Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah 5 Infeksi Penyebab Bayi Cacat Lahir

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Ilustrasi bayi perempuan. Canva.com
Ilustrasi bayi perempuan. Canva.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bayi cacat lahir bisa disebabkan berbagai faktor, termasuk karena adanya infeksi selama kehamilan. Infeksi ini biasanya tidak menimbulkan gejala signifikan pada ibu hamil, tetapi memiliki konsekuensi parah bagi bayi yang belum lahir. Tak ayal, deteksi dini infeksi selama kehamilan sangatlah penting. 

Melansir situs resmi Kementerian Kesehatan RI, cacat lahir atau juga disebut kelainan kongenital adalah kelainan struktural maupun fungsional yang dikenali sejak bayi baru lahir. Ada dua jenis cacat lahir, yakni cacat lahir struktural dan fungsional. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat, ada sekitar 3,2 juta bayi yang lahir dalam kondisi tidak sempurna di seluruh dunia setiap tahunnya. 

Selain faktor masalah kromosom, genetik, dan gaya hidup, cacat lahir bisa terjadi akibat infeksi. Beberapa jenis infeksi, seperti infeksi kulit, vagina, atau saluran pernapasan umumnya tidak memiliki komplikasi yang serius. Dilansir dari Verywell Family, berikut lima infeksi berbahaya yang bisa menjadi penyebab bayi cacat lahir

1. Infeksi Cytomegalovirus 

Infeksi paling umum yang menyebabkan bayi cacat lahir yaitu infeksi cytomegalovirus atau CMV. Ross S. A dalam penelitiannya yang terbit di Bentham Science mengidentifikasi beberapa tanda bayi yang terinfeksi, di antaranya berat badan rendah, peradangan retina, dan muncul ruam saat lahir. Sebagian besar bayi dengan gejala infeksi saat lahir akan memiliki masalah neurologis jangka panjang. 

2. Infeksi Virus Rubella 

Infeksi virus rubella selama kehamilan, terutama pada trimester pertama sangatlah berbahaya. Dampaknya pada bayi yang lahir hidup, sindrom rubella kongenital dapat terjadi. Sindrom ini menyebabkan cacat mata, telinga, dan jantung serta mikrosefali, atau kepala kecil yang tidak normal. Selain itu, perkembangan otak yang tidak lengkap, autisme, serta keterlambatan mental dan motorik. 

3. Infeksi Virus Herpes 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Infeksi herpes (HVS) selama kehamilan bisa sangat parah bagi bayi baru lahir. Ini dapat menyebabkan keguguran, lahir prematur, dan berat badan bayi yang rendah. Infeksi menjelang akhir kehamilan dapat menyebabkan mikrosefali, radang retina, ruam, dan hidrosefalus. 

4. Infeksi Toksoplasmosis 

Infeksi toksoplasmosis disebabkan oleh parasit protozoa Toxoplasma gondii. Secara umum disebarkan oleh kucing yang lantaran memakan hewan pengerat dan unggas yang terinfeksi. Infeksi selama kehamilan dapat mengakibatkan keguguran atau bayi lahir dengan kondisi cacat serius. 

5. Infeksi Virus Zika 

Zika disebarkan oleh nyamuk Aedes yang menggigit pada siang hari. Ini juga dapat menyebar melalui hubungan seksual tanpa kondom dengan pasangan yang terinfeksi. Virus Zika yang ditularkan dari ibu ke janin dapat menyebabkan cacat lahir yang parah. 

HARIS SETYAWAN 

Baca juga: Saran Dokter agar Anak Terhindar dari Infeksi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pentingnya Rencanakan Kehamilan sejak Awal, Ini Tujuannya

2 hari lalu

Ilustrasi wanita hamil. Freepik.com/user18526052
Pentingnya Rencanakan Kehamilan sejak Awal, Ini Tujuannya

Kehamilan perlu direncanakan sejak awal untuk mencegah hal yang tak diinginkan di kemudian hari. Berikut penjelasan dokter kandungan.


Fakta-fakta Mengenai Baby Bump, Apa Saja?

4 hari lalu

Pamer baby bump anak kedua, Rosie Huntington-Whiteley bergaya kece dalam balutan gaun cokelat. Foto ini diunggah ke Instagram, Ahad, 23 Januari 2022. Foto: Instagram/@rosiehw
Fakta-fakta Mengenai Baby Bump, Apa Saja?

Istilah baby bump sering terdengar dari ibu hamil. Apa pengertiannya?


Alasan Bayi Tak Boleh Diberi Madu dan Risikonya

7 hari lalu

Ilustrasi madu. Holliejean.com
Alasan Bayi Tak Boleh Diberi Madu dan Risikonya

Meski sehat, madu tak boleh diberikan pada bayi karena bisa menyebabkan botulisme. Simak penjelasan dan gejalanya.


Benarkah Minum Air Kelapa saat Hamil Bikin Kulit Bayi Jadi Bersih?

8 hari lalu

Ilustrasi air kelapa. shutterstock.com
Benarkah Minum Air Kelapa saat Hamil Bikin Kulit Bayi Jadi Bersih?

Tidak ada bukti ilmiah yang kuat yang mendukung bahwa minum air kelapa saat hamil membuat kulit bayi jadi besih.


Bayi 1 Tahun Tewas Overdosis di Tempat Penitipan Anak, Polisi New York Temukan 10 Kg Fentanil

10 hari lalu

Kantong plastik fentanil dipajang di atas meja di Bandara Internasional O'Hare di Chicago, Illinois [File: Joshua Lott/Reuters]
Bayi 1 Tahun Tewas Overdosis di Tempat Penitipan Anak, Polisi New York Temukan 10 Kg Fentanil

Otoritas AS menemukan beberapa jenis narkoba, termasuk fentanil, yang disembunyikan oleh pemilik tempat penitipan anak di New York


Apa Itu Tummy Time dan Manfaatnya bagi Bayi?

12 hari lalu

Ilustrasi bayi bermain teether. shutterstock.com
Apa Itu Tummy Time dan Manfaatnya bagi Bayi?

Tummy time adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan waktu yang bayi habiskan dalam posisi tengkurap.


Cara Cegah Sepsis pada Bayi

13 hari lalu

Ilustrasi bayi demam. shutterstock.com
Cara Cegah Sepsis pada Bayi

Sepsis adalah kegagalan fungsi organ dan jaringannya akibat ketidakseimbangan respons tubuh terhadap infeksi berat dan biasa menyerang bayi.


Kisah Tragis Mahasiswa yang Tewas setelah Makan Spageti yang Dipanaskan

17 hari lalu

Ilustrasi hidangan spageti. Freepik.com
Kisah Tragis Mahasiswa yang Tewas setelah Makan Spageti yang Dipanaskan

Kisah mahasiswa yang tewas akibat menyantap sisa spageti ini bisa menjadi pelajaran, keamanan lebih penting dari penghematan.


Sebab Bra Harus Dipakai dalam Kondisi Bersih

22 hari lalu

Ilustrasi Pakaian Dalam. Shutterstock
Sebab Bra Harus Dipakai dalam Kondisi Bersih

Jangan malas mengganti dan mencuci bra. Risiko mengenakan bra kotor adalah bakteri yang membahayakan kulit dan menyebabkan infeksi.


Manfaat Mendengarkan Musik bagi Ibu Hamil dan Janin

23 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil. (Unsplash/Suhyeon Choi)
Manfaat Mendengarkan Musik bagi Ibu Hamil dan Janin

Tak hanya menyenangkan, musik juga memberikan sejumlah manfaat bagi ibu hamil.