Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Apa Arti Crush, Bahasa Gaul Percintaan yang Lagi Hits

Reporter

image-gnews
Ilustrasi masalah percintaan/rindu. Shutterstock.com
Ilustrasi masalah percintaan/rindu. Shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Istilah crush belakangan ini tengah populer di kalangan anak muda yang sedang kasmaran. Istilah crush sering digunakan dalam percakapan sehari-hari, baik di dunia nyata maupun media sosial. Kata gaul kekinian ini menunjukkan kondisi seseorang yang tengah menaruh hati kepada orang lain. Lalu, apa arti crush sebenarnya? Simak makna crush selengkapnya berikut ini.

Apa Itu Crush?

Dalam bahasa Inggris, crush berarti rusak atau hancur. Dilansir dari thesmartlocal.com, secara informal, crush adalah i aktivitas mengidolakan, mengagumi, dan menyukai seseorang secara romantis. Kata crush juga bisa dianggap sebagai orang yang ditaksir atau gebetan. Perasaan yang timbul pada ‘crush’ biasanya tersembunyi dan bersifat rahasia. Ada sebagian anak muda yang menambahkan ‘My, Mbak, atau Mas’ sebelum kata crush.

Sehingga, jika ditarik benang merahnya, crush merupakan ungkapan ketertarikan kepada gebetan (kata kerja). Maupun sosok orangnya yang diharapkan (kata benda). Ada pula yang menganggap bahwa crush hanya bisa dirasakan oleh salah satu pihak saja. Atau dianggap cinta dalam diam maupun menggilai seseorang tanpa disadari si dia.

Jenis-jenis Crush

Seorang terapis pernikahan dan keluarga, Christie Kederian, Ph.D mengelompokkan jenis-jenis crush, meliputi:

1. The Friendly/Platonic Crush

Perasaan yang timbul dalam batin tidak selalu kuat dan merujuk pada hal-hal berbau romantis. Biasanya hanya berupa rasa percaya yang membuat seseorang merasa sangat dekat dan tidak tergantikan. Jenis crush yang satu ini juga disebut squish. Contohnya hubungan antara sahabat karib yang begitu erat.

2. The Admiration Crush

Jenis crush ini biasanya dialami oleh fans yang sangat mengidolakan seseorang. Bisa dari kalangan selebritas, artis K-Pop, maupun guru di sekolah. Kelebihan yang dilihat dari sang idola sering disalahartikan sebagai perasaan romantis. Padahal, mungkin saja Anda hanya sedikit terpesona. Keuntungan memiliki The Admiration Crush adalah membuat seseorang lebih banyak belajar dari orang lain (idola).

3. The Passing Crush

Ketertarikan terhadap seseorang yang hanya sekilas, dikelompokkan ke dalam jenis crush ini. Biasanya kekaguman tersebut hadir akibat pesona fisik (good looking), bakat, maupun keahlian yang dipunyai. Atau dengan kata lain bisa dianggap cinta pada pandangan pertama. Namun apa yang menarik dan baru dilihat itu tidak selalu berujung pada ikatan atau hubungan lebih serius.

4. The Romantic Crush

Perasaan pada tipe crush ini nampak serupa dengan rasa cinta. Seperti munculnya fantasi dan angan untuk memiliki serta melakukan aktivitas fisik. Misalnya berpegangan tangan sampai berciuman. Artinya, naksir yang begitu dalam sehingga menginginkan balasan perasaan dari doi.

 

Perbedaan Crush dengan Rasa Cinta

Setelah disinggung sebelumnya, apabila crush dengan cinta itu sedikit berbeda. Terletak pada frekuensi dan durasi ketertarikan. Singkatnya, jika crush bersifat sementara dan mungkin saja hilang dalam sekejap mata. Dengan mengesampingkan sisi negatifnya, sering kali crush hanya dilihat dari keunggulannya saja. Alhasil seseorang begitu menggilai sosok crush ini.

Sementara cinta cenderung lebih kompleks. Karena melibatkan perasaan, emosi, bahkan jiwa dan raga. Seseorang dapat dikatakan cinta apabila melakukan interaksi dalam waktu lama. Dua orang yang sedang di-mabuk cinta pada umumnya sudah saling mengenal dengan baik satu sama lain. Rela berkorban agar si dia bahagia. Serta tidak ragu berbagi suka dan duka bersama-sama.

