM yang akan Jumpa Penggemar di Jakarta

Anggota grup K-Pop 2PM, Nichkhun akan fan meeting di Jakarta pada 27 April 2024


Profil Lee Areum Bintang K-Pop Eks Member T-Ara yang Menapaki 30 Tahun Hari Ini

5 hari lalu

Areum T-ARA. Foto: Instagram.
Profil Lee Areum Bintang K-Pop Eks Member T-Ara yang Menapaki 30 Tahun Hari Ini

Diketahui bahwa Lee Areum, bintang K-Pop dari T-ARA yang menikah sejak 2019 juga mengalami KDRT sepanjang pernikahannya.


Konser TVXQ, 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Menjelang Acara

5 hari lalu

Grup idola K-pop TVXQ yang beranggotakan Yunho dan Changmin.  Foto: Instagram/@tvxq.official
Konser TVXQ, 5 Hal yang Perlu Diperhatikan Menjelang Acara

Jadwal penukaran tiket konser TVXQ pada Jumat, 19 April (13.00-20.00 WIB) dan Sabtu, 20 April (09.00-14.30 WIB)


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

6 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

7 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Mengenal Tori Kelly, Penyanyi Amerika yang Berkolaborasi dengan Kim Chae Won Le Sserafim

8 hari lalu

Tori Kelly (Instagram/@torikelly)
Mengenal Tori Kelly, Penyanyi Amerika yang Berkolaborasi dengan Kim Chae Won Le Sserafim

Tori Kelly meluncurkan album terbarunya berjudul Tori


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

8 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.