"

Inilah 6 Makanan dan Minuman yang Baik untuk Kesehatan Paru-Paru

Reporter

Editor

Nurhadi

Ilustrasi fibrosis paru-paru. Shutterstock
Ilustrasi fibrosis paru-paru. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Kebanyakan orang ingin menjadi lebih sehat. Namun, jarang sekali berpikir untuk melindungi dan menjaga kesehatan paru-paru mereka.

Mengutip dari American Lung Association, penyakit seperti kanker paru-paru adalah kanker paling umum di seluruh dunia. Terhitung 2,1 juta kasus dan 1,8 juta kematian terjadi pada 2018.

Diperkirakan bahwa merokok aktif dapat menyebabkan hampir 90 persen kasus kanker paru-paru. Selain itu, polusi udara luar ruangan juga mempengaruhi karena interaksi antara paparan dan risiko gabungan yang dapat mengakibatkan kanker paru-paru.

Setiap kali merokok, misalnya, dapat menghirup ribuan bahan kimia ke dalam paru-paru, termasuk nikotin, karbon monoksida, dan tar. Racun ini merusak paru-paru.

Mereka meningkatkan lendir, mempersempit paru-paru untuk membersihkan diri, mengiritasi, dan mengobarkan jaringan. Secara bertahap, saluran udara menyempit dan membuatnya lebih sulit untuk bernapas.

Dilansir dari Web MD, berikut daftar makanan dan minuman yang baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan paru-paru:

1. Makanan Berserat Tinggi

Apa kesamaan raspberry, kacang polong, dan kacang hitam? Semuanya memiliki tinggi serat yang bagus untuk paru-paru. Orang yang makan lebih banyak serat memiliki paru-paru yang bekerja lebih baik daripada mereka yang tidak makan banyak serat. Makanan kaya serat lainnya termasuk spageti gandum utuh, kacang panggang, biji chia, quinoa, pir, dan brokoli.

2. Kopi

Secangkir kopi di pagi hari bisa membantu paru-paru. Hubungan antara kopi biasa dan paru-paru bisa jadi lebih sehat. Hal ini disebabkan oleh kafein yang bersifat anti inflamasi dan polifenol yang bersifat antioksidan dan juga anti inflamasi.

3. Gandum

Biji-bijian utuh sangat bagus untuk paru-paru, termasuk beras merah, roti gandum, pasta gandum, oat, quinoa, dan barley. Tidak hanya makanan gandum yang tinggi serat, memiliki kualitas antioksidan, dan anti-inflamasi, tetapi juga penuh dengan vitamin E, selenium, dan asam lemak esensial yang baik untuk kesehatan paru-paru.

3. Berry

Buah berwarna merah dan biru seperti blueberry dan stroberi kaya akan flavonoid yang disebut anthocyanin, yang memberi warna dan juga merupakan antioksidan kuat. Ini dapat memperlambat penurunan alami paru-paru seiring bertambahnya usia.

4. Sayuran Berdaun Hijau

Sayur bayam, lobak, dan sayuran hijau lainnya bisa menurunkan kemungkinan terkena kanker paru-paru karena mereka tinggi karotenoid yang merupakan antioksidan.

5. Produk Susu

Susu, keju, yogurt, dan produk susu lainnya dapat menurunkan kemungkinan meninggal akibat kanker paru-paru. Kecuali alergi terhadapnya, susu terikat dengan sifat anti-inflamasi. Di sisi lain, jika menderita asma atau masalah paru-paru lainnya, mengonsumsi produk bebas susu dapat membantu mengurangi produksi lendir Anda.

MALINI

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Paru-Paru Anda Tetap Prima








Ketahui Perbedaan Buah Anggur Merah dan Hijau

12 jam lalu

sxc.hu
Ketahui Perbedaan Buah Anggur Merah dan Hijau

Mungkin hanya terlihat dari warnanya saja, namun ternyata ada beberapa perbedaan lainnya dari buah anggur merah dan anggur hijau.


Manfaat Blewah, Buah yang Diminati untuk Santapan Buka Puasa

19 jam lalu

Ilustrasi blewah. Shutterstock
Manfaat Blewah, Buah yang Diminati untuk Santapan Buka Puasa

Tak hanya menyegarkan, blewah mengandung manfaat untuk kesehatan tubuh


Suka Mengonsumsi Bayam? Berikut 5 Manfaatnya untuk Kesehatan

2 hari lalu

Ilustrasi bayam. Shutterstock
Suka Mengonsumsi Bayam? Berikut 5 Manfaatnya untuk Kesehatan

Bayam salah satu sayuran hijau kaya nutrisi dan antioksidan


Asal-usul Hari Tuberkulosis Sedunia Diperingati Tiap Tahun pada 24 Maret

2 hari lalu

Ilustrasi Tuberkulosis atau TBC. Shutterstock
Asal-usul Hari Tuberkulosis Sedunia Diperingati Tiap Tahun pada 24 Maret

Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO telah menetapkan Hari Tuberkulosis Sedunia dimulai sejak tahun 1982


Apa Kekhasan Teh Hitam Dibandingkan Jenis Lainnya?

3 hari lalu

Teh hitam. sxc.hu
Apa Kekhasan Teh Hitam Dibandingkan Jenis Lainnya?

Kandungan kafein teh hitam membantu fokus dan tingkat energi


Inilah 5 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Jerawat

3 hari lalu

Ilustrasi wanita dengan jerawat dan bintik hitam. Freepik.com
Inilah 5 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Jerawat

Beberapa jenis makanan ini dapat membantu mengurangi risiko jerawat dan meningkatkan kondisi kulit secara umum.


Catat, Ini 5 Jenis Makanan Penyebab Jerawat

3 hari lalu

Ilustrasi jerawat dan komedo. Freepik.com
Catat, Ini 5 Jenis Makanan Penyebab Jerawat

Sejumlah penelitian telah melaporkan bahwa makanan tertentu dapat memicu jerawat.


Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

4 hari lalu

Ilustrasi wanita merawat kulit. Freepik.com/Senivpetro
Manfaat Tanaman Laut untuk Perawatan Kulit Topikal

Alasan utama bahan ini digunakan dalam perawatan kulit adalah sebagai pelembap yang sangat efektif


Suka Pakai Minyak Jelantah, Awas Kanker Mengintai

4 hari lalu

Ilustrasi minyak jelantah Foto Shutterstock
Suka Pakai Minyak Jelantah, Awas Kanker Mengintai

Penggunaan minyak jelantah sangat berbahaya bagi kesehatan, mulai dari meningkatkan risiko kanker hingga menjadi sumber berbagai penyakit lain.


Benarkah Kanker Mesothelioma Disebabkan Paparan Asbes?

4 hari lalu

Bahaya asbes. Dailymail
Benarkah Kanker Mesothelioma Disebabkan Paparan Asbes?

Sejumlah ahli mengaitkan mesothelioma dengan paparan asbes.