 

Bahasa Gaul Tentang Percintaan

Selain kata crush, ada beberapa bahasa gaul kekinian yang berhubungan dengan percintaan, yakni:

-   Babe/baby artinya sayang.

-   BAE (before anyone else) artinya sebelum orang lain.

-   Baper (bawa perasaan) artinya mudah merasakan sakit hati atau cinta.

-   BB (baby) artinya sayang.

-   BF (boyfriend) artinya pacar (laki-laki).

-   Bucin (budak cinta) artinya cinta berlebihan.

-   Caper (cari perhatian) artinya berusaha menggaet atau dinotice crush.

-   Galau artinya sedih atau patah hati.

-   GF (girlfriend) artinya pacar (perempuan).

-   Ghosting artinya menghilang tanpa jejak.

-   Halu kependekan dari halusinasi, maksudnya berangan-angan terlibat cinta.

-   ILY (I love you) artinya aku cinta kamu.

-   MU (miss you) artinya merindukanmu.

-   Petrus (pepet terus) maksudnya berusaha mendekati seseorang.

-   PHP (pemberi harapan palsu) maksudnya bisa karena baper.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

-   TC (take care) artinya berhati-hati.

-   TTM (teman tapi mesra) artinya berteman tetapi berharap lebih.

-   Wakuncar (waktu kunjung pacar) maksudnya bertemu pacar.

-   XOXO (hugs and kiss) artinya peluk dan cium.

 

Tanda-tanda Orang Memiliki Crush

Dikutip dari situs The Smart Local, ada 14 tanda orang mempunyai crush, yaitu:

-   Selalu memperbaiki bentuk dan posisi rambut.

-   Ingin selalu berada didekatnya.

-   Mencari tahu segala informasi mengenai dirinya termasuk di dunia maya.

-   Berusaha terlibat kontak fisik.

-   Mencoba menjadi yang terbaik ketika bertemu.

-   Berhalusinasi tentang dia.

-   Membuat banyak alasan supaya bisa berinteraksi.

-   Terlalu banyak tersenyum.

-   Berasumsi mengenai kesalahan yang Anda lakukan kepada dirinya, misalnya terlalu banyak mengirim emoji.

-   Merasa salah tingkah ketika berhadapan dengannya.

-   Berpikiran berlebihan terkait apa yang akan terjadi di masa depan.

-   Sering menceritakan segala sesuatu tentang dirinya kepada orang lain.

-   Lebih sering menyanyikan lagu cinta.

-   Timbul rasa cemburu ketika dia bersama orang lain.

Apa yang Harus Dilakukan Saat Memiliki Crush?

Setelah mengetahui segala hal yang berkaitan tentang crush. Mulai dari apa itu crush, jenis-jenis crush, perbedaan crush dengan cinta, dan bahasa gaul cinta lainnya. Kini saatnya Anda mempersiapkan langkah-langkah tepat ketika memiliki crush. Anda harus memikirkan matang-matang apakah perasaan yang dimiliki hanya sebatas kagum atau lebih mengarah ke sisi romantis.

Cobalah untuk meredam rasa suka tersebut dengan mempertimbangkan dampaknya. Sebab, jika kekaguman yang menggebu-gebu dan obsesi tanpa batas tentunya akan merugikan. Aktivitas di kehidupan sehari-hari bisa saja terganggu. Perbanyak relasi dan melakukan hal-hal produktif supaya perhatian dapat teralihkan. Sebab perasaan yang tidak terbalas sudah barang tentu begitu menyakitkan.\

Itulah informasi mengenai apa arti crush, jenis-jenis crush, dan perbedaan crush dengan cinta. Memiliki crush memang bukanlah kesalahan apalagi aib. Setiap orang berhak menaruh rasa suka terhadap seseorang. Namun tidak ada salahnya untuk menatap masa depan daripada memikirkan seseorang yang mungkin saja bahkan tidak mengetahui jika Anda ada. 

MELYNDA DWI PUSPITA

Baca: Penyebab Cinta Pertama Paling Melekat dalam Ingatan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Soundtrack Queen of Tears dari Crush Rilis Hari Ini: I'm Sorry, I Hate You, I Love You

27 hari lalu

Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won dalam Queen of Tears. Dok. tvN
Soundtrack Queen of Tears dari Crush Rilis Hari Ini: I'm Sorry, I Hate You, I Love You

Penyanyi Crush mengisi soundtrack Queen of Tears berjudul I'm Sorry, I Hate You, I Love You. Lagu itu pertama kali diputar dalam episode 3.


10 Tips Hubungan Langgeng sampai Menikah

9 Januari 2024

Tips hubungan langgeng sampai menikah di antaranya saling pengertian, berkomitmen, dan memiliki komunikasi yang baik. Ini tips lainnya. Foto: Canva
10 Tips Hubungan Langgeng sampai Menikah

Tips hubungan langgeng sampai menikah di antaranya saling pengertian, berkomitmen, dan memiliki komunikasi yang baik. Ini tips lainnya.


Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

28 November 2023

Lokasi ZY, wanita 21 tahun, bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 17 Apartemen Treepark, Serpong, Kota Tangerang Selatan. Selasa, 28 November 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

ZY, wanita berusia 21 tahun, tewas bunuh diri usai melompat dari lantai 17 apartemen Treepark Serpong, Tangerang Selatan.


Daftar 5 Drama Korea Bertema Kemiskinan dengan Bumbu Percintaan

31 Oktober 2023

She Was Pretty/Pinterest
Daftar 5 Drama Korea Bertema Kemiskinan dengan Bumbu Percintaan

Ada banyak drama Korea bertemakan kemiskinan. Beberapa cukup menguras perhatian penonton, karena kisahnya yang dibumbui dengan percintaan.


Film Dokumenter Tragedi Itaewon Tuai Beragam Reaksi dari Netizen

29 Oktober 2023

Serial dokumenter yang mengisahkan tragedi berdarah di Itaewon berjudul Crush akan tayang Selasa, 17 Oktober 2023 di Paramount+. Dok. Paramount+
Film Dokumenter Tragedi Itaewon Tuai Beragam Reaksi dari Netizen

Beberapa netizen merasa tidak nyaman dengan film dokumenter tragedi Itaewon, terutama karena peristiwa tersebut baru setahun berlalu.


Mengenang Tragedi Itaewon: Dokumenter Crush Tayang di Paramount+ 17 Oktober 2023

8 Oktober 2023

Serial dokumenter yang mengisahkan tragedi berdarah di Itaewon berjudul Crush akan tayang Selasa, 17 Oktober 2023 di Paramount+. Dok. Paramount+
Mengenang Tragedi Itaewon: Dokumenter Crush Tayang di Paramount+ 17 Oktober 2023

Serial dokumenter tentang tragedi Itaewon di Korea Selatan berjudul Crush akan dirilis pada Selasa, 17 Oktober 2023


Jadi Korban Ghosting? Atasi Kehilangan dengan Cara Ini

3 Oktober 2023

Ada Apa Dengan Ghosting
Jadi Korban Ghosting? Atasi Kehilangan dengan Cara Ini

Istilah ghosting dikaitkan dalam hubungan percintaan yang tiba-tiba ditinggalkan secara sepihak. Begini cara mengatasi ketika menjadi korban ghosting.


Bicara Soal Percintaan, Ziva Magnolya Ingin Fokus dengan Karier Penyanyi

22 September 2023

Ziva Magnolya. Instagram.com/@zivamagnolya
Bicara Soal Percintaan, Ziva Magnolya Ingin Fokus dengan Karier Penyanyi

Ziva Magnolya tidak memiliki target untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius soal percintaan


Rekomendasi Film Tentang Cinta Segitiga yang Membuat Penonton Ikut Terjebak

13 September 2023

Poster film Both Sides of the Blade. Foto: Wikipedia.
Rekomendasi Film Tentang Cinta Segitiga yang Membuat Penonton Ikut Terjebak

8 rekomendasi film tentang cinta segitiga yang akan membuat penonton ikut terjebak karena merasakan masalah yang cukup kompleks.


Crush Berterima Kasih kepada Hyun Bin dan Son Ye Jin Lagunya Banyak yang Hapal

9 Agustus 2023

Penyanyi Crush dalam konser CRUSH HOUR Asia Tour 2023 di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Selasa, 8 Agustus 2023. (TEMPO/Marvela)
Crush Berterima Kasih kepada Hyun Bin dan Son Ye Jin Lagunya Banyak yang Hapal

Crush sukses menghibur penonton dan penggemarnya dalam konser Crush Hour in Jakarta, sekaligus menutup rangkaian Crush Asia Tour 2023